1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

Skin Care Cara Menghilangkan Flek Wajah Tanpa Biaya

Discussion in 'Beauty and Body Care' started by ragamkosmetik, Aug 28, 2012.

Thread Status:
Not open for further replies.
  1. ragamkosmetik Members

    Offline

    Joined:
    Mar 27, 2012
    Messages:
    0
    Trophy Points:
    1
    Ratings:
    +1 / -0
    Cara menghilangkan flek hitamdi wajah atau noda hitam yang terdapat pada wajah anda. Pada artikel kali ini kita akan membahasa bagaimana cara menghilangkan flek hitam di wajah anda yang mengganggu penampilan anda, mungkin anda bisa saja menutupi flek tersebut dengan menggunakan make up. Tapi penggunaan make up hanyalah menutupi flek saja bukan menghilangkannya. berikut ini kita akan mencoba cara menghilangkan noda flek di wajah anda tersebut dengan menggunakan bahan-bahan alami dan sederhana.

    [​IMG]

    berikut in cara yang dapat anda lakukan dan anda coba untuk menghilangkan flek Hitam di Wajah :

    1. Gunakanlah selembar tissue kertas usahakan yang tidak mudah sobek, tuangkan cairan putih telur kedalam mangkuk. lalu celupkan tissue tersebut kedalam mangkuk yang telah dituangkan putih telur tersebut. Setelah tissue terendam cairan putih telur tadi kemudian tempelkan pada wajah anda yang terdapat flek tempelkan secara merata lalu tunggu beberapa saat hingga mengering. kemudian setelah tissue yang telah dicelupkan tadi mengering diwajah anda basuhlah wajah anda ketika membasuh wajah anda gunakanlah air bersih yang hangat setelah itu keringkan wajah anda menggunakan handuk yang cukup lembut. Lakukan proses ini dua kali dalam seminggu, penggunaan putihi telur ini bukan saja menghilangkan flek hitam diwajah anda namun dapat juga mengencangkan wajah.
    2. Cara menghilangkan flek hitam di wajah berikutnya adalah dengan menggunakan beras dan bubuk kayu manis. Ambilah beras secukupnya lalu tumbuklah hingga halus tambahkan bubuk kayu manis secukupnya lalu osenglah tanpa menggunakan minyak hingga berubah warna menjadi kekuningan kemudian diamkan, setelah dingin anda dapat menggosokan secaa perlahan diwajah anda pusatkan pada daerah yang terdapat flek hitam gosokan secara merata. lakukan cara ini dua kali dalam seminggu.
    3. Anda juga dapat menggunakan daun nangka sebagai alternatif menghilangkan flek hitam diwajah, ambilah beberapa lembar daun nangka yang agak tua kemudian lumatkan dengan menggunakan sedikit air setelah lumat anda cukup membalurinya ke wajah anda seperti menggunakan masker pada umumnya. Kemudian setelah mengering bersihkan wajah anda dengan air hangat, anda dapat melakukan cara ini setiap dua minggu sekali.

    Demikianlah cara menghilangkan flek hitam di wajah yang dapat anda lakukan dirumah, semoga dapat bermanfaat. Lakukan cara paling mudah diatas yang menurut anda tidak merepotkan dan tidak menimbulkan kejenuhan dalam melakukan perawatan wajah anda karena untuk mendapatkan hasil yang maksimal dibutuhkan kesabaran dan keuletan dalam melakukannya.
     
    Last edited by a moderator: Dec 1, 2014
  2. Ramasinta Tukang Iklan

  3. caramel M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jun 16, 2010
    Messages:
    640
    Trophy Points:
    106
    Ratings:
    +273 / -0
    Yang pake putih telur, ga perlu pake kertas tisu sih. Kocok aja putih telur sebentar biar agak kaku jadi gampang diolesin ke muka, ga netes2. Tapi aku pernah coba, kocok biasa aja ga sampe kaku, terus olesin ke muka pake tangan gitu, ga terlalu ngalir kok. Manjur atau enggaknya ga tahu juga sih, aku males masker rutin. hehehe

    Pengen nyoba yang pake daun nangka. Kebetulan depan rumah ada pohon nangka.
     
  4. wyndh80 Members

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Apr 6, 2011
    Messages:
    205
    Trophy Points:
    16
    Ratings:
    +130 / -0
    Hebat nih. Pake putih telur, bahannya mudah di dapat jg mudah dilakukan. Kuning telurnya bisa buat nasi goreng lagi. :hahai:
     
  5. queenoftheearth M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Aug 11, 2010
    Messages:
    270
    Trophy Points:
    31
    Ratings:
    +4 / -0
    saya pernah coba pake putih terlur..
    memang kliatan sih hasilnya walau g terlalu signifikan..
     
  6. herizo M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Jan 23, 2010
    Messages:
    350
    Trophy Points:
    31
    Ratings:
    +49 / -0
    Saya juga pernah coba pakai telur putih..

    Setelah pakai kulit jadi lebih halus dan lentur..

    Klo flek hitamnya sih lumayan agak memudar bekasnya, kalau rutin pasti bisa ilang..
     
  7. syorissa M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Oct 17, 2011
    Messages:
    458
    Trophy Points:
    31
    Ratings:
    +47 / -0
    Hmm...pengen coba yg putih telur.
    Klo yg dua lainnya agak2 susah nyari bahannya di sini.
    Oya, kira2 sekali pakai itu pake putih telur brp buah telur y?
    Satu aj cukup ga ya??
     
  8. Teoteblung M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Oct 11, 2010
    Messages:
    563
    Trophy Points:
    191
    Ratings:
    +11,345 / -0
    kalo flek ribet nih...saudara ane rajin facial sama makan syur tuh katanya bener2 ilang walopun cukup lama yg penting telaten :top:
     
  9. embohlah Veteran

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    Mar 5, 2010
    Messages:
    3,494
    Trophy Points:
    262
    Ratings:
    +75,997 / -0
    coba pakek putih telur aja deh.. lumayan waktu buat telur ceplok. makan kuningnya aja yang putih buat masker :haha:
     
  10. uutchi29 Veteran

    Offline

    Superstar

    Joined:
    May 9, 2011
    Messages:
    16,330
    Trophy Points:
    287
    Gender:
    Female
    Ratings:
    +86,219 / -1

    :hi::obhi::oghi:
    Dear all,

    Thread ini telah di pindahkan dari Sub Forum Lifestyle ke Sub Forum Beauty and Body Care (Female Insight)

    Silahkan berdiskusi dengan tetap mengacu kepada rules Zona Female Insight

    Warm Regards,
    Moderator Zona Female Insight.
    :makasih-g:
     
  11. neivadiva Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Nov 15, 2013
    Messages:
    74
    Trophy Points:
    7
    Ratings:
    +4 / -0
    :centil:

    terima kasih tipsnya, cukup bermanfaat dan menambah ilmu baru..
     
  12. WeningMustika Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    May 30, 2012
    Messages:
    45
    Trophy Points:
    7
    Ratings:
    +6 / -0
    tipsnya bermanfaat sekali...
    kebetulan ada masalah sama flek, mumpung masih muda mau coba buat ngilangin, katanya kalo udh lama susah ilangnya...
    bahannya juga mudah, mungkin prosesnya gak bisa kilat, tapi klo telatin pasti bisa...
     
  13. miss_fania M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Oct 3, 2010
    Messages:
    1,223
    Trophy Points:
    237
    Gender:
    Female
    Ratings:
    +6,878 / -0
    pake putih telur bau ga ya?
    pengen nyobain tapi sebenenya ga tahan bau telur..

    biasanya aku pake rendaman air beras..
    nah ampas ampasnya biasanya aku olesin jadi masker.
    tapi ya dasar gak telaten cuma rajin 2 mingguan aja nih.
    sekarang si mau nyobain lagi berhubung abis jerawat n bruntusan dan flek hitam jadi bnyak banget :nangis:
     
  14. PanDaHwang Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Sep 16, 2009
    Messages:
    60
    Trophy Points:
    16
    Gender:
    Female
    Ratings:
    +8 / -0
    wah thanks tips nya :D
    pernah coba yg putih telor tapi karna gak rutin jd mgkn hasilnya kurang ok kali ya T_T
    nanti tak coba option lain :)
     
  15. Abdul_Choir M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Aug 2, 2012
    Messages:
    481
    Trophy Points:
    106
    Ratings:
    +677 / -1
    puith telurnya hars ayam kampung ato gimana ?
     
  16. asjaw Members

    Offline

    Joined:
    Feb 19, 2014
    Messages:
    4
    Trophy Points:
    2
    Ratings:
    +1 / -0
    kemarin malem saya nyobain masker putih telur dari telur ayam biasa, hasilnya lumayan keliatan noda bekas jerawat saya memudar, terus jerawat bruntusan saya yg di jidat pada kempes haha senengnya :cihuy:
    jadi ga sabar untuk maskean 2 hari lagi dan selanjutnya selanjutnya :cihuy:
    semoga noda bekas jerawat saya dan bruntusanan ini hilang sesuai harapan amiiin :ehem:
     
  17. phie3 M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Jul 25, 2013
    Messages:
    210
    Trophy Points:
    42
    Ratings:
    +146 / -1
    Kalo pakai putih telur gak bau amis ya? :iii:
    Tapi aku kurang telaten jg sih kalo maskeran :hiks:
     
  18. donatkentang Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Dec 23, 2014
    Messages:
    78
    Trophy Points:
    7
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +18 / -0
    Enggak amis kok, kan yang amis kuningnya...lagian itu putih telurnya juga ga semua kepake, paling cuma sesendok teh doang, sisanya masih bisa dimasak telor dadar :D
    Gue sih jarang kalo maskeran putih telur, lebih sering pake jeruk nipis sama endapan cucian beras.
    Kalo yang jeruk nipis sih, berhubung muka gue normal2 aja, jadi ga perih. Jadi, buat yang mukanya normal atau gak banyak bruntusan, boleh dicoba tuh.
    Gue tiap malem pake, diolesin aja ke muka, apalagi kalo abis nongol jerawat sebiji dan ninggalin bekas, bisa ilang 2-3 minggu
    Kalo endapan cucian beras, enak banget, adem....ga perih kayak jeruk nipis. :D
     
  19. phie3 M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Jul 25, 2013
    Messages:
    210
    Trophy Points:
    42
    Ratings:
    +146 / -1
    endapan cucian beras buat masker juga? :bloon:
    Itu endapan cucian beras diambil putih2nya doang apa airnya buat cuci muka gitu? :bingung:
     
  20. Identified M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Apr 28, 2014
    Messages:
    881
    Trophy Points:
    52
    Ratings:
    +262 / -0
    itu yg pake putih telur, lebih rekomen mana telur ayam kampung atau ayam ras? :???:
     
  21. ayqyutecious Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Mar 15, 2013
    Messages:
    47
    Trophy Points:
    7
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +1 / -0
Thread Status:
Not open for further replies.

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.