1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

FanFic Aku Adalah Kirito [Sword Art Online]

Discussion in 'Fiction' started by duniavern, Sep 27, 2012.

Thread Status:
Not open for further replies.
  1. duniavern Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Feb 23, 2010
    Messages:
    63
    Trophy Points:
    26
    Ratings:
    +599 / -0
    [​IMG]

    Akhirnya aku terjatuh lagi, setelah melewati semak-semak ini. habis sudah tenagaku untuk berlari, jangankan berlari berjalan pun rasanya berat. Perlahan penglihatanku mulai memudar terlihat menjadi setengah sampai akhirnya pudar menjadi hitam. Entah apa yang terjadi dengan tubuhku setelah aku terjatuh, kesadaranku hilang sudah.



    Kubuka mataku dan melihat tubuhku terbungkus rapi oleh nervegear. Semuanya sungguh terasa nyata bahkan rasa sakit ketika aku terjatuh terasa nyata. Kucoba berdiri namun rasanya susah sekali. Akhirnya kumatikan nervegear ini dan kututup mataku. Sebelum aku tertidur pulas, yang ada difikiranku adalah bagaimana mungkin sebuah mesin bisa menghasilkan dunia virtual yang begitu nyata. tanpa mendapatkan hasil akhirnya akupun terlelap.



    Seperti biasa, hari inipun aku harus berangkat ke sekolah. Setelah sampai di gerbang sekolah, tiba-tiba ahmad menyapaku



    "saiful, tugasmu udah selesai?"



    Rasa kaget menyapaku dan mengingatkanku akan hal penting, ada tugas yang belum kukerjakan. sial, gara-gara aku mencoba mesin baru nervegear hingga aku lupa. Sambil tertawa akhirnya kukatakan



    "mad, kamu kan baik, pinjemin tugasmu ya!"



    Dengan terburu-buru akupun menyalin catatan tugas milik ahmad. takdir memang kejam, begitu yang kurasakan. Belum sempat selesai menyalin akhirnya pak gurupun datang. Ketika semua siswa mengumpulkan tugas, akupun ikut mengumpulkan. Pak soleh memang terkenal sebagai guru teladan yang rajin. Sebelum kejadian ini, sebenarnya tidak ada yang salah dengan ketegasannya. namun akhirnya aku mejadi korban ketegasannya. ketika satu persatu tugas di periksa oleh pak soleh akhirnya, hukumanpun menerpaku.



    "saiful, seperti perjanjian pertemuan minggu kemaren bagi yang tidak mengerjakan tugas atau belum selesai, silahkan keluar dari kelas"



    Walaupun sambil tersenyum mengatakannya, tapi bagiku senyuman itu terasa menyindirku. Ya, aku tahu dia tidak menyindir, beliau merupakan salah satu guru yag kuhormati. kalau boleh jujur sebenarnya ketika diajarkan oleh pak ahmad aku menjadi lebih faham. Dengan langkah terpaksa akhirnya aku keluar kelas.



    Langkah ini terasa gontai akhirnya aku menuju masjid. Kunaiki tangga menuju lantai dua, kubuka nervegear portable milikku. aku termasuk salah satu orang yang beruntung. selain dapat menjadi beta tester game terbaru sword art online, secara kebetulan aku menang undian untuk mendapatkan peralatan nerve gear portable, jadi aku punya dua nerve gear yang satu dirumah dan yang satu bisa aku bawa kemanapun.



    Bentuknya sangat sederhana, terlihat seperti ponsel. Namun ketika tombol link start ditekan ponsel ini akan melayang dan mengeluarkan gelembung bola yang akan menutupi tubuhku. dan ketika sudah tertutup akhirnya akupun terhubung ke dunia lain. walapun portable setidaknya butuh ruang yang cukup agar gelembung portable ini bisa bekerja. Itulah alasan mengapa aku menuju lantai dua masjid. Selain sepi, disini sangat nyaman sekali. Seluruh siswa sedang mengikuti pelajaran jadi tak akan akan ada yang mengganguku.



    Masih ada sisa waktu satu bulan untuk mencoba versi beta. kesempatan ini tak kusia-siakan, sebab menurut developer SAO bahwa tidak akan ada reset level bagi beta tester. Jadi disetiap waktu luang aku selalu log in menuju SAO. samapi pelajaran pak soleh berakhir, aku pikir cukup bagiku untuk meningkatkan experience dan sikillku. kupencet tombol link start dan akhirnya kehidupan di dunia aincrad pun berlanjut.



    ---



    Waktu beta sudah hampir selesai, aku banyak mendapat teman dari seluruh dunia. Karena jumlahnya tidak banyak jadi aku kenal dengan beberapa dari mereka. Salah satu yang kukenal adalah kirito seorang pemain sword art online dari jepang. Walapun berbeda bahasa, namun agaknya mesin nerve gear sangatlah canggih. kita dapat memilih pengaturan bahasa yang kita inginkan, secara otomatis mesin nerve gear akan menerjemahkan ucapan menjadi bahasa yang kita inginkan.



    Perjumpaanku dengan kirito terbilang unik. sebagai beta tester agaknya sifat individual memang mencolok. Akupun jarang bersama pemain lainnya untuk membentuk party. Sangat jarang ditemui pemain beta tester yang membuat party bersama.



    Saat itu setelah mendapatkan skill baru, akupun berniat mencobanya. Aku berjalan menuju hutan di pinggiran kota ini. Karena terlalu banyak monster yang lemah, aku menjadi sedikit sombong. Kegirangankupun muncul ketika sebuah portal memunculkan monster berlevel tinggi.

    waw, level 30!!, gumamku.

    ini sungguh kesempatan langka, aku bisa mendapatkan experience dalam jumlah banyak jika aku bisa mengalahkannya.



    Serangan halilintar, dalam sekejap pedangku mengeluarkan aliran listrik. Namun bukannya berkurang, hp monster itu malah bertambah dua kali lipat. rupanya monster itu punya kelebihan yang tidak kusadari. Ketika terkena serangan yang ber-elemen sama dengannya maka hpnya akan meningkat dua kali lipat. Akhirnya akupun hanya bisa menggunakan serangan dasar untuk mengalahkannya.



    harus kuakui aku sudah kewalahan untuk menghadapi monster ini, hpnya masih banyak sedangkan hpku sudah memasuki bar warna merah. disaat aku hampir kalah akhirnya seseorang ikut menyerang monster ini. karena serangan monster itu terfokus pada pada pemuda beravatar serba hitam itu maka ketika aku menyerang, hpku tidak berkurang.



    Akhirnya monster itu menjatuhkan beberapa item dan sekarung coll. Awalnya aku bernait membagi item itu dengan orang itu yang akhirnya kuketahui bernama kirito. Sungguh jawaban yang tidak kuduga, dia menolak ketika kuberikan beberapa item.

    " tidak perlu, aku hanya mengincar experience saja", katanya samnil tersenyum

    " wah, aku jadi tidak enak nih, bagaimana kalau kali ini kutraktir makan di kota?"

    akhirnya diapun menyetujuinya.



    Di kafe ini setelah memesan beberapa makanan dari npc, kami pun mengobrol ringan. sungguh hal yang tidak diduga, obrolanku dengan kirito begitu panjang hingga larut malam. Sepertinya ada banyak kecocokan sehingga kirito bisa menjadi teman mengobrol yang baik. Karena larut malam akhirnya aku logout.



    ---



    Masa beta akhirnya berakhir, besok sword art online resmi dirilis. Karena dirilis dengn waktu jepang jadi ketika rilis aku masih berda disekolah. Sebenarnya aku tidak sabar untuk login, namun pelajaran masih berlangsung. ketika istirahat langsung kutuju tempat favoritku dan menjalankan nerve gear portabelku. Sungguh aneh, kenapa alat ini tidak bekerja, akhirnya akupun hanya bisa pasrah dan menunggu sekolah berakhir.



    Sambil berlari kuarahkan tubuhku ke kamarku untuk menjalankan nerve gear. Kutekan tombol on dan akhirnya aku bisa login di sword art online. suasananya sungguh berbeda. Kota ini begitu ramai sekali. jutaan pemain baru hadir di dunia ini.



    Sambil mengatasi kebosananku akupun berjalan jalan ke kota, sampai akhirnya tubuhku di teleportasi secara paksa. seluruh pemain hadir di sini. secara tiba-tiba creator game ini hadir dan mengumumkan bahwa kita sama-sekali tidak bisa logout sampai seseorang menyelasaikan game ini.



    Tiba-tiba aku lemas membayangkan hal ini. aku tak dapat berfikir apa yang akan terjadi dengan tubuh asli ku di kamarku.



    Walapun Kayaba Akihiko mengatakan bahwa tubuh kami akan dipindahkan ke rumah sakit terdekat namun aku tak yakin bahwa tubuhku akan aman. karena aku berada di indonesia. Nerve gear terbilang hal langka karena harganya yang selangit. aku hanya bisa berharap bahwa tubuhku bisa selamat.



    Tak ada jalan lain aku harus meningkatkan levelku dan melawan monster di tiap lantai agar dapat menuju lantai berikutnya.



    ---



    Awalnya aku tak yakin bahwa itu kirito, namun setelah kudekati akhirnya terlihat jelas wajahnya. Dunia terus berputar, kadang diatas dan kadang dibawah. Seperti itulah setidaknya yang kurasakan sekarang. Jika dulu kirito menemuiku ketika aku sedang kesusahan, kali ini aku menemuinya yang sedang kesusahan.



    Ketika kulihat hpnya sungguh sangat kritis. aku tidak bisa membayangkan jika aku tidak datang, entah apa yang terjadi padanya.



    Kurasakan betul bahwa monster ini sangat kuat sekali. akhirnya aku faham mengapa kirito sampai kewalah hingga sepert itu. seluruh skill andalanku sudah kukeluarkan namun tampaknya tanda-tanda monster itu akan kalah belum terlihat. walapun aku berusaha mahan serangannya namun ada beberapa serangannya yang menatul dan mengenai kirito.



    Menurut pengetahuanku jenis armor yang dipakai kirito menyebabkan regenerasi hpnya menjadi lambat. Aku tahu kalau kirito dalam keadaan sangat kritis sekali, namun apa daya akupun juga kewalahan menghadapi monster ini yang bisa kulakukan hanya terus menyerang. Hpkun dalam masalah, potionku sudah habis. Aaat aku diambang kematian tiba-tiba kiritoberteriak. Rupanya hpnya sudah habis dan dia sekarat. Karena kemarahanku meledak akhirnya ada skill tersembunyi yang dapat kugunakan hingga membuat monster itu kalah.



    Kubuka inventoryku mencari-cari dimana ramuan penghidup Divine Stone of Returning. dari info yang terlihat di layar item ini berguna menghidupkan pemain yang mati. kugunakan item ini namun akupun terkejut.



    "pemain yang sekarat akan tetap hidup namun jiwanya akan dibekukan. ketika game selesai jiwanya tetap akan selamat. jika kamu setuju menggunakan item ini maka tubuhmu akan dibekukan dan jiwamu akan menggunakan jasad orang yang sekarat".



    Sungguh tak kukira ternyata aku harus bertukar tubuh dengan kirito. Kegundahanku pun muncul, tapi ini satu-satunya cara menyelamatkan kirito. jika aku tidak menggunakan item ini maka dia akan mati baik di dunia ini maupun di dunia nyata. Akhirnya kuputuskan untuk menggunakan item ini. Tiba-tiba wujudku menjadi kirito, aku menjadi kirito.



    Seperti inikah tadirku di aincrad, aku bahkan tidak bisa menggunakan wujud asliku dan harus bertukar tubuh dengan orang lain. walapun ada penyesalan tapi akhirnya aku dapat menerima keaadaan ini. kutekadkan mulai hari ini aku bukanlah saiful tetapi kirito.



    Teringat jelas ucapan terakhir kirito padaku

    " Tolong jaga asuna, cintailah dia. dia sedang menungguku di kota. Temui dia di kedai milik egil".

    Tentang bagaimana aku nantinya, bagaiaman aku setelah ini, tentang siapa asuna dan apa yang harus kulakukan pada asuna terus terngiang dibenakku. Sambil berajalan menuju kota untuk menemui asuna aku pun terus berguman akan masa depanku. Entah bagaimana kehidupanku setelah ini, yang ada di benakku adalah aku akan berusaha menyelesaikan game ini secepatnya.



    ~~~~~~



    haufyuh =,= akhirnya selesai juga. awalnya buka notepad iseng iseng nulis tapi entah kenapa malah jadi cerita yang sayang kalo dibuang. akhirnya aku lanjutin. udah lama nggak nulis, dan tanpa sadar akhirnya aku bisa nlis banyak juga. huaah terimakasih udah dibaca ffku sory kalo ceritanya jelek , gomen...
     
    Last edited: Sep 28, 2012
  2. Ramasinta Tukang Iklan

  3. duniavern Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Feb 23, 2010
    Messages:
    63
    Trophy Points:
    26
    Ratings:
    +599 / -0
    text edit, yang kemaren di post ternyata kepotong...

    silahkan dibaca ya
     
    • Like Like x 1
  4. Giande M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Sep 20, 2009
    Messages:
    983
    Trophy Points:
    106
    Ratings:
    +1,228 / -0
    :haha:

    mau jadian ma asuna ternyata :ngacir:

    ga ada emosi, ga ada ketegangan, kek baca berita wae :cambuk: datarrrrrrrrrr datarrr
    ---
    btw sejak kapan ahmad jadi pak ahmad? ahmad it temen atau guru?
    ---
    sedikit berbeda dengan SAO ...ada skill petir > SAO kan ga ada magic e serangan elemen...yaa inovasi bisa dimengerti
    ---

    DATARRRRR

    mungkin tambahkan beberapa adegan sebelum kirito tewas rasane lebih asik...maksudnya gimana ketemu kirito e lagi...terus gimana ketegangan e saat SAO jadi death match...
    mungkin bisa ditembah adegan2 kecil sebagai pelengkap agar lebih terasa ada warna dalam ceritanya

    misalnya ketemu asuna e terus obrolan santai...

    sebagai karya awal(paling ga yang kamub uat di sini) ya udah mayanlah...yang penting kamu isa membuat inovasi dan mengarahkan ceritamu.... bisa berkembang jauh kalau ditambah unsur2 lain.. anyway welcome to SF fiction

    mainan aja di lounge kenalan...ada kebingungan bisa ditanya sesama anggota aka penghuni SF Fiction

    :cerutu:
     
    Last edited: Oct 1, 2012
Thread Status:
Not open for further replies.

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.