1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

Discussion Lima Bahan Makanan Terbaik untuk Wanita

Discussion in 'Pengetahuan Penting Penunjang Kesehatan' started by vincentrevival, Sep 8, 2011.

Thread Status:
Not open for further replies.
  1. vincentrevival M V U

    Offline

    Senpai

    Joined:
    Jan 12, 2010
    Messages:
    5,337
    Trophy Points:
    161
    Ratings:
    +2,525 / -0
    Ingin tahu bahan makanan apa yang baik untuk kesehatan para wanita? Simak penjelasan ahli berikut ini.

    Wanita sering kali bingung ketika memilih bahan makanan yang cocok untuk diet serta menjaga kesehatan mereka. Lima jenis makanan di bawah ini, menurut ahli, sangat sesuai untuk mencegah masalah kesehatan yang umum dialami para wanita.

    1. Tomat
    Penelitian para ilmuwan di Boston, Amerika Serikat, tomat sangat menyehatkan terutama bagi para wanita. Kandungan likopen di dalam tomat dapat mencegah kanker payudara serta kanker mulut rahim (serviks) yang menjadi momok menakutkan. Selain itu, tomat juga bisa mencegah adanya gangguan jantung. Rasanya pun enak serta tak banyak mengandung kalori — sehingga sangat cocok untuk menu diet.

    2. Salmon
    Kandungan Omega-3 pada ikan salmon memberi banyak keuntungan bagi para wanita. Selain proteinnya yang tinggi, salmon juga bebas lemak sehingga para wanita tak perlu khawatir dengan berat badannya saat menyantap salmon. Pada wanita yang tengah mengandung, kandungan minyak pada salmon dapat meyehatkan janin serta meminimalkan gangguan kehamilan pada trimester pertama.

    3. Jus Cranberry
    Kandungan vitamin C yang tinggi serta antioksidan dalam buah cranberry dapat menyembuhkan infeksi saluran kencing yang sering dialami para wanita. Selain itu antioksidan dan vitamin C tadi juga bisa membantu melawan bakteri yang masuk ke bagian intim wanita saat buang air di tempat yang kurang bersih.

    4. Yoghurt
    Yoghurt merupakan salah satu kudapan kegemaran para wanita. Betapa tidak, selain rasanya segar, kalorinya pun rendah. Protein tinggi dan lemak rendah pada yoghurt dapat membuat tekanan darah menjadi normal serta tingkat gula darah tak terlalu tinggi. Anda pun bisa terhindar dari berbagai penyakit.

    5. Kacang kenari
    Kacang kenari mengandung Omega-3 dan antioksidan tinggi. Menyantap 55 gram kenari setiap hari akan memperkecil risiko terkena penyakit seperti kanker atau tumor. Selain itu, kenari juga memiliki protein yang tinggi sehingga para wanita dapat terhindar dari penyakit keropos tulang yang sering melanda.

    Sumber
     
    • Thanks Thanks x 1
    Last edited by a moderator: Oct 24, 2012
  2. Ramasinta Tukang Iklan

  3. diabetes M V U

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    Mar 19, 2011
    Messages:
    3,299
    Trophy Points:
    237
    Gender:
    Female
    Ratings:
    +9,972 / -7
    tomat bukan hanya nutuk mencegan kanker payudara. tapi bagus juga buat mata
     
  4. sungminningnong M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    May 26, 2010
    Messages:
    1,620
    Trophy Points:
    242
    Ratings:
    +16,474 / -0
    cranberry tuh buah yang seperti apa siey?
     
  5. Oguyzehaha M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Nov 15, 2010
    Messages:
    1,897
    Trophy Points:
    172
    Ratings:
    +5,438 / -0
    setau saya, buah stawberry juga sama dgn buah tomat.. mengandung banyak pigmen yang mampu mengurangi resiko kanker..:garing:
     
  6. allysville M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Feb 18, 2012
    Messages:
    581
    Trophy Points:
    16
    Ratings:
    +41 / -0
    kalo ini rasanya yang cukup asam, malah kebanyakan pria yang beli
    kalo wanita biasanya suka yang coklat, dan memberikan manfaat juga bagi kesehatan
     
Thread Status:
Not open for further replies.

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.