1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

News Kumpulan Berita dari INDOGAMERS ~ Semua Ada Di sini ~ Always Up to Date

Discussion in 'Free Talk Zone' started by bandiet, Dec 19, 2012.

  1. indogamers M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Dec 5, 2013
    Messages:
    1,329
    Trophy Points:
    66
    Ratings:
    +142 / -0
    BlackBerry Tawarkan Pengguna iPhone Untuk Tukar Dengan Passport

    BlackBerry nampaknya belum menyerah dalam persaingan di dunia smartphone meskipun sekarang pasar smartphone dunia sedang dikuasai oleh dua vendor raksasa seperti Apple dan Samsung. Hal ini dibuktikan dengan produk baru yang mereka keluarkan yaitu BlackBerry Passport.

    [​IMG]

    Kali ini BlackBerry mencoba memberikan penawaran menarik untuk mereka yang berada di Amerika Utara. Ini bertujuan untuk meningkatkan angka penjualan dari Passport itu sendiri. Sebuah program ini bernama "trade-up" dimana setiap pengguna iPhone dapat menukarkan ponsel bekas mereka dan ditukar dengan BlackBerry Passport dari tanggal 1 Desember hingga 13 Februari mendatang.

    Sistem penukaran ini berlaku dengan ketentuan dimana pengguna akan mendapatkan BlackBerry Passport dengan potongan harga yang sangat besar yaitu 550 dollar atau sekitar 6,5 juta Rupiah jika mereka berkenan menukarkan ponsel iPhone bekas mereka. Penukaran tersebut hanya untuk pengguna yang berada di Amerika Utara saja, selain itu ponsel yang bisa ditukarkan hanya untuk mereka yang memegang ponsel iPhone 4S ke atas.

    Bukan hanya penukaran itu saja, seperti yang dilansir pada halaman resmi BlackBerry, di sana dijelaskan bahwa setiap orang akan bisa mendapatkan diskon sebesar 100 dollar AS untuk Passport dan untuk perangkat Z30 bisa mendapatkan diskons sebesar 275 dollar AS selama menyambut liburan akhir tahun pada toko online milik Blackberry.

    Passport sendiri merupakan salah satu perangkat yang laku keras menurut CEO Jhon Chen. Ia mengatakan bahwa BlackBerry terjual lebih dari 200.000 unit dalam jangka waktu dua jam setelah diluncurkan. Harga BlackBerry Passport di Amerika Serikat dijual dengan harga kisaran 699 dollar AS atau sekitar 8,5 juta Rupiah.

    Source
     
  2. Ramasinta Tukang Iklan

  3. indogamers M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Dec 5, 2013
    Messages:
    1,329
    Trophy Points:
    66
    Ratings:
    +142 / -0
    Di Korea Selatan, Penjual Tongsis Akan di Penjara!

    Tongsis atau Tongkat Narsis, siapa sih yang ga mengenal alat yang satu ini? Di negara kita, Tongsis merupakan alat yang cukup fenomenal. Hobi Selfie yang semakin menjamur tentunya membuat penjualan Tongsis sudah menyebar bukan hanya di kota-kota besar, bahkan di pelosok pun tongsis sudah menjadi alat yang laris. Larisnya Tongsis di tanah air ternyata tidak sama dengan negara yang terkenal akan Boyband dan Girlband bertalenta, Korea Selatan.

    [​IMG]

    Parahnya, siapapun anda yang menjual tongsis di Korea Selatan, anda harus bersiap terkena hukum bahkan sampai harus rela mendekam di balik jeruji besi.

    Berbeda dengan di Indonesia, dinegara maju seperti Korea selatan, pengadaan alat tongkat narsis ini dinilai membahayakan. Bukan hanya membuat penggunanya menjadi terlihat aneh, Pemerintah Korea Selatan menganggap Tongsis adalah sebuah alat yang belum layak untuk digunakan oleh masyarakatnya. Bahkan, Pemerintah Korea Selatan berniat untuk menjatuhkan hukuman penjara bagi orang yang menjual Tongsis di negara mereka.

    Seperti dilaporkan oleh Korea Times, Tongsis atau yang dalam bahasa Inggris disebut sebagai ‘Selfie Stick’ ini belum memiliki ijin peredaran karena belum melewati uji coba di Kementerian Sains, IT dan Perencanaan Masa Depan.Yang menjadi perhatian, adalah fungsi Bluetooth yang terdapat di Tongsis tersebut. Pemerintah Korea Selatan menilai jika tidak diuji coba terlebih dulu, Bluetooth tersebut dikhawatirkan akan memberikan dampak buruk bagi ponsel pintar dan alat elektronik lainnya.

    Jika ada orang yang ketahuan menjual perangkat Tongsis ini di Korea Selatan, maka Pemerintah tak segan-segan akan menghukumnya dengan membayar denda sebesar 30 Juta Won atau sekitar Rp, 328 Juta ditambah kurungan penjara maksimal tiga tahun.

    Source
     
  4. indogamers M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Dec 5, 2013
    Messages:
    1,329
    Trophy Points:
    66
    Ratings:
    +142 / -0
    Apple Akan Hapus Mesin Pencarian Google Dari perangkat Mereka

    Persaingan berat antara Apple dan Google memang tek akan pernah ada akhirnya. Tak dapat dipungkiri lagi kalau Apple memang akan selalu menjauhkan Google dari perangkat-perangkat yang mereka miliki.

    Hal ini sebenarnya sudah dapat dilihat sebelumnya dimana mereka memberikan sebuah asisten digital yaitu Siri. Dimana Siri diberikan sebuah layanan seperti Wolfram Alpha dan Yelp sebanyak-banyaknya, sebelum berpindah ke Google. Setelah itu Apple juga menghilangkan YouTube dan juga Google Maps dari sistem operasi iOS sembari memperkenalkan aplikasi besutan mereka sendiri.

    [​IMG]

    Mesin pencarian Google juga telah diganti oleh Bing pada Siri. Saat ini kabar terbaru yang terdengar adalah Apple juga akan meninggalkan Google untuk mesin pencarian yang ada pada Safari.

    Kabar ini didapatkan dari perjanjian yang dilakukan dengan Google yang akan habis pada tahun 2015 nanti. Perjanjian tersebut adalah mesin pencarian pada Safari sebagai default yang akan segera berakhir masa kontraknya. Sebelum masa berakhir kontrak tersebut, ternyata Microsoft dan Yahoo telah menawarkan kontrak baru untuk mesin pencari di Safari. Kedua perusahaan tersebut juga telah dikabarkan tengah bersaing untuk mendapatkan kontrak tersebut dari wakil presiden senior Apple untuk software dan layanan internet, Eddy Cue.

    Jika Indogamers boleh mempredisikan, kemungkinan besar Microsoft yang akan mendapatkan kontrak tersebut melihat dari Bing yang sebelumnya memang sudah berada pada fitur Siri. Namun kita lihat saja nanti!

    Source
     
  5. indogamers M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Dec 5, 2013
    Messages:
    1,329
    Trophy Points:
    66
    Ratings:
    +142 / -0
    Google Tunjuk Evercross Untuk Android One

    Beberapa waktu yang lalu, Google memang telah memperkenalkan salah satu produk mereka yaitu Android. Sebelumnya memang baru datang pada negara India saja. Ponsel pintar yang diberi nama Android One ini memang sengaja mengincar pasar bawah.

    [​IMG]

    Negara Indonesia juga kebagian ponsel pintar murah tersebut. Di Indonesia, Google telah menunjuk salah satu vendor terpercaya di Indonesia yaitu Evercross. Ya, memang Evercross adalah vendor lokal yang ikut bersaing di pasar ponsel murah Tanah Air.

    "Google memang menunjuk kita (Evercoss) untuk memproduksi Android One karena melihat bahwa Indonesia memiliki pasar besar untuk produk kelas menengah," ujar Chief Marketing Officer Evercoss Janto Djojo, seperti yang dikutip pada laman Kompas.

    Janto mengatakan kalau Evercross akan memproduksi smartphone Android One dengan sistem operasi terbaru Google yaitu Android One. Peluncuran Android One sendiri akan datang pada awal tahun 2015 nanti. Untuk harga bandrol dari ponsel tersebut masih belum diketahui berapa.

    "Kami tak mau mendahului Google, biar mereka yang mengumumkan. Kami jadi vendor device-nya saja," imbuh Janto.

    Untuk merek dari ponsel tersebut, meskipun menggunakan desain dari referensi Google, Janto menambahkan bahwa pihak Evercross telah menyiapkan nama lain untuk Android One. Meskipun Google telah menyarankan untuk membawa nama Android One, akan tetapi perusahaan akan lebih membawa nama Evercross One.

    Source
     
  6. rikicopetz Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Apr 16, 2011
    Messages:
    29
    Trophy Points:
    17
    Ratings:
    +30 / -2
    Maaf ye kalo OOT,
    apa ada yang tahu nih, kapan Samsung Galaxy A5 Versi 2016 keluar ye?
    kok ane liat pada masih simpang siur infonya haha

    ngebet banget mau ganti, soalnye pakai BB Z3 ga bisa Instag, Line, dll .
    ga bisa maen game2 android juga hmm...
     
  7. zafanet Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Sep 27, 2015
    Messages:
    78
    Trophy Points:
    31
    Gender:
    Female
    Ratings:
    +7 / -0

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.