1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

OS Android Gingerbread Paling Disukai Para Virus Berbahaya?

Discussion in 'Free Talk Zone' started by bandiet, Nov 7, 2012.

Thread Status:
Not open for further replies.
  1. bandiet M V U

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    Dec 23, 2011
    Messages:
    2,025
    Trophy Points:
    57
    Ratings:
    +814 / -0
    Hallo Semua!

    Operating System Android saat ini sudah terkenal diseluruh dunia. Awalnya Android adalah Sistem operasi berbasis Linux. Kemudian di dirancang terutama untuk perangkat touchscreen mobile seperti smartphone dan komputer tablet. Sampai saat ini Android masih dalam pengembangan oleh perusahaan raksasa nomor 1 Google. Awalnya Android ini dikembangkan oleh Android Inc, yang didukung bagian keuangan Google dan kemudian akhirnya Android ini dibeli pada tahun 2005. Android diresmikan pada tahun 2007 bersama dengan pendiri Open Handset Alliance , sebuah konsorsium dari 86 hardware, software, dan perusahaan telekomunikasi yang ditujukan untuk memajukan standar terbuka untuk perangkat mobile.

    5099b83bf008a1352251451android_virus1.jpg

    OS Android terdiri dari bermacam-macam dari mulai Cupcake, Donate, Eclair, Froyo, Gingerbread, Honeycomb, Ice Cream Sandwich dan yang sekarang paling terbaru adalah Jelly Bean. Tapi diantara semua OS Android tersebut pastinya ada kelebihan dan kekurangannya nih guys. Seperti contohnya Jelly Bean, biarpun memang sebagai OS paling terbaru, Jelly Bean masih agak berat jika kita gunakan. Gadget yang umumnya diisi dengan OS Jelly Bean akan lemot dan tentu saja kinerjanya berkurang. Tapi ada fakta yang kurang meng-enakan nih guys dari antara OS Android diatas. Gingerbread seperti yang kita tau, ternyata OS tersebut sangat disukai oleh virus malware alias paling rentan diserang virus loh.

    Dikarenakan jumlah perangkat Android tergolong paling besar dan belum terlampaui oleh perangkat yang menggunakan operating system lainnya, OS besutan Google ini menjadi langganan serangan malware terbesar sampai saat ini. Menurut analisa Kaspersky Labs mayoritas serangan tersebut adalah memanfaatkan celah kelemahan Java. Sekitar 50% serangan itu adalah SMS Trojan yang berfungsi untuk mencuri uang dari pengguna mobile. Namun, serangan-serangan tersebut sudah banyak menurun saat ini.

    5099b930a064e1352251696kaspersky_logo.jpg

    Jika dibandingkan dengan waktu memasuki bulan ke 6 tahun 2012 kemarin, tercatat serangan sebanyak hampir 15 ribu kali terhadap Gingerbread! Tapi untungnya nih guys makin lama serangan tersebut semakin berkurang. Memasuki bulan ke 9 tahun 2012 ini serangan tersebut hanya tercatat sekitar 9.100 saja. Dari beragamnya seri Android yang ada, Gingerbread adalah operating system yang kerap kali dijadikan target serangan malware. Tentunya hal tersebut tidaklah mengejutkan karena sampai saat ini hampir 50% dari total perangkat Android yang beredar di dunia masih menggunakan Gingerbread. Rata-rata pengguna perangkat dengan Android 2.3 di dalamnya merasa nyaman dan tidak ingin mengupgrade OS mereka tersebut.

    5099b84ddc3861352251469android-virus2.jpg

    Selain ringan dan stabil, Gingerbread memang menawarkan fitur dan kemudahan yang cukup baik bagi para penikmat smartphone. Hal inilah yang mungkin menjadi faktor para pengguna Gingerbread tidak mau mengupgrade OS mereka. Tapi dengan rentannya serangan virus yang sering terjadi, tentu saja hal ini juga perlu dipertimbangkan. Terlebih lagi kita harus memasang antivirus nih untuk melindungi gadget kita dari serangan malware. Sayangkan jika smartphone kita rusak gara2 malware kecil?

    5099b8b3d7f391352251571google-blackberry-android-gingerbread.jpg

    So, jika kalian memang tidak ingin mengupgrade OS kalian, jalan terbaik adalah memasang proteksi ataupun antivirus yang baik agar smartphone kalian tetap terlindungi. Jika memang kalian tidak punya antvirus tersebut, pastinya kalian harus mengupgrade OS Android kalian nih. Tentu saja dengan me rootnya terlebih dahulu. Which one you choose then? Upgrade or Install Antivirus?


    News Powered By Indogamers.
     
Thread Status:
Not open for further replies.

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.