1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

Economy Kekeringan Demak Meluas, ACT Distribusikan Air ke 11 Kecamatan

Discussion in 'Tengah Komunitas' started by AksiCepatTanggap, Aug 19, 2015.

Thread Status:
Not open for further replies.
  1. AksiCepatTanggap Members

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Jan 16, 2015
    Messages:
    381
    Trophy Points:
    57
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +170 / -0
    [​IMG]
    DEMAK - Kekeringan dan krisis air bersih yang melanda Kabupaten Demak Jawa Tengah terus meluas. Saat ini Pusat Data dan Informasi (Pusdatin) Disaster Emergency & Response Management/DERM Aksi Cepat Tanggap (ACT), Selasa (18/8) mencatat terdapat 11 kecamatan sudah mengalami kekeringan dan krisis air bersih. Kecamatan Wedung adalah yang terparah mengalami kekeringan, yakni di Mranggen ada 9 dusun, Demak Kota ada 6 dusun, Kebon Agung terdapat 4 dusun, 3 dusun di Bonang, 3 dusun di Gajah. Selanjutnya Kecamatan Dempet, Guntur, Karang Awen dan Karang Tengah masing-masing 1 dusun.

    Untuk tahap pertama ACT mendistribusikan air bersih layak minum ke Dusun Girikusumo, Desa Banyumeneng, Kecamatan Mranggen, Demak, Selasa kemarin (18/8). Saat tangki air ACT yang didatangkan dari Gunung Ungaran tiba di lokasi pendistribusian warga langsung berbondong-bondong menyerbu air yang selama ini semakin langka di desanya.

    Kegembiraan warga sangat terlihat saat menerima bantuan, karena menurut beberapa warga sebelumnya belum ada bantuan air bersih sama sekali baik dari pemerintah maupun swasta. Baru ACT lah yang memberikan bantuan air bersih dengan datang ke desa yang terletak di bagian ujung selatan Kabupaten Demak.

    Hal ini dibenarkan oleh H Kades Banyumeneng, Naim (60), sangat mensyukuri bantuan air bersih dari ACT. "Sudah sebulan lebih warga kami kesulitan air. Tidak disangka bantuan pertama justru datang dari jauh, dari Jakarta,” turue Naim saat menyaksikan warganya mengantri air. Menurut Naim, krisis air di desanya menimpa dua dusun, yakni Girikusumo dan Karang Kumpul. Setidaknya, jelas Naim, ada 2.492 KK atau 8.007 di Banyumeneng yang kesulitan air bersih.

    Aksi distribusi air bersih dari ACT di Desa Banyumeneng masih akan berlangsung hingga dua hari kedepan. Setidaknya 80.000 liter air bersih yang di ambil dari mata air Gunung Ungaran siap meyapa warga Banyumeneng. Sementara Komandan DERM-ACT, Kusmayadi di tempat terpisah mengakui saat ini ACT sedang melakukan langkah-langkah strategis untuk menangani bencana kekeringan di beberapa daerah agar tahun depan dampak resiko kekeringan bisa di tanggulangi secara permanen dalam jangka waktu yang panjang.

    "Droping air bersih hanya solusi instan untuk mengatasi masalah sesaat. Antisipasi krisis air bersih tahun-tahun berikutnya, perlu adanya pipanisasi atau sambungan air baru, pembuatan sumur artetis dan pengadaan pamsimas di desa yang berpotensi terjadi krisis air bersih,"
    ujarnya.

    Sumber
     
    • Like Like x 2
  2. Ramasinta Tukang Iklan

  3. sempurna9 Banned User

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    May 19, 2015
    Messages:
    90
    Trophy Points:
    6
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +0 / -0
    banyak yg kekeringan di daerah jawa yah
     
  4. ___Renata___ M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    May 4, 2014
    Messages:
    878
    Trophy Points:
    152
    Gender:
    Female
    Ratings:
    +605 / -2
    "Sudah sebulan lebih warga kami kesulitan air.
    Tidak disangka bantuan pertama justru datang dari jauh, dari Jakarta,”


    Kekeringan dan krisis air bersihnya ada di wilayah Jawa Tengah.
    kenapa yg aktif dan cepat merespon justru organisasi Non-Pemerintah dari Jakarta?

    Ke mana aja itu pihak2 yg seharusnya bertanggung jawab atas kebutuhan vital rakyatnya?
    :yareyare:

    Buat ACT dan seluruh masyarakat yg masih punya kepedulian dan rasa kemanusiaan,
    semoga jangan pernah bosan dan lelah menjalankan aksi kemanusiaan di mana pun kalian dibutuhkan.
     
Thread Status:
Not open for further replies.

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.