1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

OriFic Fight!

Discussion in 'Fiction' started by johnnycorleone, Jan 31, 2013.

Thread Status:
Not open for further replies.
  1. johnnycorleone Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Jun 16, 2009
    Messages:
    89
    Trophy Points:
    56
    Ratings:
    +517 / -0
    Salam kenal, iseng-iseng liburan bikin cerita. Mohon kritik dan sarannya

    Jam menunjukkan pukul 1 siang. Waktu yang telah kunanti-nantikan sedari tadi. Aku duduk di bagian belakang ruang kelasku yang cukup panas hari itu. Suasana kelas cukup ramai diisi oleh obrolan, gurauan, dan beberapa murid yang sedang berkemas.

    "Eh Ben ikut dota an yuk sama yang lain mumpung besok gak ada apa-apa" ajak Joseph aka Joe teman sebangku sekaligus teman yang paling akrab di sekolahku ini.

    "Wah nggak deh Joe, lain kali aja. Aku lagi males hari ini." balasku

    "Ah cupu loe, ngaku aja takut kalah pakai alasan males segala." Kata Joe diikuti tawa sindirannya

    Aku hanya tersenyum tak menanggapi ucapannya karena memang hari ini mood ku lagi buruk.

    Btw namaku Benji biasa dipanggil Ben. Sekarang aku lagi duduk di kelas XI SMA. Keseharianku ya gini ini, pagi berangkat sekolah, siangnya pulang kalau gak ada kegiatan ya dotaan atau mantengin laptop aja di kamar. Entah browsing atau main. Dipikir-pikir bosan juga sih hidup tiap hari kok gitu terus. masalahnya aku emang ada masalah sama kehidupan sosial. Aku orangnya cenderung tertutup dan takut mencoba hal baru. Temanku aja cuman segelintir salah satunya Joseph. Di kelas pun aku bukan salah satu murid yang menonjol. Walaupun dari sisi akademis aku ada di atas rata-rata (Sumpah gw sering gak belajar pun gak tau gimana ujian seringnya bagus) tapi untuk urusan non akademik kayak olahraga, pergaulan, dan semacamnya bisa dibilang dibawah rata-rata. Yah begitulah kehidupanku selama 17 tahun ini.

    KRIIING

    Bel buyaran sekolah berbunyi aku dan Joe masih mengemasi buku-buku dalam tas ketika sebuah wangi parfum yang tak asing lagi tercium semakin lama semakin dekat ke arah bangkuku.

    "Hi Joe" suara lembut itu menyapa memanggil sobatku Joe.

    Joe dan aku menoleh ke arah suara tersebut. Tepat seperti dugaanku! Catherine, cewek paling cantik (menurutku sih) dan paling populer di kelas (eh berarti menurut yang lain juga). Bahkan satu sekolah pasti seenggaknya tau si Catherine (Eh berarti banyak juga ya yang mikirnya sama kayak aku). Selain cantik si Cat ini (panggilannya gitu) juga salah satu murid yang paling pintar seangkatanku dan seorang model! Buset multitalenta banget nih cewek. Gak kaget kalau banyak cowok di sekolah ini mulai dari anak kelas X yang sok brondong keren sampai anak nongkrong kelas XII yang biasanya kerennya model geng-gengan juga banyak yang ngincer si Cat.

    "Eh si Cat, tumben nyapa ada apa?" Sahut Joe dengan senyuman tebar pesona.

    "Ini cuman mau ngasih undangan, kan besok Sabtu aku sweet 17." Kata Catherine sembari tangannya yang putih menjulurkan undangan berwarna pink yang berbentuk kastil yang dilipat.

    "Wah asek nih makan-makan gratis, thanks ya Cat. Besok aku pasti dateng dan bawain kado paling spesial buat kamu." Kata Joe kegirangan

    "Ah gombal aja kamu, ya udah aku pulang dulu ya udah dijemput nih. bye"

    "Eh Cat, kok cuman 1 undangannya? Buat Benji mana?" sahut Joe

    Seketika aku tersentak baru menyadari hal tersebut. Dadaku terasa sesak menyadari aku gak dapat undangan dari Catherine. Tapi jujur aja sih karena kecanggunganku, aku sering gak datang ke pesta walau udah diundang. Jadi emang belakangan kalau ada temen yang ultah biasanya gw gak diundang. Dan biasanya sih gw biasa aja. Cuman yang ini kenapa tiba-tiba gw berasa aneh. Catherine tampak salah tingkah kemudian..

    "Aduh ya nih kelupaan si Benji, abisnya kamu banyak diemnya sih." Kata Catherine masih salah tingkah berusaha kayaknya menghibur

    "Ntar deh aku minta pak sopir buat ngirim undangannya ke rumah loe Ben."

    "Ehmm gak usah deh Cat soalnya aku besok Sabtu juga ada acara keluarga jadi gak bisa dateng" Alasan gw aja padahal paling Sabtu besok malam mingguan mantengin 9gag atau baca mangafox sampai subuh.

    "Alasan aja loe Ben, kayak sok sibuk aja ntar Sabtu" sahut Joe semakin memojokkan posisi gw

    "Aduh maaf banget lo Ben aku bener-bener lupa" kata Cat masih salah tingkah yang entah kenapa malah membuatnya kelihatan tambah cute.

    "Ya santai aja Cat" Sahut gw biar pembicaraan ini cepat berakhir

    "Ya udah kalau gitu aku pulang dulu ya, udah dijemput nih. bye" kata Cathy seraya berlalu meninggalkan kelas meninggalkan bau parfumnya yang entah kenapa semakin membuat sesak dadaku. Aku pun menoleh ke arah Joe yang masih senyum-senyum sendiri

    "Wah loe apa-apaan sih pakai nanya mana undangan buat gw. Kan jadi gak enak gini kan." omel gw ke Joe

    "Ya Ben biar loe sekali-kali ikut kek seneng-seneng gak cuman diem aja di rumah maen internet sambil mbokep." kelakar Joe

    "Ya tapi kan loe tau sendiri gw kalau diundang pun males dateng biasanya." bantah gw

    "Tapi kayaknya tadi kayak nyesel gitu gak dapat undangan." Kata Joe sambil tertawa kayak ngeledekkin gw

    "Sapa yang nyesel" balasku sambil memasukkan buku terakhir di meja ke tas dan menyembunyikan penyesalan yang memang ada dari Joe.

    "Ya udah yakin gak mau ikut dotaan?" Tanya Joe kembali sambil berdiri dan memakai tasnya

    Aku cuman menggeleng sambil tetap menunduk pura-pura masih lama berkemas.

    "Ok gw cabut dulu deh, inget jangan nyesel loe ya."

    ----------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

    Karena sekolah gw jaraknya dari rumah gak terlalu jauh, jadinya gw kalau berangkat sama pulang ya jalan kaki. Nah di jalan pulang deket sekolah ada lapangan besar yang biasanya diapaki jualan pkl sama tempat nongkrongnya anak-anak geng sekolah gw. Habis kejadian di kelas tadi mood gw jadi tambah gak enak hari ini. Dengan wajah tertunduk aku keluar dari kelas, menuruni tangga, menuju gerbang sekolah. Rasanya marah campur nyesel banget kenapa si Catherine bisa sampai gak ngundang gw. Apakah sebegitu tidak nampakkah gw di kelas. Atau mungkin dia sudah tau kalau percuma aja ngundang karena gw gak akan datang. Tapi jujur aja kalau si Catherine yang ngundang gw sih maunya pasti datang. Nasi sudah menjadi bubur...

    Teriknya matahari semakin menambah beratnya hari ini. Aku pun melintasi lapangan masih dengan kepala tertunduk. Hingga tanpa sengaja aku menabrak seseorang yang berjalanan berlawanan arah di hadapanku. Tanpa bisa kucegah kerah seragamku telah dicengkram dengan erat dari depan. Aku menengadah dan kulihat dengan jelas wajah yang sudah tidak asing itu.

    "Njing! mau jadi jagoan loe!?" gertak Aldo, siswa kelas XII yang terkenal sebagai bosnya geng sekolahku ini.

    Menurut kabar yang beredar, si Aldo ini ayahnya adalah salah satu mafia yang disegani di kota gw. Koneksinya banyak dan kabarnya juga kalau terlibat masalah sama dia jangan harap polisi aja bisa mbantu saking kuat koneksinya. Makanya banyak murid sekolah gw yang takut sama Aldo.

    "Y..y..ya maaf gak sengaja kak" Kataku tanpa berani menatap matanya

    "Udah Do seret aja ke tengah lapangan. Ajak by one satu lawan satu." Sahut salah satu anak gengnya Aldo

    "Boleh juga ide loe, mumpung gw lagi pengen gebukin orang."

    Gak pakek lama-lama aku udah dikelilingin gengnya Aldo dan mereka beramai-ramai narik gw ke tengah lapangan. Tasku di punggung dilepas dan dibuang ke pinggir. Kulihat sekeliling para pedagang yang berjualan cuman asyik nonton tanpa ada yang berusaha melerai. Sebagian malah bersorak seakan-akan menonton pertandingan tinju. Beberapa hanya bisa diam dengan memebri tatapan simpati tanpa berani menolong.

    Aldo berdiri di hadapanku kemeja seragamnya telah dilepas sementara teman-temannya berdiri mengitari kami. Terlihat di bisep kanannya terdapat tato bergambar ular. Aldo pun memasang kuda-kuda seperti Joe Higashi dari game King of Fighter.

    "Ayo maju loe njing! kita lihat seberapa kuat loe!"

    Gw cuman berdiri mengangkat tangan meminta ampun. Shit! Hari ini benar-benar hari yang sial buat gw!

    Karena gw diem aja salah seorang temen Aldo dari belakang ngedorong gw hingga maju. Dan dengan cepat kurasakan tulang kering kaki kanan Aldo menghantam tulang rusukku. Aku pun langsung jatuh tersungkur ke tanah. Kurasakan nyeri yang begitu kuatnya di rusukku. Sambil menahan rasa sakit aku berusaha berdiri namun tanpa memberi kesempatan Aldo segera menerjang dan menduduki dadaku. Hujaman pkulan bertubi-tubi diarahkan ke wajahku oleh Aldo. Aku hanya bisa mengcover wajahku dengan kedua tangan. Pandanganku semakin kabur rasanya tidak kuat lagi agar aku tetap sadar. Aku tak berdaya...tak bisa melawan....

    Kulihat dengan pandangan burman Aldo mengangkat satu tangannnya tinggi-tinggi untuk dihujakan sekuat tenaga. Aku memejamkan mata dengan pasrah. Kutunggu sepersekian detik pukulan tersebut tidak mendarat. Yang kurasakan malahan tubuh Aldo semakin jauh terangkat dari tubuhku. Dengan pandangan buram kulihat sebuah sosok yang mencekik leher Aldo dari belakang. Aldo meronta namun tiba-tiba tubuhnya seolah terpelanting. Teman-temannya segera mendekati untuk menolong namun kulihat mereka juga berterbangan seperti luma-lumba berlompatan keluar dari laut. Entah aku berhalusinasi atau tidak... setelah itu semuanya gelap.....
     
    • Like Like x 1
  2. Ramasinta Tukang Iklan

  3. LuciferScream Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Jan 15, 2011
    Messages:
    137
    Trophy Points:
    36
    Ratings:
    +865 / -0
    salam kenal, sesama newbie. :D komen untuk jalan ceritanya belum bisa banyak, karna ceritanya juga belum banyak :D. tapi point di 2 paragraf terakhir cukup bikin penasaran.

    nah untuk kritik buat part selanjutnya, mungkin perlu diperhatikan ke konsistenan penulisan, kadang pake 'gw' , kadang pake 'aku'. Imo ini cukup mengganggu buat yang ngebacanya bro. selain itu paling struktur kata-kata baku & ngganya perlu dikerjakan dengan lebih giat. pemisahannya belum enak :)
    ditunggu kelanjutannya ya
     
  4. ivan245 M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Oct 20, 2009
    Messages:
    296
    Trophy Points:
    221
    Ratings:
    +14,656 / -0
    Kritik dulu ya bro.
    EYDnya bro. EYD. Apalagi yg 'gw'. Jujur lumayan ganggu.

    Kerennya, penokohannya bagus gan. Feel karakternya dapet. Tapi ternyata ada kekuatan supranaturalnya juga ya...
    Ditunggu lanjutannya.
     
  5. s3mar M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Aug 16, 2012
    Messages:
    1,012
    Trophy Points:
    112
    Ratings:
    +287 / -0
    baca ini kok kek ngeliat sosok saya sendiri ya :malu:

    idem kt lucifer, kalau pake aku ya aku, kalau gw ya gw aja. keep consistent aja bro

    keep it up! :top:
     
  6. Giande M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Sep 20, 2009
    Messages:
    983
    Trophy Points:
    106
    Ratings:
    +1,228 / -0
    Lagi trend ya akhir bab satu semua berakhir dengan semuanya gelap aka tokoh utama pingsan dan ditolong :oghoho:

    penggunaan (...) sebaiknya dihindarkan, apalagi kalau cerita ini bukan genre komedi . Kesan yang ditimbulkan (...) seperti opini penulis tapi kamu gunakan kan untuk opini tokoh utama. Kamu pake 1pov jadi ga perlu pake (...) langsung aja ditulis biasa
    Untuk sementara pengkarakteran ga komentar dulu apalagi cerita :lalala: DOTA DOTA AYo BACOKKKKK MEREKAA
     
  7. kidrock1990 Members

    Offline

    Joined:
    Feb 5, 2013
    Messages:
    3
    Trophy Points:
    2
    Ratings:
    +1 / -0
    ditunggu kelanjutannya..
    sepertinya menarik plotnya
     
Thread Status:
Not open for further replies.

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.