1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

Cerpen Cinta (Sekedar mengenalnya)

Discussion in 'Fiction' started by Killuachezt, Mar 31, 2013.

Thread Status:
Not open for further replies.
  1. Killuachezt Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Mar 20, 2013
    Messages:
    16
    Trophy Points:
    2
    Ratings:
    +8 / -0
    Ini kisah nyata yang aku coba tambahkan dengan inspirasiku

    Aku bangkit dari tempat duduk ku dan mulai tersenyum menyeringai saat melihat sosoknya yang datang menghampiriku dengan membawa setangkai bunga mawar putih dan sebungkus cokelat manis dan nikmat, seketika aku melihatnya semakin mendekat dan memelukku begitu eratnya. Bahagia, itu perasaan yang aku rasakan saat berada dipelukannya. Hangat,dan penuh kasih sayang tulus. Pelukan itu berakhir, diapun memberikan bunga dan cokelat yang dia bawakan untukku, sungguh begitu bahagia hatiku bisa memiliki seseorang yang menyayangiku seperti dia, parasnya yang tampan membuatku tak bisa berkata apa-apa saat didekatnya, aku gugup, dan nyaris tak bisa berkata apa-apa.

    Suasana semakin romantis saat dia mulai membuka bungkusan cokelatnya dan memotong bagian cokelat yang berbentuk kotak itu lalu di suapkannya ke dalam mulutku,”ohhh romantis sekali” ujarku dalam hati. Keadaan mulai mencair dan aku pun mulai bisa membuka mulutku untuk berbincang dengannya, sungguh dia sangat menyenangkan dan pandai membuatku tertawa dan sering membuatku tersipu malu karena pujiannya. Namun, hatiku mulai deg-deg an,tangan dan kaki terasa gemetar saat dia berkata “aku punya sesuatu yang lebih special buat kamu”, dan dia memintaku menutup mataku, dan aku pun langsung memejamkan mataku karena tak sabar ingin segera tahu apa yang akan dia berikan padaku. Jantungku berdetak kencang saat dia mulai menghitung angka sebagai aba-aba agar aku membuka mataku, “satu,dua”, dia terdiam sejenak dan akhirnya “tiga”.Aku pun segera membuka mata dan aku sangat terkejut saat melihat seekor ayam jantan hitam berada tepat didepan mataku dan berkokok,”kokokok petok”.

    Aku berteriak ketakutan dan akhirnya tersadar, “hmph Cuma mimpi”. Ternyata suara ayam jago yang berkokok itu adalah suara alarm yang berasal dari ponselku, aku segera mengambilnya dan mematikan suara alrmnya, dan saat ku lihat jam di ponselku ternyata sudah jam setengah 8 pagi. “Gilaaaa bisa telat neh”, ujarku dan aku segera berlari ke kamar mandi dan bersiap untuk pergi bekerja.

    Seperti biasa aku menyalakan motor kesayanganku dulu untuk memanaskan mesinnya, sementara itu aku berdandan untuk sekedar menyisr rambutku yang hanya sebatas bahu dan merapihkan bajuku untuk bersiap pergi bekerja. “bonamana bonamana bonamana” lalalaalalala, yah aku selalu bernyanyi mengikuti alunan lagu yang ku dengar di ponselku memakai handsfree, jalanan yang selalu macet saat aku melewatinya membuatku kesal dan hanya musik yang bisa membuatku merasa nyaman. Aku terus menyanyi diantara banyak pengemudi motor dan mobil yang sedang berebut jalan yang macet karena lampu merah, ketika lampu mulai kembali hijau aku segera bersiap menarik perlahan gas motorku untuk melanjutkan perjalananku,seketika itu juga aku oleng dan terjatuh ke sebelah kiri. “Astagfirulloh” aku segera lompat dari motorku dan membiarkannya tergeletak begitu saja, saat ku melihat ke belakang ternyata ada sebuah mobil yang terdiam tepat dibelakang sepeda motorku yang terjatuh, “shitt,! aku disenggol oleh mobil itu”, segera aku kembali menaiki motorku dan mnyalakan kembali mesinnya, secepat itu pula mobil yang menyenggolku menancap gasnya dan melaju dengan kecepatan tinggi. Mungkin tak begitu banyak rasa sakit yang aku rasakan tapi rasa malu yang teramat sangat menerpaku, Sesampai di kantor akupun mengetikkan status di ponselku yang isinya “gini ya rasanya disenggol mobil”,seketika itu pun ada pesan masuk ke ponselku dan membuatku kaget , yah pesan itu dari lelaki yang hadir dalam mimpiku tadi malam, dan aku pun segera membaca isinya “disenggol dimana tha?kamu ga apa-apa?”, “ya ampun perhatian sekali dia” ,kataku dalam hati. Aku segera membalas pesannya dan menceritakan kejadian yang aku alami.

    Giant, yah dia adalah lelaki yang membuatku terpesona dan memimpikannya tadi malam. Sikapnya yang cenderung cuek dan dingin terhadap orang-orang disekelilingnya terutama wanita ,membuatku merasa penasaran pada sosoknya yang begitu misterius. Aku memang memiliki pin nomor kontaknya, itupun aku dapatkan dari teman kerjanku. Namun belum pernah aku berbincang dengannya sekalipun, sikapnya yang terlalu pendiam membuatku sulit untuk bisa berkomunikasi dengannya.
    Satu tahun sudah aku bekerja dan mengenal Giant, tetap saja tak ada perubahan yang signifikan bagiku untuk bisa mengenal Giant lebih dekat. Oh ya sudah hampir satu minggu ini aku tak melihatnya, “kemana dia?” tanyaku dalam hati. Tak ada rasa kehilangan yang aku rasakan, hanya semakin lama rasa penasaran itu semakin memuncak dlam dadaku. Tak sengaja aku mendengar pembicaraan teman-temanku dan ternyata mereka sedang membicarakan Giant yang akan mengundurkan diri dari pekerjaannya, tubuhku terasa lemas hatiku terasa sakit, entah apa yang sebenarnya terjadi padaku sampai-sampai aku begitu kecewa mendengar tentang Giant yang akan mengundurkan diri dan pastinya akan semakin sulit bagiku untuk dekat dengannya. Tanpa kusadari ada sesosok pria lewat dihadapanku dan membuatku tercengang, yah itu Giant dia berjalan tepat dihadapanku namun tak sedikitpun pandangannya mengarah kepadaku, aku terdiam sejenak dan mulai menenangkan hatiku. Aku menghampiri Puja temanku yang juga teman dekatnya Giant, dan mulai berbincang dengannya “ Apa kamu sudah mengambil gaji?” tanyaku polos, “Sudah,kamu?” jawabnya balik bertanya padaku “iya aku juga sudah” ucapku sambil tersenyum. Cukup lama aku berbincang dengan puja saling bercerita tentang rencana pernikahannya dan kamipun sesekali tertawa geli di sela pembicaraan kami, saat itu Giant datang menghampiriku, oh bukan dia menghampiri puja untuk berpamitan, tak disangka diapun mengulurkan tangannya padaku mungkin sebagai tanda perpisahan, aku menyambutnya dan berkata “Sukses ya”. “Terima kasih” jawabnya sambil tersenyum malu.
    Pagi itu entah kenapa akubangun pagi sekali dan aku segera melirik ke arah ponselku yang terlihat berkelap-kelip menandakan ada pesan singkat masuk, aku segera mengambilnya dan aku terkejut saat membaca pesan itu, Ya ampun hatiku sangat senang sekali ternyata itu pesan dari Giant setelah sekian lama aku mendambakannya akhirnya aku bisa berkomunikasi dengannya dan mendapat sapaan selamat pagi darinya, dan yang membuatku lebih kaget lagi adalah isi pesan menyebutkan bahwa tadi malam dia bermimpi berpelukan denganku. Sambil tersenyum tersipu malu aku membalas pesannya dengan icon senyuman dan menjadikan mimpinya candaan. Dari sejak itu hampir setiap hari kami berbagi pesan entah sapaan “selamat pagi,siang bahkan malam”. Hampir disela waktu senggangku aku sempatkan untuk mengabarinya atau sekedar menanyakan kabarnya, semua terasa mengalir seperti air aku mulai bercerita padanya dan dia pun bercerita tentang kehidupannya,keluarganya,bahkan masa lalunya yang menurutku itu menyakitkan. Tapi dari situ aku mulai mengerti kenapa dia begitu dingin terhadap wanita, masa lalunya yang pernah disakiti oleh seorang wanita bahkan dia ditinggalkan kekasihnya hanya untuk menikah dengan laki-laki lain. Rasa penasaranku hilang dan seolah terobati oleh semua keterbukaannya terhadapku, tapi perasaanku berubah dari rasa kagum,iba hingga sayang. Aku tak menyangka bisa menyayanginya secepat itu , “astaga!!Aku harus segera menghilangkan perasaan ini, dia sudah menjadi milik orang lain” gumamku dalam hati . Ada yang aneh, tiga hari ini tak pernah ada kabar darinya,bahkan akupun tak berani menanyakan keadaannya karena aku takut mengganggunya dan tentunya aku tak ingi kekasihnya tahu kalau aku suka berkirim pesan dengannya, dan aku sadar bahwa aku bukan siapa-siapa baginya. Seseringnya aku saling berkirim pesan, tapi belum pernah sekalipun aku bertemu dengannya setelah aku mengenalnya lebih dekat. Aku memberanikan diri untuk menanyakan kabarnya, “Hai apa kabar?kamu kemana aja?”, namun tak pernah ada balasan darinya dan pesanku hanya ia baca, “mungkin dia sibuk atau kekasihnya tahu, ah semoga saja fikiranku salah” ucapku.
    Dua minggu beralalu setelah aku mengirimkan pesan padanya, aku mulai mencoba untuk tidak terlalu banyak mengharapkannya, tapi malam itu ia mengirimku pesan yang isinya “hai tha kamu baik-baik aja kan?”, aku tersenyum membaca pesannya dan membalasnya “ yeh i’m fine, kamu gimna?kenapa pesanku tak pernah dibalas?apa kekasihmu tahu dan melarangmu menghubungiku lagi?” tanyaku. “Maaf kemarin aku sedang labil aku juga gak tahu kenapa” balasnya, dia menceritakan semua yang terjadi padanya akhir-akhir ini dan aku mulai mengerti saat dia bilang “Aku gak bermaksud menyakiti kamu tapi aku juga gak bisa menyakiti kekasihku, aku simpatik padamu,semua perhatianmu dan itu membuatku semakin ketergantungan kepadamu”. Aku membalas “Ia aku mengerti, terima kasih telah memberiku kesempatan untuk mengenalmu”. Aku terdiam, tak terasa air mataku menetes dan tubuhku lemas, meskipun hatiku senang mengetahui bahwa dia mencintaiku, tapi aku harus terima bahwa dia bukan milikku dan tak bisa menjadi milikku.

    Kini semua tentangnya akan aku simpan dihatiku yang terdalam.
     
Thread Status:
Not open for further replies.

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.