1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

9 Cara Sehatkan Tubuh & Pikiran dalam 1 Menit

Discussion in 'Lifestyle' started by nofollower, Nov 26, 2010.

Thread Status:
Not open for further replies.
  1. nofollower Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Sep 17, 2009
    Messages:
    105
    Trophy Points:
    52
    Ratings:
    +447 / -0
    KITA semua khawatir terhadap masalah kesehatan seperti jantung atau kanker. Namun terkadang, upaya yang kita lakukan untuk menghindarinya justru jauh dari harapan.


    Tak perlu berpikir rumit, banyak hal sederhana dan cepat yang dapat Anda lakukan untuk menjaga diri tetap sehat dan rileks. Berikut, cara yang diberikan Third Age untuk meningkatkan kesehatan Anda dalam waktu 1 menit bahkan kurang.


    Memeluk pasangan

    Penelitian baru menunjukkan bahwa semakin Anda merasa nyaman dengan pasangan, maka Anda memberi perasaan rileks lebih besar kepada tubuh dan pikiran. Perasaan nyaman dimaksud bisa didapat mulai dari saling berpelukan hingga bercinta.


    Sebuah penelitian terbaru di Psychosomatic Medicine menunjukkan buktinya. Untuk setiap waktu bermesraan, kortisol—hormon yang dilepaskan tubuh saat stres—berkurang sekira 7 persen.


    Makan cokelat

    Masih merasa bersalah saat mengunyah cokelat? Tak perlu, karena menurut sebuah studi baru-baru ini di Northumbria University, Inggris, cokelat kaya flavanols yang membantu meningkatkan aliran darah ke otak. Cokelat juga kaya flavonoid yang membantu tubuh memerbaiki kerusakan yang ada dan melawan racun, meningkatkan memori, melawan kelelahan, dan membantu tubuh dalam tugas-tugas yang menantang mental.


    Dengarkan musik

    Lain kali Anda menemukan diri dalam situasi penuh tekanan, pasang headphone untuk mendengarkan lagu favorit. Menurut sebuah studi terbaru di Cleveland Clinic, musik dapat menurunkan tekanan darah dan tingkat stres.


    Tertawa

    Ketika stres datang, tertawa benar-benar obat terbaik. Tawa mampu untuk meningkatkan energi, mengurangi rasa sakit, meningkatkan fungsi kekebalan tubuh, dan meredakan ketegangan.


    "Dapatkan screen saver yang konyol. Sewa film yang lucu ketika Anda tiba di rumah. Berhenti memikirkan hal-hal yang terlalu serius!," kata Alice Domar Ph.D., direktur Mind/Body Center for Women's Health di Beth Israel Deaconess Medical Center.


    Brisk walking dengan anjing peliharaan

    Sahabat terbaik manusia lebih dari sekadar pendamping hidupnya hari ini, tapi juga hewan peliharaan. “Brisk walking atau jalan cepat di sekitar blok rumah Anda adalah bentuk olahraga ringan yang bagus untuk kaki, juga meningkatkan serotonin dan dopamine, yakni pemancar saraf yang bersifat menyenangkan dan menenangkan,” tutur Blair Justice PhD, profesor psikologi di University of Texas School of Public Health.


    Mengambil nafas dalam

    Meningkatkan kesehatan dan kebahagiaan cukup dengan bernafas dalam. Bernafas memberi manfaat perbaikan proses pencernaan, kebugaran, dan kesehatan mental untuk meningkatkan energi dan rileksasi.


    Makan sebuah apel

    Buah kaya gizi ini adalah aset utama untuk diet apapun. Apel kaya antioksidan, serat, dan flavonoid, apel membantu mendukung kesehatan jantung, dan menjaga kolesterol jahat (LDL) dalam tubuh Anda tetap terkontrol.


    Senyum

    Menurut sebuah studi baru-baru ini di Columbia University, senyum mampu melawan stres. Ketika Anda merasa saraf menegang dan perasaan cemas menyerang, luangkan waktu untuk istirahat dan tersenyum.


    "Jika Anda dapat memperlambat laju pernapasan dan mengubah ekspresi, Anda dapat mengusir stres," jelas Mark Stibich PhD, konsultan di Columbia University.


    Mulai hari dengan bunga

    Sementara rutinitas sehari-hari dapat menurunkan tingkat energi dan pandangan kita soal hidup bahkan sebelum akhir pekan tiba, penelitian menunjukkan bahwa bunga menjadi jawabannya. Menurut sebuah studi terbaru di Rutgers University, bunga menjanjikan usia panjang, efek positif pada energi dan suasana hati, bahkan dapat mengurangi depresi dan kecemasan. Memandangi warna-warni bunga ataupun mencium aroma semerbaknya tentu menghadirkan perasaan tenang.
     
  2. Ramasinta Tukang Iklan

  3. junlyzz Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Apr 9, 2010
    Messages:
    65
    Trophy Points:
    6
    Ratings:
    +7 / -0
    sep... bisa coba neh klo lg stress akibat kerja :haha:
     
  4. chen_shirei Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Nov 24, 2010
    Messages:
    43
    Trophy Points:
    6
    Ratings:
    +6 / -0
    wah bagus ni infonya..
    apalagi yg Makan cokelat bwt ilangin stress..
    hahaha..
     
  5. merpati98 M V U

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    Jul 9, 2009
    Messages:
    3,486
    Trophy Points:
    147
    Ratings:
    +1,524 / -1
    kalau belum punya pasangan gimana:bloon:

    saya nggak punya peliharaan, dan nggak mungkin saya pelihara anjing..:sigh:

    :niceinfo:
     
  6. Eglantine Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Nov 20, 2010
    Messages:
    114
    Trophy Points:
    31
    Ratings:
    +2 / -0
    Nice info. :D
    Tapi biasanya makan coklat, apel sama jalan2 ga cukup 1 menit. :P
     
  7. onyoh M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Aug 15, 2008
    Messages:
    467
    Trophy Points:
    191
    Ratings:
    +8,467 / -0
    memeluk pasangan :XD:
    okeeee..bsk pagi akan gw pelukkkkkk
    uhehehhehehehe :XD:
     
  8. bojongkenyod M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    May 17, 2010
    Messages:
    318
    Trophy Points:
    166
    Ratings:
    +5,137 / -0
    makan coklat n ktawa.... seminggu kayanya lebih deh dari 10.... wkkwkwkkw :hahai:
     
  9. hndihndihndi Members

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Mar 8, 2010
    Messages:
    242
    Trophy Points:
    16
    Ratings:
    +11 / -0
    memeluk pasangan
    senyum sama dengarkan musik,,
    paling sering dan paling manjur,,:haha:
     
  10. sinra Veteran

    Offline

    Superstar

    Joined:
    Jun 26, 2010
    Messages:
    16,984
    Trophy Points:
    267
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +28,246 / -0
    gak punya pasangan :kecewa:
    gak punya uang untuk beli :hiks:
    klo ketawa & senyum2 sendiri bisa dikira orang gila nih... :haha:
     
  11. irkustk M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Oct 18, 2009
    Messages:
    381
    Trophy Points:
    206
    Ratings:
    +76,256 / -0
    ternyata u sehat itu ngga perlu cara yang susah2 ya, yang simpel2 aja juga cukup, seperti sering2 senyum atau dengerin musik misalnya :listen:
     
  12. nyu2 M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Oct 18, 2009
    Messages:
    294
    Trophy Points:
    16
    Ratings:
    +28 / -0
    kalo makan coklat agak repot gan nda bisa berhenti soalnya, malah jadi gemuk nanti wkwkwkwkkw
     
  13. sang_magendaris Members

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Jan 24, 2010
    Messages:
    231
    Trophy Points:
    16
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +57 / -0
    ga punya pasangan... :kecewa:
    meluk pasangan orang sama aja ga khasiatnya? :lol:
    makan coklat aja dah :peace:
     
  14. kotakorange Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Jul 20, 2010
    Messages:
    33
    Trophy Points:
    6
    Ratings:
    +59 / -0
    Wah keren nich tips.. mengingat tingkat stress gua dalam kerja relatif tinggi
     
  15. Axp M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Jun 6, 2009
    Messages:
    208
    Trophy Points:
    51
    Ratings:
    +979 / -0
    kalo yang ketawa juga ada terapinya , katanya melancarkan peredaran darah juga loh hahahahaha
     
  16. princessvie M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Apr 24, 2011
    Messages:
    393
    Trophy Points:
    71
    Ratings:
    +51 / -0
    yang paling sering gw lakuin sih makan coklat plus dengerin musik :listen:
    dulu sering ajak jalan guguk. tp skrg gugukku ud wafat :sedih:
     
Thread Status:
Not open for further replies.

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.