1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

Empat Tanda Kulit Anda Mengalami Penuaan Dini

Discussion in 'Lifestyle' started by vincentrevival, Sep 10, 2011.

Thread Status:
Not open for further replies.
  1. vincentrevival M V U

    Offline

    Senpai

    Joined:
    Jan 12, 2010
    Messages:
    5,337
    Trophy Points:
    161
    Ratings:
    +2,525 / -0
    Bukan sesuatu hal yang mustahil bagi seorang wanita berusia 20- atau 30-an untuk mengalami penuaan dini pada kulitnya. Radikal bebas seperti terpaan sinar matahari langsung, stres dan polusi lingkungan menjadi faktor penting penuaan dini pada kulit.



    Faktor lainnya seperti merokok, minuman beralkohol ataupun diet yang tidak sehat juga turut mempengaruhi rusaknya kulit Anda. Sebagai akibatnya, kulit kehilangan keindahan dan mulai menunjukkan ciri-ciri fisik penuaan dini. Berikut ini tanda-tanda penuaan dini pada kulit yang patut Anda waspadai.

    1. Keriput
    Tanda yang paling mudah untuk dilihat tentu saja adalah kulit yang mulai keriput. Akademi Dermatologi Amerika menjelaskan, keriput ini muncul akibat terpaan sinar matahari, dan semakin bertambah parah jika Anda merokok. Terpaan radikal bebas akan merusak DNA pada kulit hingga ke membran sel. Kolagen dan elastin, protein yang berguna bagi kesehatan dan keindahan kulit, makin lama makin rusak yang mengakibatkan kulit akan mulai kendur dan kehilangan elastisitasnya. Faktor keturunan, seperti genetik dan ras, sebenarnya juga memengaruhi cepat lambatnya seseorang berkeriput.

    2. Noda kehitaman
    Noda kehitaman, atau biasa disebut age spot, akan muncul dengan warna yang lebih gelap dari kulit sekitarnya. Menurut Institut Kesehatan Nasional, age spot umumnya dijumpai pada manusia yang sudah berumur di atas 40 tahun yang menghabiskan banyak waktunya di bawah sinar matahari. Biasanya muncul di daerah lengan, tangan, wajah, dahi dan bahu (pokoknya bagian-bagian yang mudah terkena sinar matahari langsung).

    3. Tekstur kulit kasar
    Masalah lainnya yang menandai kulit mengalami penuaan dini adalah tekstur kulit yang menjadi kasar. Kolagen dan elastin akan rusak jika terus-menerus mendapat terpaan sinar matahari. Kolagen bermanfaat menjaga kekuatan dan elastisitas kulit, sedangkan elastin akan menjadikan kulit tetap kencang dan fleksibel. Terlalu banyak berada di bawah sinar matahari akan membuat kulit tampak kering dan kasar.

    4. Pori-pori melebar
    Pori-pori yang membesar juga dikaitkan sebagai tanda-tanda penuaan dini pada kulit. Semakin seseorang bertambah tua, pori-porinya akan semakin besar akibat penumpukan kulit mati. Pori-pori yang membesar ini dapat diatasi dengan rajin melakukan perawatan kulit yang mencakup pengangkatan sel-sel kulit mati.


    sumber : http://id.promotion.yahoo.com/style...-tanda-kulit-anda-mengalami-penuaan-dini.html
     
  2. Ramasinta Tukang Iklan

  3. darsh Members

    Offline

    Joined:
    Aug 26, 2011
    Messages:
    2
    Trophy Points:
    1
    Ratings:
    +0 / -0
    pori2 melebar kalo sering di kerokin karna masuk angin itu termasuk penuaan juga ya? heheheh
     
  4. bigbangg M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Sep 9, 2011
    Messages:
    501
    Trophy Points:
    56
    Ratings:
    +6 / -0
    teman gw punya banyak noda kehitaman di sekitar pipinya
    apa itu juga di namakan penuaan dini??
     
  5. semutkecil M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Oct 27, 2008
    Messages:
    280
    Trophy Points:
    96
    Gender:
    Female
    Ratings:
    +1,503 / -0
    kalo tanda2 diatas sih kayanya lumrah yah.. pola hidup dan makan yang sehat sangat baik untuk kulit, perawatan kulit juga membantu untuk merefreshing kulit:matabelo:
     
  6. br1g Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Jun 21, 2009
    Messages:
    48
    Trophy Points:
    6
    Ratings:
    +5 / -0
    Ie sih, mendingan dijaga pola makan dan hidup sehat/teratur. Biarpun ada tanda penuaan dini, tapi tetep fresh
     
Thread Status:
Not open for further replies.

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.