1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

Historical Places Machu Picchu :: Kota Hilang Yang Geser Borobudur dari 7 Keajaiban Dunia

Discussion in 'World History' started by hyuga_akira, Sep 22, 2009.

Thread Status:
Not open for further replies.
  1. hyuga_akira M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Aug 15, 2009
    Messages:
    229
    Trophy Points:
    66
    Ratings:
    +155 / -0
    Sorry gan, kalo sebelumnya tulisan gue ini :repost:
    gue cuman pengen share pengetahuan tentang tempat2 yang menarik,
    abis hobby gue avonturir sih.......... semoga info ini menambah pengetahuan
    bos2 semua..... SORRY agak PANJANG ceritanya...
    NB : PICx No BW Killer
    --------------------------------------------------------------------------

    Moderator Note:
    Ini gw kasih picnya lagi, karena ada banyak yg komplain pic dari TSnya ilang.

    ------------------------------------------------------------------------------

    SEKILAS INFO
    Machu Picchu ("Gunung Tua" dalam bahasa Quechua; sering juga disebut "Kota Inca yang hilang") adalah sebuah lokasi reruntuhan Inca pra-Columbus yang terletak di wilayah pegunungan pada ketinggian sekitar 2.350 m diatas permukaan laut. Machu Picchu berada di atas lembah Urubamba di Peru, sekitar 70 km barat laut Cusco.
    [​IMG]

    SEJARAH
    Merupakan simbol Kerajaan Inka yang paling terkenal. Dibangun pada sekitar tahun 1450, tetapi ditinggalkan seratus tahun kemudian, ketika bangsa Spanyol berhasil menaklukan Kerajaan Inka. Situs ini sempat terlupakan oleh dunia internasional, tetapi tidak oleh masyarakat lokal. Situs ini kembali ditemukan oleh arkeolog dari universitas Yale Hiram Bingham III yang menemukannya kembali pada tahun1911. Sejak itu, Machu Picchu menjadi objek wisata yang menarik bagi para turis lokal maupun asing.

    Machu Picchu dibangun dengan gaya Inka kuno dengan batu tembok berpelitur. Bangunan utamanya adalah Intihuatana, Kuil Matahari, dan Ruangan Tiga Jendela. Tempat-tempat ini disebut sebagai Distrik Sakral dari Machu Picchu.

    [​IMG]
    [​IMG]
    [​IMG]
    [​IMG]
    [​IMG]

    Situs tersebut telah ditunjuk sebagai Situs Warisan dunia UNESCO sejak tahun 1983, Machu Picchu juga merupakan salah satu dari Tujuh Keajaiban Dunia baru, juga mendapatkan perhatian akibat kerusakan yang ditimbulkan oleh pariwisata (jumlah pengunjung mencapai 400,000 pada tahun 2003). Pada bulan September tahun 2007, Peru melakukan usaha-usaha legal dengan hasil tercapainya sebuah persetujuan dengan Universitas Yale untuk mengambil kembali artifak-artifak yang pernah dibawa oleh Bingham dari situs tersebut pada awal abad 20.

    Machu picu salah satu kandidat situs bersejarah yang melegenda seantero dunia. Dari sekian artikel peradaban masa lalu dan hasil karya tangan mereka yang pernah saya angkat, kiranya dapat menggugah diri kita kalau setiap peradaban manusia itu setiap waktu juga memiliki aneka tingkat pola pikir yang tinggi juga, termasuk orang-orang dari masa silam. Machu Picchu ( Quechua: Machu Pikchu yang artinya ? Puncak Tua?) adalah suatu bangunan dari suku inka yang terletak pada 2,430 meter ( 7,970 ft) di atas laut. Yang pernah berdiri diatas sebuah pegunungan lembah Urubamba di Negara Peru, sekitar 70 km dari barat laut Cusco. Sering dikenal sebagai ? Kota Yang hilang Incas?.

    Machu Picchu mungkin lambang umum kerajaaan inca. Dibangun di sekitar 1450 SM dan Tidak terjamah lagi seratus tahun kemudian, ketika Penaklukan Spanyol terhadap kerajaan inka, sehinga peradaban ini pernah dilupakan Selama berabad-abad. Machu pichu muncul kembali ke permukaan dunia setelah ditemukan lagi pada 1911 oleh Hiram Bingham, Sejarawan bergelar Profesor muda Amerika. Sejak itu, Machu Picchu telah menjadi suatu situs wisatawan penting

    [​IMG]
    [​IMG]
    [​IMG]
    [​IMG]
    [​IMG]
    [​IMG]
    [​IMG]

    Kebanyakan ahli arkeologi berasumsi bahwa machu picu dibangun bukan hanya untuk benteng pertahanan belaka, Machu Picchu adalah suatu tempat Kaisar Inca Pachacuti.

    Johan Reinhard berasumsi bahwa lokasi ketinggian ini dipilih didasarkan pada posisi nya sehubungan dengan latar pemandangan yang indah, terutama pegunungan yang mengelilingi area tersebut.

    Walaupun benteng ditempatkan; terletak sekitar 50 miles dari Cusco. Ibukota inca, tidak pernah ditemukan dan dibinasakan oleh Spanyol, seperti tempat-tempat lain kerajaan inca. Selama berabad abad lamanya, kerajaan inca ini musnah dan telah di tumbuhi oleh berbagai vegetasi yang menutupi keberadaanya.. Pada Juli 24, 1911, Machu Picchu telah di temukan oleh Hiram Bingham,. Ketika Hiram Bingham,Seorang Profesor Muda Yale menemukan Machu Picchu pada tahun 1911,tempat ini sangatlah tersembunyi dan tertutup oleh lebatnya Vegetasi tumbuh-tumbuhan disekitarnya.

    Bingham sendiri mungkin tidak perbah mengira bahwa temuannya ini bisa menyedot ribuan wisatawan ditiap harinya.Bagaimanapun juga,dia menemukan tempat ini secara kebetulan.pada mulanya,Ia hanya berniat menjelajahi vegetasi liar di Gunung Andes sebagai sebuah ekspedisi ilmiahnya.Mungkin bagi dirinya pengalaman ini sangatlah luar biasa,bagaimana tidak,menjelajah di suatu tempat yang sangat asing bagi dirinya,melewati pepohonan yang tinggi menjulang,dan ketika menerobos suatu semak belukar yang sangat lebat dengan bantuan kedua tangannya,samar-samar dari kejauhan tampak bangunan kuno super megah yang terkubur oleh tingginya ilalang terlihat oleh kedua matanya.Dia bersama seorang pemandunya,seakan-akan menganggap apa yang telah dilihatnya merupakan suatu fatamorgana belaka.namun ini suatu kenyataan!!! Letak Machu Picchu sendiri hampir pada ketinggian hampir 8000 kaki diatas permukaan laut.

    Bangunan menakjubkan yang terletak di Gunung Andes Peru, relatif selama beratus-ratus tahun tidak pernah terusik oleh kehadiran manusia. Bingham sendiri pernah berkata?Bisa menemukan Machu Picchu sama halnya dengan menemukan sebuah peradaban baru dimuka bumi?. Salah satu Media Amerika Serikat menyatakan bahwa Machu Picchu merupakan bangunan yang paling penting dan yang paling terpelihara didunia.

    Mengenai maksud dan tujuan dari adanya machu pichu ini ini banyak teori-teoi yang diutarakan oleh para sejarawan dan ahli arkeologi terhadap situs bersejarah tersebut, konon kalo machu pichu dibangun sebagai tempat pemujaan para dewa suci mereka (Kaya Chitzen itza gitu..), teori lainnya menyebutkan kalo machu pichu dibangun untuk tujuan mempelajari ilmu perbintangan/astronomi, ini didasarkan pada salah satu bangunan letak pembangunannya yang berada diatas gunung. Tapi yang jelas menurut aku pribadi, tidak ada teori manusia sekarang manapun yang tau pasti akan maksut dan tujuan pendirian machu pichu tersebut. Masyarakat Incas tidak pernah menggunakan roda sebagai ********** untuk memindahkan batu-batu besar. Bagaimana mereka memindahkan dan menempatkan balok batu besar pada bidang yang kemiringannya tidak memungkinkan, adalah suatu misteri sampai sekarang. walaupun kepercayaan yang umum adalah bahwa mereka menggunakan beratus-ratus orang untuk menaikkan batu-batu maha besar tersebut.

    Disana terdapat 140 konstruksi Bangunan yang mencakup kuil,taman dan tempat kediaman ( pemondokkan dengan atap jerami, tempat air mancur yang saling behubungan, dan sistem irigasi dengan melubangi batu karang. Bukti ini mungkin bermaksut untuk menylaurkan air dari mata air ke masing-masing rumah disana.

    Sekarang machu pichu telah menjadi tempat wisata bersejarah yang setiap harinya kurang lebih 2000 orang dari seantero dunia mengunjungi tempat ini.

    [​IMG]



    Source : Wikipedia
     
    • Thanks Thanks x 7
    • Like Like x 6
    Last edited by a moderator: Sep 1, 2011
  2. Ramasinta Tukang Iklan

  3. ayamgoreng M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jul 15, 2009
    Messages:
    1,367
    Trophy Points:
    176
    Ratings:
    +1,462 / -0
    bukannya borobudur masih 7 ke ajaiban bro malah kan sekarang bertambah 5 lg menjadi 12 --a

    tp pic yg terakhir Massya Allah kekuasaan Allah tugh , gunung nya berbentuk wajah manusia

    baru mau pertamax gw ga boleh kwowkwowkokwowk
     
  4. chenhanz M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Aug 7, 2009
    Messages:
    695
    Trophy Points:
    191
    Ratings:
    +14,937 / -0
    picture yg terakhir keren amad
    bener" bentuk wajah manusia

    wa pikir pertama nya tebing
    eh g taw nya gunung cman di liad dari sudut pandang beda
     
  5. hyuga_akira M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Aug 15, 2009
    Messages:
    229
    Trophy Points:
    66
    Ratings:
    +155 / -0
    info tambahan 7 wonder versi om wiki..
    ini belum termasuk new7wonder yang lagi di vote

    versi yayasan 7 keajaiban dunia
    Great Wall of China 5th century BCE – 16th century CE China
    Petra c.100 BCE Jordan
    Christ the Redeemer Opened 12 October 1931 Brazil
    Machu Picchu c.1450 Peru
    Chichen Itza c.600 Mexico
    Roman Colosseum Completed 80 CE Italy
    Taj Mahal Completed c.1648 India
    Great Pyramid (Honorary Candidate) Completed c.2560 BCE Egypt

    tapi kok ada 8 yahhhh....??????
     
  6. manteero M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jan 13, 2009
    Messages:
    1,389
    Trophy Points:
    161
    Ratings:
    +1,782 / -0
    [​IMG]

    wah...

    keren banget nih fotonya...
    gak nyadar klo bisa berbentuk seperti ini...
     
  7. ryomin M V U

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    Sep 13, 2009
    Messages:
    2,279
    Trophy Points:
    176
    Ratings:
    +1,864 / -0
    keren..
    tpi syang krna tuw borobudur jdi gg msuk lgi..
     
  8. Kiddo M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Apr 15, 2009
    Messages:
    1,173
    Trophy Points:
    126
    Ratings:
    +676 / -1
    kota langit machu pichu...katanya sih dibangun di tempat setinggi itu karena orang inca yg menyembah matahari menganggap tempat paling dekat dengan langit adalah tempat ideal buat ditinggali...
    inca ato imperio inca tuh aslinya nama pemberian dari bangsa spanyol...nama aslinya sebenernya adalah Tawantin Suyu yg artinya dalam bahasa setempat artinya 4 provinsi.

    dari komik yg gw baca sih gitu hehehehe :p
     
  9. doni_xcool M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jul 8, 2009
    Messages:
    570
    Trophy Points:
    56
    Ratings:
    +14 / -0
    dingin tuh keknya diatas..
    gwa pernah nnton machu picchu tu di discovery chanel..
    wah berarti borobudur udah g masuk 7 keajaiban dunia lagi yach..
    hmm.. cedih :terharu:
     
  10. Xinez M V U

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    Jan 31, 2009
    Messages:
    2,921
    Trophy Points:
    212
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +30,321 / -0
    wah gambar terakhirnya kayak orang senyum...:panda:
    bener2 mantapss gan..!! :hahai:

    btw sekarang indo jadi gak masuk 7 keajaiban lagi ya?? :panik:
     
  11. syde1234 Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Sep 21, 2008
    Messages:
    43
    Trophy Points:
    6
    Ratings:
    +9 / -0
    waow, keren banget yah. Pantesan lbh dipilih drpd borobudur
     
  12. hyuga_akira M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Aug 15, 2009
    Messages:
    229
    Trophy Points:
    66
    Ratings:
    +155 / -0
    wahhhhhhhhh nice info bos..... jadi nambah pengetahuan...
    btw, apaan judul komiknya bos??? sapa tau ane mo berburu
     
  13. Kiddo M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Apr 15, 2009
    Messages:
    1,173
    Trophy Points:
    126
    Ratings:
    +676 / -1
    judulnya C.M.B..bagus tuh biar komik ada ilmu pengetahuan mengenai sejarah, biologi, arkeologi dll...kalo doyan baca juga deh Q.E.D
    nambah pengetahuan banget tuh 2 komik ehehe :lol:
    dua2nya by motohiro katou kalo gw g salah ingat...
     
  14. Drackz Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Sep 14, 2009
    Messages:
    16
    Trophy Points:
    1
    Ratings:
    +1 / -0
    kya nya gw pernah liat tuh foto yang terakhir. . . dah lama banget tuhgw liat nya, tapi liat di mana yah ??! :ngupil2:
     
  15. wendy260990 M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Aug 3, 2009
    Messages:
    556
    Trophy Points:
    191
    Ratings:
    +7,556 / -0
    :awas:emank sih ga salah kalau borobudur kegeser dari 7 keajaiban dunia gara2 ni kota coz kayaknya nih kota lebih indah !!! dari pada borobudur yang cma batu2 bertumpuk kayak gitu!!! Tpe sebagai anak bangsa saya masih bangga karena borobudur mantan xxx 7 keajaiban dunia!!!:piss:
     
  16. uncrit83 Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Mar 12, 2009
    Messages:
    65
    Trophy Points:
    16
    Ratings:
    +86 / -1
    [​IMG]

    koq pic nya ngk di rotate gan... :piss:
     
  17. hyuga_akira M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Aug 15, 2009
    Messages:
    229
    Trophy Points:
    66
    Ratings:
    +155 / -0
    C.M.B artinya apaan gan...???? kalo Q.E.D saya baca gan... (Quod Erat Demonstratum kan??) coba deh ane hunting di gramed
     
  18. Geekrulez M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Jul 7, 2008
    Messages:
    241
    Trophy Points:
    66
    Ratings:
    +175 / -0
    Bener.. Gw lebih tertarik ngelihat dari sisi itu..
    Bener2...
    Btw, kok gw ngerasa Borobudur masih jauh lebih baik ya daripada 'kesederhanaa' Machu Piccu.
     
  19. wiwi.22 M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Nov 21, 2008
    Messages:
    467
    Trophy Points:
    192
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +20,206 / -0
    hmm.. keren juga yah kalo kita ngelihat foto yang udah dirotasi 90 derajat.. bisa berbentuk muka seseorang.. Jadi salah satu keunikan Machu Picchu.. ;)
     
  20. Kiddo M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Apr 15, 2009
    Messages:
    1,173
    Trophy Points:
    126
    Ratings:
    +676 / -1
    C.M.B tuh singkatan dari Casper, Melchior, Balthazaar..itu tuh 3 org bijak dari timur.

    ok met hunting gan :top:
     
  21. hyde666 M V U

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    Jun 2, 2009
    Messages:
    3,905
    Trophy Points:
    211
    Ratings:
    +231,545 / -0
    wow view-nya indah bgt...daerah pegunungan dengan udara yg sejuk.. berada di kota yang hilang..dengan rumput yg hijau...bener2 luar biasa...
     
Thread Status:
Not open for further replies.

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.