1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

Tipe Manusia Dilihat Dari Rambutnya

Discussion in 'Tengah Komunitas' started by forrow07, Nov 27, 2009.

Thread Status:
Not open for further replies.
  1. forrow07 M V U

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    Jul 22, 2009
    Messages:
    2,013
    Trophy Points:
    176
    Ratings:
    +2,642 / -0
    Tipe Manusia Dilihat Dari Rambutnya

    [​IMG]
    Seperti kata banyak orang rambut adalah mahkota manusia terutama bagi wanita. Hal ini dapat dibenarkan, karena tanpa rambut kita seakan kekurangan sesuatu yang membuat kita tampil kurang maksimal. Hal ini dapat diibaratkan bagaikan seorang raja yang tampil tanpa mahkota. Dan Tuhan juga menciptakan rambut untuk selalu tumbuh walaupun dicukur sesering mungkin. Ini berarti bahwa rambut memang sangat berarti bagi penampilan seseorang.

    Orang dengan rambut yang rapi akan memancar aura yang baik ke sekelilingnya. Begitu juga rambut yang terawat dengan baik menunjukan ciri orang yang memiliki kepribadian yang rajin dalam merawat diri dan terbiasa hidup sehat. Rambut juga dapat menunjukan kondisi pikiran seseorang, karena rambut yang acak-acakan cendrung sama dengan keadaan pikirannya. Nah hal inilah yang akan dibahas dalam artikel ini bagaimana rambut juga dapat menunjukan karakter dari seseorang.

    1. Rambut botak atau sengaja dibuat botak
    Menunjukan seorang pria yang sexy dan senang akan hal-hal yang praktis. Mereka umumnya dapat dipercaya karena mereka tidak berbelit-belit. Kalau terjadi pada seorang wanita berarti wanita tersebut dalam keadaan depresi atau ingin mendapatkan perhatian lebih dari orang-orang disekelilingnya.

    2. Rambut sangat lurus
    Menunjukan seorang yang memiliki pribadi yang bebas, selalu mengikuti keinginan sendiri, berkepribadian kuat, tidak suka kompromi, dan cendrung bangga pada diri sendiri. Dalam memilih pasangan biasanya mereka akan menjadi sangat pemilih dan lebih suka pasangannya tidak mengganggu kesenangan dirinya untuk menyenangkan diri sendiri.

    3. Rambut halus tipis seperti bayi
    Menunjukan orang yang produktif dalam menelurkan ide-ide yang kreatif. Namun jika mendapat tantangan yang agak sulit mereka akan cepat putus asa dan hidup dalam imajinasinya sendiri.

    4. Rambut yang selalu rapi dan tertata dengan baik
    Menunjukan orang yang efisien dan bertanggung jawab. Mereka adalah teman curhat yang baik karena penuh dengan pemikiran-pemikiran yang positif. Sayangnya mereka sedikit konservatif.

    5. Rambut yang sisiran poninya jatuh ke depan
    Menunjukan pribadi yang rasional. Tapi sayangnya mereka mudah terbawa arus dalam pergaulan sehingga harus hati-hati dalam memilih teman agar tidak terbawa ke jalan yang sesat.

    6. Rambut yang sisirannya kebelakang.
    Menunjukan pribadi yang keras kepala, royal terutama kepada keluarga, suka mengeluh jika keadaan tidak sesuai dengan keinginannya dan akan jadi provokator utama dalam segala hal yang tidak disenanginya.

    7. Rambut yang tumbuh jarang diatas dahi
    Menunjukan orang yang suka mementingkan kepentingan diri sendiri. Dan mereka mempunyai perhitungan yang matang tentang untung ruginya terhadap apa yang telah mereka lakukan.

    8. Rambut halus dan tidak kaku
    Menunjukan pribadi yang labil dan mudah terserang penyakit. Mereka cendrung kurang percaya diri. Biasanya mereka memiliki wajah yang rupawan atau setidaknya menarik untuk lawan jenisnya.

    9. Rambut jarang dan tipis seperti rambut jagung
    Menunjukan orang yang keras kepala, boros dan konsumtif. Mereka biasanya mengikuti perkembangan mode sehingga membuat mereka sangat modis. Bagi wanita yang memiliki rambut seperti ini biasanya terkenal dengan juteknya.

    10. Rambut yang sangat kaku
    Menunjukan pribadi yang berani, tegas, dan pantang menyerah. Tapi pemikiran mereka agak kolot.

    11. Rambut lebat dan subur

    Menunjukan pribadi yang pandai dalam berkomunikasi dan banyak akal, tetapi mereka agak sukar ditebak pemikirannya. Dan pribadi mereka akan banyak dipengaruhi oleh didikan dari keluarga. Kalau didikannya jelek maka mereka adalah orang yang susah dipercaya begitu juga sebaliknya.

    12. Rambut berwarna sangat hitam
    Menunjukan pribadi yang pantang menyerah dan disukai orang. Biasanya mereka pandai merawat diri dan memiliki daya tarik yang sangat tinggi terhadap lawan jenis.Tetapi mereka cendrung susah dalam menilai seseorang.

    13. Rambut yang berwarna hitam pudar
    Menunjukan pribadi yang tulus tapi pikiran mereka gampang berubah. Mereka cepat mempercayai seseorang sehingga mereka sering disakiti oleh orang-orang yang memanfaatkan ketulusannya.

    14. Rambut berwarna hitam berkilau
    Menunjukan orang yang suka mengikuti perkembangan ilmu pengetahuan. Mereka mimiliki wawasan yang luas. Dalam percintaan biasanya mereka cendrung terlalu posesif terhadap pasangannya, benar-benar terbalik dari wawasan yang mereka miliki.

    15. Rambut berwarna hitam dan agak ikal
    Menunjukan pribadi orang yang cerdas tetapi mudah terpengaruh. Mereka biasanya cendrung agak individualis.

    16. Rambut hitam, pendek, dan keriting
    Menunjukan orang yang suka mengedepankan kekerasan dalam penyelesaian masalah, emosi mereka sangat tidak stabil. Mereka memiliki keinginan yang kuat untuk berhasil tetapi sering mereka gagal karena emosi mereka yang tidak stabil. Jadi bagi yang memiliki rambut seperti ini harus lebih hati-hati dalam menyelesaikan suatu masalah agar dapat berhasil Dalam soal s*ks mereka jagonya.

    17. Rambut hitam, panjang, tebal, dan sangat halus
    Jika dia seorang pria maka dia adalah tipe pria yang lembut di luar tetapi tegas di dalam, berhati dingin, moderat, dan menghargai pergaulan. Jika dia seorang wanita kepribadiannya cendrung moderat, mengikuti nalar, tidak mengebu-gebu dalam hal cinta, dan dapat dipercaya.

    18. Rambut coklat, panjang, dan halus
    Jika dia adalah seorang pria maka umumnya mereka suka akan olahraga, keras kepala, pandangannya fleksibel,suka hal-hal yang unik dan suka bergaul dengan wanita. Jika dia seorang wanita maka mereka adalah tipe yang sangat menyayangi keluarga,lembut, penuh perasaan, dan sensitif.

    19. Rambut pirang
    Jika pria dia memiliki bakat dibidang tertentu, filosofis, religius, tetapi dalam hal kesehatan mereka agak lemah. Jika dia wanita hampir sama dengan si pria tambahannya adalah mereka sangat menghargai rambutnya, dan menganggap rambut benar-benar mahkota bagi dirinya.

    20.Rambut yang sering di cat dengan warna berbeda-beda
    Menunjukan pribadi yang bebas tidak suka dikekang,dinamis,menyukai hal-hal baru, petualang, dan cuek abiez. Jika ada salah satu dari warna rambut itu yang dipertahankan cukup lama maka itulah sifatnya yang paling dominan.

    Tambahan:

    21. Rambut yang memiliki banyak kuncir atau aksesoris
    Menunjukan pribadi yang rela menghabiskan waktunya untuk memperjuangkan sesuatu yang diinginkannya. Demi hal ini dia sering mengabaikan hal lainnya yang mungkin lebih penting.

    22. Rambut di kepang atau diikat
    Menunjukan pribadi yang terbuka dan disukai banyak orang.

    Yang mana rambut anda ? Semua yang telah diuraikan diatas masing-masing memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing dan artikel ini hanya bersifat ramalan , tergantung bagaimana anda menyikapi hasil dari tulisan ini dan semoga dapat menjadi pedoman bagi anda untuk mengoreksi diri sendiri agar dapat berbuat lebih baik dari yang sudah-sudah.

    Sumber: http://haxims.blogspot.com/2009/11/rambut-ternyata-menunjukkan-karakter.htm
     
    • Like Like x 2
    Last edited: Nov 27, 2009
  2. Ramasinta Tukang Iklan

  3. namie04 M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Mar 20, 2009
    Messages:
    1,124
    Trophy Points:
    146
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +1,317 / -0
    6. Rambut yang sisirannya kebelakang.
    Menunjukan pribadi yang keras kepala, royal terutama kepada keluarga, suka mengeluh jika keadaan tidak sesuai dengan keinginannya dan akan jadi provokator utama dalam segala hal yang tidak disenanginya.


    ini tipe rambut gw kalo lagi pengen nyisir
    walau keseringan berangkat buru2 terus ga nyisir :piss:
     
  4. wind_rider M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Sep 17, 2009
    Messages:
    445
    Trophy Points:
    66
    Ratings:
    +156 / -0
    gw hitam berkilau, sampe sering dikira ubanan :(

    wow, persis
    Menunjukan orang yang suka mengikuti perkembangan ilmu pengetahuan. Mereka mimiliki wawasan yang luas. Dalam percintaan biasanya mereka cendrung terlalu posesif terhadap pasangannya, benar-benar terbalik dari wawasan yang mereka miliki.

    :hahai:
     
  5. sisil M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Nov 14, 2009
    Messages:
    1,084
    Trophy Points:
    111
    Ratings:
    +1,095 / -0
    rmbut gw ap y??
    rmbut gw pndek, gk item" bgt, gk pke poni (tp gk jenong kok), gk lurus bgt tp jga gk keriting/berombak
     
  6. rky3prince M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    May 13, 2009
    Messages:
    273
    Trophy Points:
    141
    Ratings:
    +1,033 / -0
    wah ada2 aja neh, nentuin kepribadian org dari rambutnya :hehe:
     
  7. pitung37p M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Oct 26, 2008
    Messages:
    858
    Trophy Points:
    206
    Ratings:
    +12,375 / -0
    rambut saya termasuk yang mana ya? bingung.....
     
  8. smkosasih M V U

    Offline

    Senpai

    Joined:
    Sep 9, 2008
    Messages:
    5,341
    Trophy Points:
    177
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +3,189 / -0
    wah, rambut gw hitam, tebal dan halus....
    berarti hati gw dingin sedingin es :beku:
     
  9. xiao_li M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Apr 17, 2010
    Messages:
    205
    Trophy Points:
    71
    Ratings:
    +0 / -0
    hmm banyak juga sih yg nyerempet2 gtu tapi dari mana nih asal muasalnya.....
     
  10. blademaster M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jun 7, 2009
    Messages:
    603
    Trophy Points:
    66
    Ratings:
    +108 / -0
    wah..
    yang nomer 15 tuh..
    gw banget..................
     
  11. ShiNing_bLue Members

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Jul 24, 2009
    Messages:
    232
    Trophy Points:
    16
    Ratings:
    +20 / -0
  12. Rick_hardner M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Nov 10, 2009
    Messages:
    1,865
    Trophy Points:
    132
    Ratings:
    +1,803 / -0
    rambut gw hitam, tebal dan agak ikal dikit...
    Gak nyangka aku orangnya pintar...
     
  13. aurora7 M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Oct 11, 2009
    Messages:
    1,209
    Trophy Points:
    111
    Ratings:
    +342 / -0
    gw gak pernah dicat, tapi model rambut sering ganti2,
    kadang kalo panjang rambut gw bergelombang, kalo baru pendek rambut gw kaku berdiri... ^_^
    jadi bingung, masuk yg mana yach.. ~_~ :???:

    ps:
    kadang kalo baru terdesak, rambut gw berubah warna dari hitam ke kuning menyala... hehe.. :haha:
     
  14. germanotta M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Apr 2, 2010
    Messages:
    206
    Trophy Points:
    16
    Ratings:
    +30 / -0
    11. Rambut lebat dan subur

    Menunjukan pribadi yang pandai dalam berkomunikasi dan banyak akal, tetapi mereka agak sukar ditebak pemikirannya. Dan pribadi mereka akan banyak dipengaruhi oleh didikan dari keluarga. Kalau didikannya jelek maka mereka adalah orang yang susah dipercaya begitu juga sebaliknya.

    12. Rambut berwarna sangat hitam
    Menunjukan pribadi yang pantang menyerah dan disukai orang. Biasanya mereka pandai merawat diri dan memiliki daya tarik yang sangat tinggi terhadap lawan jenis.Tetapi mereka cendrung susah dalam menilai seseorang.

    17. Rambut hitam, panjang, tebal, dan sangat halus
    Jika dia seorang pria maka dia adalah tipe pria yang lembut di luar tetapi tegas di dalam, berhati dingin, moderat, dan menghargai pergaulan. Jika dia seorang wanita kepribadiannya cendrung moderat, mengikuti nalar, tidak mengebu-gebu dalam hal cinta, dan dapat dipercaya.

    hehehe
     
  15. erryc M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Dec 16, 2009
    Messages:
    320
    Trophy Points:
    56
    Ratings:
    +51 / -0
    kalo gundul abis????
     
  16. siegecross M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Nov 21, 2009
    Messages:
    823
    Trophy Points:
    76
    Ratings:
    +266 / -0
    klo rambut item pendek trus sengaja diacak2in gt.. masuk yg mana yah?? ahahaha
     
  17. flaura M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Aug 22, 2009
    Messages:
    240
    Trophy Points:
    126
    Ratings:
    +4,330 / -0
    wah klo ini bener nee
    soale rambutnya genk MAHO kan kek gini
     
  18. Oromizz Veteran

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    Aug 23, 2009
    Messages:
    3,861
    Trophy Points:
    267
    Ratings:
    +6,278 / -0
    Rambut berwarna sangat hitam
    Menunjukan pribadi yang pantang menyerah dan disukai orang. Biasanya mereka pandai merawat diri dan memiliki daya tarik yang sangat tinggi terhadap lawan jenis.Tetapi mereka cenderung susah dalam menilai seseorang.....

    Hmm... betul juga sih... :lol:
     
  19. makadze M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Nov 30, 2009
    Messages:
    388
    Trophy Points:
    77
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +24 / -155
    wah tipe rambut gw ga ad :kaget:

    :lol:
     
  20. modjokujo M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    May 13, 2009
    Messages:
    1,190
    Trophy Points:
    226
    Ratings:
    +5,558 / -0
    pilihan rambutnya terlalu mirip2..
    ane jadi bingung ada di kriteria yang mana..

    hitem lurus iia, berponi iia, pendek iia...
    hmmmm...
     
  21. sp66 M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Jan 28, 2010
    Messages:
    256
    Trophy Points:
    81
    Ratings:
    +179 / -1
    klo rambut item, udh ga prnah di cukur lagi sejak 7th yg lalu gmn nih...
     
Thread Status:
Not open for further replies.

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.