1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

Other Dirasa Tidak Laku, Blackberry Tidak Berminat Lagi Meluncurkan Tablet!

Discussion in 'Free Talk Zone' started by bandiet, Mar 20, 2013.

Thread Status:
Not open for further replies.
  1. bandiet M V U

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    Dec 23, 2011
    Messages:
    2,025
    Trophy Points:
    57
    Ratings:
    +814 / -0
    Memang saat ini Blackberry sedang menjadi sorotan tidak hanya dikalangan media masa Internasional , melainkan juga media dalam negeri. Bagaimana tidak? Produk terbarunya yang baru-baru ini diluncurkan di negara kita Blackberry z10 nampaknya sangat diminati oleh para penggila teknologi khususnya para pecinta produk Blackberry itu sendiri. Hal itu terbukti dari llarisnya Blackberry z10 dipasaran. Tentu saja hal ini tidak lepasnya peranan dari antusiasnya para operator seluler besar tanah air dalam penggerak penjualan Blackberry z10 tersebut. Operator besar seperti XL, Telkomsel, Indosat dan Axis berani memberikan potongan harga beserta metode cicilan dengan bundling kepada para peminat produk tersebut, sehingga Blackberry z10 laku dipasaran. Tapi tentu saja dibalik kesuksesan ini kita semua mungkin sudah lupa bahwa Blackberry pernah meluncurkan tablet yang cukup mahal dan akhirnya tidak begitu laku, yap tablet tersebut bernama Blackberry Playbook.

    [​IMG]

    Fenomena akan tidak lakunya tablet Blackberry tersebut pastinya cukup memberikan luka yang dalam bagi perusahaan yang sekarang tengah naik daun tersebut. Mungkin memang tablet besutan Blackberry mempunyai spesifikasi dan fitur yang kurang Wah sehingga tablet mereka tidak laku? Hmm.. Atau mungkin memang para pecinta produk Blackberry tidak menyukai tablet dari perusahaan tersebut? Dengan kejadian tidak larisnya tablet blackberry yaitu Blackberry Playbook ini, Blackberry yang sekarang tengah sukses dengan Blackberry z10nya menyatakan tidak berminat lagi meluncurkan tablet khusus dari Blackberry ini. Chief Executive Officer (CEO) BlackBerry Thorsten Heins, mengatakan bahwa tidak ada tablet terbaru BlackBerry di roadmap perusahaan itu untuk saat ini. Dari segi perspektif hardware, tablet dinilai sebagai sebuah bisnis yang sangat sulit.

    Ketika acara peluncuran BlackBerry Z10 di Australia beberapa waktu lalu, CEO BlackBerry Thorsten Heins juga mengatakan, "Dalam pandangan saya pribadi, memproduksi sekaligus memasarkan tablet adalah hal yang paling sulit. Memang ada perusahaan yang berhasil akan hal itu, namun tidak semua dapat sukses berbisnis tablet. Untuk memperpendek cerita, jika saya membuat tablet, saya tidak akan ke arah hardware. Jika saya membuat tablet atau apapun yang berevolusi dari faktor bentuk tablet, saya akan menggarap sebuah layanan untuk enterprise atau konsumen, dengan nilai proposisi. Karena jika hanya hardware saja, itu akan memotong bisnis dan saya berhutang kepada pemegang saham untuk memberikan keuntungan atas investasi mereka,” jelasnya. Heins menegaskan, ia yakin bahwa saat ini tablet hanya merupakan batu loncatan antara bagaimana kita melihat komputer dan bagaimana perusahaan seperti BlackBerry membayangkan seperti apa komputer dalam waktu dekat.

    [​IMG]

    [​IMG]

    Saat ini, banyak orang di Barat memiliki tiga atau lebih perangkat, namun seiring waktu BlackBerry yakin jumlah itu akan menyusut. Heins juga mengatakan bahwa nantinya tablet hanya akan menjadi bisnis mati yang berjalan di tempat, sedangkan mobile computing akan dikuasai smartphone. Wah wah sudah putus asa ternyata ya?

    [​IMG]

    Memang sepertinya Blackberry tidaklah handal dalam membuat tablet. Tidak seperti Apple yang laris dengan tabletnya dipasaran, seperti Blackberry cukup fokus saja dengan produk mereka saat ini, terbukti mereka dapat menaikan profit perusahaan dengan ponselnya Blackberry z10.

    News Powered By Indogamers.
     
  2. Ramasinta Tukang Iklan

  3. nafisa Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Dec 18, 2010
    Messages:
    162
    Trophy Points:
    17
    Ratings:
    +6 / -0
    Habis,, bikin tablet pakai sistem lock,, klo ga pny hp bb ga bisa bbm-an dll.. ya males org mau beli..
    udah tau pasaran skrg jaman setiap gadget berdiri sendiri tanpa bantuan gadget lain.. hoyal org ini..
    wkwkkwkwkkw..... [​IMG]
     
  4. ghozim M V U

    Offline

    Joined:
    Jun 19, 2010
    Messages:
    0
    Trophy Points:
    76
    Ratings:
    +8 / -0
    Masa pake tablet kudu punya smartphone BB juga buat bisa BBM an. Jadi fungsi tabletnya buat apaan?






    Sent from my iPhone using Tapatalk 2
     
  5. nafisa Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Dec 18, 2010
    Messages:
    162
    Trophy Points:
    17
    Ratings:
    +6 / -0

    Buat gede-in layar doang kalii atau buka email lebih enak wkwkkwkkwkw... :))
     
  6. crewpoek M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Feb 1, 2010
    Messages:
    1,174
    Trophy Points:
    147
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +984 / -0
    emang blunder banget RIM bikin tablet...
    apalagi gak bisa buat bbm an, percuma
     
  7. andre4ns Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Oct 27, 2009
    Messages:
    151
    Trophy Points:
    31
    Ratings:
    +18 / -0
    sekarang kan nama perusahaannya Blackberry gan, bukan RIM. hehehe
    setelah tablet, inovasi apa lagi ya dari apple yang sukses?
     
  8. crewpoek M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Feb 1, 2010
    Messages:
    1,174
    Trophy Points:
    147
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +984 / -0
    lha iya bro, ane kan udah sebut RIM di atas hehehe
    banyak lah, ipun itu juga sukses kok
     
  9. reswin Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Sep 16, 2012
    Messages:
    74
    Trophy Points:
    57
    Ratings:
    +330 / -0
    Kemungkinan besar gagal penjualannya gara2 aplikasi sama gamesnya cuma sedikit, kalo blackberry bikin tablet android mungkin bakal lebih sukses dipasaran..
     
  10. hybrid8 Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Apr 23, 2014
    Messages:
    50
    Trophy Points:
    7
    Ratings:
    +1 / -0
    aplikasi yang terbatas mungkin jadi salah satu penyebabnya..kalau apple + samsul kan udah sejuta umat tablet nya
     
  11. dracola M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jan 28, 2010
    Messages:
    506
    Trophy Points:
    91
    Ratings:
    +247 / -0
    iya betul, samsung tab aja laku kayak kacang goreng...
     
  12. boy77 Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Nov 26, 2010
    Messages:
    68
    Trophy Points:
    7
    Ratings:
    +5 / -0
    padahal keren tab nya BB.. bisa instal android kaya os 10 yg sekarang...
     
  13. Xenion M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Aug 7, 2012
    Messages:
    732
    Trophy Points:
    92
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +245 / -0
    lagian slah BBM jg di jual2, lagian skr gk ada alesan yg tepat buat beli BB lagi
     
  14. ferdyantopro Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Dec 26, 2012
    Messages:
    157
    Trophy Points:
    17
    Ratings:
    +8 / -1
    klo sekarang pasti bykan yg pilih samsung tab soalny dah bisa bbm jdi punya klbh dibandig bb tab
     
  15. wisnuindrajati

    Offline

    Guest

    Ratings:
    +0 / -0
    kayaknya udah surem tuh bb.
    bener kata yang diatas, bbm udah bisa di hh selain bb.
    jadi bb udah ditinggalkan kali ya sekarang.
     
Thread Status:
Not open for further replies.

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.