1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

Foto dan Fakta Pionen, Data Center Paling Canggih Dunia

Discussion in 'Random Images' started by bHell, Nov 24, 2008.

Thread Status:
Not open for further replies.
  1. bHell M V U

    Offline

    Senpai

    Joined:
    Jul 19, 2008
    Messages:
    5,245
    Trophy Points:
    212
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +43,560 / -0
    Data center bawah tanah ini memiliki rumah kaca, air terjun, mesin kapal selam Jerman, sinar matahari artifisial dan dapat bertahan dari serangan bom hidrogen — mirip seperti tempat persembuyian musuh James Bond. Data center ini benar-benar ada, dibuat oleh salah satu ISP terbesar Swedia yang terletak dalam bunker nuklir yang dibangun di bawah Stockholm, terpisahkan dari dunia luar oleh pintu setebal 40 cm. Di bawah ini adalah beberapa foto dan fakta menarik yang memperlihatkan kecanggihan data center mutakhir ini.

    [​IMG]
    Ruang konferensi dengan gaya desain luar angkasa yang terletak di atas ruang server

    [​IMG]
    Pemandangan dari ruang konferensi dengan lantai yang didesain menyerupai permukaan bulan.

    [​IMG]
    NOC (network operations center) yang didesain menyerupai hutan belantara, lengkap dengan kabut buatan.

    [​IMG]
    Air terjun buatan dan banyak tumbuh-tumbuhan sebagai dekorasi ruangan.

    [​IMG]
    Mesin kapal selam yang digunakan untuk listrik cadangan.

    [​IMG]
    Peta yang memperlihatkan susunan data center

    [​IMG]
    Lokasi data center sebelum dibangun

    Beberapa fakta menarik tentang data center ini:

    • Pada awalnya merupakan sebuah bunker nuklir yang digunakan dalam masa perang dingin. Saat itu bunker ini diberi kode nama Pionen White Mountains.
    • Terletak 30 meter di bawah lapisan granit yang berada tepat di bawah Stockholm, Pionen memiliki luas 1.110 meter persegi.
    • Pionen dirombak total menjadi data center mutakhir di tahun 2007-2008. Saat pembangungn mereka harus meledakkan batu sebanyak lebih dari 4.000 meter kubik untuk membuat ruang.
    • Pionen dirancang untuk dapat bertahan dari serangan bom hidrogen.
    • Pionen berisikan NOC yang mengontrol lima dari data center yang dimiliki Bahnhof, salah satu ISP terbesar di Swedia. Fasilitas tersebut juga berfungsi sebagai tempat hosting colocation jadi apabila ingin, Anda dapat menempatkan server Anda di situ (saya yakin harganya tidak murah).
    • Listrik cadangan dihasilkan oleh dua mesin diesel Maybach yang biasanya dipakai di kapal selam Jerman, mampu memproduksi daya sebesar 1,5 Megawatt.
    • Akses internet dengan redundasi tiga lapis, jaringan itu terbuat dari serat optik melalui tiga jalur yang berbeda di bawah gunung. Pionen merupakan salah satu tempat dengan koneksi internet terbaik di Eropa Utara.
    • Lingkungan kerja Pionen dilengkapi dengan rumah kaca, air terjun, akuarium air asin sebesar 2.600 liter dan sinar matahari buatan untuk menjaga kenyamanan karyawan.
    • 15 karyawan senior bekerja full time di Pionen
    (Pingdom)
     
    • Like Like x 1
  2. Ramasinta Tukang Iklan

  3. blochins M V U

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Oct 15, 2008
    Messages:
    152
    Trophy Points:
    56
    Ratings:
    +4 / -0
    waduh keren amat yah tempatnya ^^ gile aja sampe di desain bisa bertahan dr bom hidrogen.. niad amat yakk... keren, kapan indonesia punya yg bginian ya?? dgn teknologi sendiri.. ^_^
     
  4. bHell M V U

    Offline

    Senpai

    Joined:
    Jul 19, 2008
    Messages:
    5,245
    Trophy Points:
    212
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +43,560 / -0
    wah, itu tempat udah kaya dream land aj y bro..
    indonesia? hmmmm.. T__T
     
  5. Grahf M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Oct 30, 2008
    Messages:
    1,943
    Trophy Points:
    86
    Ratings:
    +168 / -0
    Gila, keren banget tuh, canggih tapi masih ada feeling "alami" dari tanaman2 di ruang kerja :top:
     
  6. xiaomao13 M V U

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    Jul 22, 2008
    Messages:
    2,451
    Trophy Points:
    132
    Ratings:
    +919 / -0
    Mungkinkah~
    Kebanyakan orang Indo yang pinter jadi "teroris" kan?
    :???:

    --====--
    Kayak guanya batman aja nih~
    :onion-11:
     
  7. underbon M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Sep 1, 2008
    Messages:
    1,009
    Trophy Points:
    111
    Ratings:
    +1,324 / -0
    waduh tempatnya gokil neh udah anti bom hidrogen n juga bekas bunker pula...

    kaloo d indonesia ada beginian bisa2 ISP terbaik se asia pasifik or malah se asia

    top dah :top: gw kasih cendol
     
  8. DamnTwistedPerson M V U

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    Aug 30, 2008
    Messages:
    4,408
    Trophy Points:
    162
    Ratings:
    +2,712 / -0
    :onion-30::onion-30:
    wooow butuh biaya berapa bikin begonoan?
    tapi ga ada tempat tidurnya ya?
     
  9. ironBee M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    May 5, 2008
    Messages:
    1,764
    Trophy Points:
    127
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +676 / -0
    oh my God...
    data center aja udah kayak markas superhero :D
    anti bom lagi

    kapan indonesia punya yang kayak ginian...
    biaya maintenance-nya brapa ya?

    jadi inget compie room-nya Jurassic Park :D
     
  10. lightsapphire M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jan 16, 2008
    Messages:
    1,155
    Trophy Points:
    111
    Ratings:
    +520 / -0
    wahh.,

    keyeeenn,


    gw mw klo diajak kerja disono,.,:hihi:
     
  11. bakakurosu M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Sep 15, 2008
    Messages:
    1,854
    Trophy Points:
    226
    Ratings:
    +11,588 / -0
    markas agen rahasia nih....
     
  12. crast Members

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Nov 13, 2008
    Messages:
    231
    Trophy Points:
    72
    Ratings:
    +17 / -1
    kayak markasny ironman aj...

    btw, ISP aj. kok niat amat ampe bikin markas superhero sgala.. buat apaan y??
     
  13. GuitarBomber M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Nov 10, 2008
    Messages:
    1,700
    Trophy Points:
    211
    Ratings:
    +7,421 / -0
    hanya mereka dan tuhan yang tau..:D

    kalo bangunan isp di indo sendiri seperti apa kalo dibandingin??:D
     
  14. Lycoris M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Nov 19, 2008
    Messages:
    320
    Trophy Points:
    91
    Ratings:
    +260 / -0
    keren juga nih tempatnya. mana pk bekas bunker lg
     
  15. marph M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Sep 2, 2008
    Messages:
    543
    Trophy Points:
    192
    Ratings:
    +6,096 / -13
    keren abis

    :onion-64:

    kapan indonesia punya kayal gini ??????

    :???:
     
  16. mandrake M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Apr 7, 2009
    Messages:
    459
    Trophy Points:
    71
    Ratings:
    +79 / -0
    wow....

    mantebh....

    sense arsitek MAX.......:top::top::top:
     
  17. g_n_h M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Feb 19, 2009
    Messages:
    290
    Trophy Points:
    56
    Ratings:
    +32 / -0
    keren... bunker nuklir diubah jadi data center...:top: bisa tahan dari bom hidrogen pula...welehweleh...
     
  18. IBICG Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Jun 6, 2009
    Messages:
    32
    Trophy Points:
    16
    Ratings:
    +69 / -0
    gila dah kayak hutan tuh tempat...keren abizzz:onion-15::onion-15:
     
  19. dolka M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Jul 16, 2009
    Messages:
    352
    Trophy Points:
    141
    Ratings:
    +2,329 / -0
    kayak tempat pelarian kiamat
     
  20. Pujols M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Oct 18, 2008
    Messages:
    501
    Trophy Points:
    56
    Ratings:
    +32 / -0
    males gw kerja disana, kaya dipenjara di bawah tanah, meskipun dengan adanya fasilitas lengkap, tetep aja gw kepingin pulang klo ada waktu luang .....
     
  21. drake7 M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Feb 25, 2008
    Messages:
    1,041
    Trophy Points:
    146
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +1,985 / -0
    aje gile. bener2 niat bikinnya.
    kerjanya pake kabut buatan segala :swt:
     
Thread Status:
Not open for further replies.

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.