1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

Tips Amankan Ponsel Anda dari Si 'Tangan Jahil'

Discussion in 'Free Talk Zone' started by rh0m4ir4m4, Jun 1, 2008.

Thread Status:
Not open for further replies.
  1. rh0m4ir4m4 M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    May 29, 2008
    Messages:
    1,382
    Trophy Points:
    131
    Ratings:
    +2,026 / -0
    Ponsel merupakan salah satu gadget yang paling banyak diincar pencuri. Terlebih saat ini hampir semua harga kebutuhan pokok naik, bukan tak mungkin tingkat kejahatan makin tinggi.

    Tentunya Anda tidak ingin ponsel kesayangan Anda digasak si 'tangan jahil' bukan? Oleh karena itu, simak jurus-jurus untuk mengamankan ponsel berikut ini:

    1. Jangan letakkan ponsel di tempat terbuka saat berada di tempat umum, bahkan jika ponsel tersebut berada di dekat tangan Anda. Bisa saja tiba-tiba pencopet mengambil dan membawanya kabur.

    2. Jangan meninggalkan ponsel di dalam mobil yang tidak diawasi, apalagi diletakkan di tempat-tempat yang mudah dilihat orang seperti dasbor.

    3. Ketika menggunakan ponsel di tempat umum, perhatikan dengan seksama kondisi di sekitar Anda. Jangan menggunakan ponsel di tempat yang Anda rasa tidak aman.

    4. Jangan meminjamkan ponsel kepada orang yang tidak Anda kenal, meski dengan alasan ingin 'numpang' memakai SMS atau telepon.

    5. Saat berada di kendaraan umum, bersikaplah waspada terhadap sekelompok orang yang tampak mencurigakan. Pasalnya pelaku kejahatan sering beroperasi secara berkelompok.

    6. Letakkan ponsel di dalam tas atau kantung, dan pastikan pula tas atau kantung tersebut ditempatkan di depan Anda sehingga Anda bisa mengawasinya. Jangan pernah meletakkannya di bagian belakang Anda.

    7. Jika Anda tidak membawa tas atau kantung, peganglah ponsel Anda karena ini lebih aman daripada meletakkannya di saku celana belakang.

    8. Kunci ponsel Anda dengan menggunakan password.

    9. Jika memang lagi apes dan ponsel Anda dicuri, tindakan yang dapat Anda lakukan adalah segera melapor ke operator seluler agar nomor Anda bisa diblokir sehingga si pencuri tidak dapat menyalahgunakannya.

    10. Laporkan juga peristiwa pencurian tersebut ke kantor polisi.
     
  2. Ramasinta Tukang Iklan

  3. DarklykraD M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Mar 18, 2008
    Messages:
    239
    Trophy Points:
    81
    Ratings:
    +91 / -1
    gak recommend lapor ke polisi.....

    percuma aja brooo.....
     
  4. sliver_emas Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Aug 17, 2008
    Messages:
    14
    Trophy Points:
    1
    Ratings:
    +2 / -0
    @atas...
    emangnya knp percuma?sudah pernah dicoba?
     
  5. rank_junk M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Dec 12, 2008
    Messages:
    328
    Trophy Points:
    111
    Ratings:
    +1,343 / -0
    Jelas aja percuma, klo dilacak juga, andai ketemu orgnya, isa aja tuh hp uda dijual ke counter hp untuk ngilangin jejak. Jd nda ada arang bukti coy
     
  6. duljon M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Oct 27, 2008
    Messages:
    223
    Trophy Points:
    91
    Ratings:
    +495 / -0
    emg gak ada tindakan jg dr polisiny,
    palingan cuma bwat surat keterangan kehilangan
     
  7. koala_imut Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Nov 17, 2008
    Messages:
    19
    Trophy Points:
    1
    Ratings:
    +8 / -0
    bukan hanya di coba... polisinya jg cuman bikinin keterangan ilang doank.... terus.. ngak ngapa ngapain koq.. ada jg keluar duit lagi.. buat kasih ongkos ngetik polisinya .. wahl.... ada jg kalo mau operator di indonesia yg aktif dengan mematikan ponselnya agar ngak bisa di nyalain lagi alias di lock... dari no mesin hp... tapi apa bisa yah..... paling gampang sih jangan pake hp bagus2 dah... :smiley_beer::smiley_beer:
     
  8. mail_kupi M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Jan 2, 2009
    Messages:
    230
    Trophy Points:
    156
    Ratings:
    +1,609 / -0
    hmmmm betul juga sih...
    tapi yah nice inpo sih...
    thanx..
     
  9. neckline M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Apr 17, 2009
    Messages:
    601
    Trophy Points:
    191
    Ratings:
    +14,970 / -0
    kata nya kita bs minta blokir no imei henpon ya??
    kemana tuh?
    spy hape nya ga bs di pake lg
     
  10. erfrizki Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Jun 7, 2009
    Messages:
    129
    Trophy Points:
    87
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +1,027 / -0
    :shifty: telpon operator masing-masing
    tapi sayangnya di Indonesia belum bisa kayaknya

    sekarang mah palingan pasang aplikasi buat lock hapenya atau kalo di nokia pake remote locking..
     
  11. mbahlanangputri Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    May 3, 2008
    Messages:
    104
    Trophy Points:
    172
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +4,164 / -0
    kalo nda salah ada juga Mobile Tracker
     
    Last edited: Jun 11, 2009
  12. denisbi Members

    Offline

    Joined:
    Dec 4, 2008
    Messages:
    9
    Trophy Points:
    1
    Ratings:
    +0 / -0
    ngelapor ke polisi tambah panjang urusan, nunggu bikin surat keterangan kehilangan, tambah ceramah deh, makanya hati2, gitu deh
     
Thread Status:
Not open for further replies.

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.