1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

Flora 8 Tanaman Air Paling Digemari

Discussion in 'Flora dan Fauna' started by Zablune, Oct 18, 2012.

Thread Status:
Not open for further replies.
  1. Zablune M V U

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    Dec 6, 2011
    Messages:
    2,464
    Trophy Points:
    227
    Ratings:
    +411,142 / -7
    Tanaman air kerap dipakai untuk mempercantik taman yang memiliki kolam pancuran, kolam air tenang, kolam rendam menyerupai rawa-rawa, atau air terjun dinding. Apa saja tanamannya yang cocok?

    Berikut adalah 8 jenis tanaman air yang paling banyak digunakan untuk mempercantik tampilan taman:

    1. Enceng gondok (Eichornia crassipes)
    [​IMG]
    Enceng gondok termasuk tanaman air mengapung. Bayang daunnya menggembung, hijau berbentuk bulat dengan diamter 5 - 15 sentimeter. Tumbuhnya tegak ke atas dengan bentuk bunga mirip dengan anggrek. Tumbuhan ini tumbuh secara berkelompok pada tangkai bunga setinggi 20-35 sentimeter.

    Enceng gondok tumbuh sangat cepat dan sering memenuhi permukaan air. Tanaman ini dikategorikan gulma karena mengganggu ketersediaan oksigen air. Untuk menempatkan enceng gondok, Anda harus rajin menyaringnya bila sudah terlalu banyak memenuhi air.


    2. Water lily (Nymphaea lotus)
    [​IMG]
    Jenis ini termasuk deep water aquatic plants. Akarnya tertanam pada lumpur kolam. Daun dan bunganya muncul dengan indah di permukaan air dengan warnanya yang putih, kuning, ungu, dan merah jambu. Bentuk daunnya bulat berlapis lilin pada permukaannya.

    3. Apu-apu (Pistia stratiotes, Pistia crispata)
    [​IMG]
    Tanaman ini hidup mengapung di permukaan air dengan daunnya berwarna hijau tersusun secara melingkar dan bertumpuk-tumpuk. Permukaan daun ditumbuhi bulu-bulu halus yang memberi tekstur seperti beludru.

    Akar serabutnya berwarna putih, dapat menggantung sampai 30 sentimeter di bawah permukaan air. Tanaman ini sama sekali tak butuh perawatan, cukup diletakkan di permukaan air, maka tanaman ini akan memproduksi anakan.

    4. Star Grass (Dichromena colorata)
    [​IMG]
    Sekilas penampilannya seperti rumput biasa. Daun dan batang bunganya sempit dan memanjang. Bunganya berbentuk unik dengan warna putih kecoklatan, sementara kelopak bunganya panjang berwarna putih dengan ujung berwarna hijau. Penampilan keseluruhan bunga dan kelopaknya berbentuk seperti bintang yang dapat memberi cahaya tambahan pada kolam atau taman air.

    5. Calla lily (Zantedeschia aethiopica)
    [​IMG]
    Tanaman ini seolah terbuat dari lilin, berbentuk corong berwarna putih dengan putik kuning cerah. Bunga ini juga memiliki keharuman nan lembut. Tanaman ini cendernung tumbuh lebih tinggi bila kurang mendapat cahaya matahari.

    6. Pisang air (Typhonodorum lindyeyanum)
    [​IMG]
    Seperti namanya, penampilan tanaman ini seperti pohon pisang namun berpadu dengan daun talas. Pisang air memiliki sosok yang kokoh dengan mencapai ketinggian 4 meter. Daunnya berbentuk oval dengan panjang sampai dengan 1,5 meter. Tepiannya berdaun gelombang, tersusun melingkar membentuk tajuk simeteris.

    7. Seledri air (Oenanthe javanica)
    [​IMG]
    Bentuk daunnya oval dengan tepian bergerigi, mirip dengan daun seledri. Panjang daunnya 2-5 sentimeter, menebarkan aroma mirip aroma wortel. Warna yang mendominasi dari daunnya adalah hijau muda dengan sentuhan merah jambu dan putih.

    8. Papyrus payung (Cyperus alternifolius, Cperus involucratus)
    [​IMG]
    Tumbuh berkelompok, batang tanaman ini berbentuk segitiga dengan ketinggian 0,9-1,8 meter. Ujung batangnya tumbuh kurang lebih 24 helai kelopak bunga menyerupai daun dan tersusun seperti jari-jari roda. Setiap helai kelopaknya memiliki panjang 15-30 sentimeter dan lebar 1-1,5 sentimeter.

    Sumber

    [​IMG]
     
    • Like Like x 1
    • Thanks Thanks x 1
  2. Ramasinta Tukang Iklan

  3. Hktoyshop M V U

    Offline

    Superstar

    Joined:
    Sep 19, 2008
    Messages:
    14,785
    Trophy Points:
    161
    Ratings:
    +3,918 / -0
    wah kalau ad ayang kayak gituan tu keliatan jadi indah gan
     
  4. meh503 Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Aug 15, 2012
    Messages:
    24
    Trophy Points:
    1
    Ratings:
    +75 / -0
    Gw paling suka water lily aka terate..... Sampe 'impor' dari kampung buat ngumpulin warna warni-nya.
     
  5. SNEZERD M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Oct 16, 2011
    Messages:
    548
    Trophy Points:
    107
    Ratings:
    +2,853 / -0
    bagus tuh tanaman Water lily buat hiasan kolam...Lebih indah di lihatnya... :haha:
     
  6. OmPay Members

    Offline

    Joined:
    Oct 1, 2011
    Messages:
    8
    Trophy Points:
    1
    Ratings:
    +0 / -0
    teratai ga termasuk nih??
     
  7. Hktoyshop M V U

    Offline

    Superstar

    Joined:
    Sep 19, 2008
    Messages:
    14,785
    Trophy Points:
    161
    Ratings:
    +3,918 / -0
    wah emang ya bagus banget ya gan
     
  8. son4fun M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Sep 9, 2010
    Messages:
    293
    Trophy Points:
    96
    Ratings:
    +89 / -0
    kan udah dijelasin disitu water lily yah teratai gan .. ckck ..

    -----------------------------------------------------------
    yg payung bagus tuh dibuat usaha koleksi tanaman hias di kolam :ogtop: ..
     
  9. andirx M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Sep 8, 2012
    Messages:
    574
    Trophy Points:
    81
    Ratings:
    +74 / -1
    Bener tuh water lily itu cantik
     
  10. cungju M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Mar 3, 2010
    Messages:
    1,381
    Trophy Points:
    111
    Ratings:
    +1,517 / -0
    bukannya eceng gondok tuh ngerusak sungai ama danau ??
    :bingung:

    kalo ga salah bikin dangkal
     
  11. Zablune M V U

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    Dec 6, 2011
    Messages:
    2,464
    Trophy Points:
    227
    Ratings:
    +411,142 / -7
    itu kan sebagian efek lainya.
    tapi eceng gondok bisa di bisnisin lho..

    basah 3500 kering 1500
     
  12. dragotz M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jun 2, 2012
    Messages:
    1,547
    Trophy Points:
    212
    Ratings:
    +35,243 / -0
    sekarang malah hampir tidak d anggap gulma !
    coz manfaatny lbh banyak.. .
    eichornia
     
  13. sapikambing Members

    Offline

    Joined:
    Nov 6, 2009
    Messages:
    6
    Trophy Points:
    1
    Ratings:
    +0 / -0
    Kalo jual basahnya lebih mahal, ga ada yg mau repot mengeringkannya donk :D
     
  14. zero_mind Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Oct 12, 2011
    Messages:
    31
    Trophy Points:
    16
    Ratings:
    +469 / -0
    ada sisi negatif dan posistif nya tumbuhan enceng gondok..seperti yang terjadi di rawa pening
     
  15. nameless4 Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Oct 13, 2010
    Messages:
    163
    Trophy Points:
    16
    Ratings:
    +1 / -0
    iyaa,pernah motong enceng gondok ga? liat deh dalemnya itu kaya spons smua bukan batang
     
  16. Nisa_K2 Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Oct 30, 2012
    Messages:
    82
    Trophy Points:
    7
    Ratings:
    +0 / -0
    bambu air ternyata g masuk yah :keringat:
     
  17. echocuel M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jun 12, 2011
    Messages:
    537
    Trophy Points:
    106
    Ratings:
    +1,633 / -1
    Owh begitu.. Eceng Gondok number one.. Wooow
     
  18. reylen M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Oct 10, 2011
    Messages:
    643
    Trophy Points:
    157
    Ratings:
    +3,494 / -0
    wew, water lily ny keren, sayang ga ad gambar yang nampilin semua warna2 dari bungany yah

    itu pisang air berbuah ga yah?? huhu
     
  19. t0157 M V U

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    May 5, 2012
    Messages:
    2,328
    Trophy Points:
    162
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +1,907 / -0
    Kebetulan ada salah seorang sepupu yg punya taman tropis :haha:

    Di taman itu juga banyak tanaman pisang air seperti yg ada di photo ..

    Memang bagus sekali untuk element landscape taman tropis ...

    ---------
    tambahan (daripada posting lagi .. :b)

    Ternyata tanaman pisang air ini lebih baik tidak 'dipelihara' bercampur dengan ikan.
    Supaya pemberian pupuknya tidak mematikan ikan yg dipelihara
     
    Last edited: Sep 23, 2013
  20. septirezaf Members

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Jul 9, 2012
    Messages:
    200
    Trophy Points:
    17
    Ratings:
    +4 / -0
    eceng gondok itu bukannya nanti bakal nutupin perairan yak. kan eceng gondok itu bersifat infasif pada perairan, ga boleh ada nutrisi dikit, kalo ada eceng gondok, pasti langsung dimanfaatin
     
  21. oka23 Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Aug 9, 2012
    Messages:
    76
    Trophy Points:
    21
    Ratings:
    +8 / -1
    water lily paling bagus hehehe tapi tanaman yang lain kok kyk tanaman yang biasanya ada di sawah ya???
     
Thread Status:
Not open for further replies.

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.