1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

Christian Bautista Ingin Sate Ayam, Nasi Goreng Komplet, dan Sop Buntut

Discussion in 'Gossip' started by vincentrevival, Oct 12, 2011.

Thread Status:
Not open for further replies.
  1. vincentrevival M V U

    Offline

    Senpai

    Joined:
    Jan 12, 2010
    Messages:
    5,337
    Trophy Points:
    161
    Ratings:
    +2,525 / -0
    Berperan sebagai Jayden dalam film “Simfoni Luar Biasa” bersama Ira Wibowo dan Ira Maya Sopha sepertinya membuat Christian Bautista menggandrungi dunia akting. Pelantun tembang “The Way You Look At Me” ini ikut bermain dalam drama musikal “The Kitchen Musical” yang sudah bisa disaksikan di 16 negara Asia.

    Pria kelahiran 19 Oktober 1981 ini mulai dikenal luas oleh para penggemarnya di Asia Tenggara sejak menjadi finalis “Star In A Million”, sebuah reality show Filipina, pada 2003.

    Yahoo! Indonesia OMG! mewawancarai Christian Bautista melalui sambungan telepon saat dia tengah berada di kantor Yahoo! Filipina pada Selasa (11/10). Beberapa pertanyaan merupakan titipan penggemar Christian, yang disampaikan lewat Twitter ke @Yahoo_ID.

    Setelah berperan sebagai Daniel Ray di “The Kitchen Musical”, apa sekarang kamu bisa masak?
    Haha. Aku mengerti bagaimana caranya menjerang air dan menggoreng. Kemampuanku untuk memanaskan makanan di microwave juga menjadi lebih baik dari biasanya. Yang paling aku pelajari adalah kita harus benar-benar menjaga makanan yang sedang dimasak. Jangan sampai ikan yang mahal disajikan dengan bentuk yang tidak diinginkan. Tapi untuk memanggang, dan lainnya, aku masih harus banyak belajar.

    Kalau ada penggemar di Indonesia yang ingin memasakkan makanan untuk kamu, makanan Indonesia apa yang kamu mau?
    Sate ayam, nasi goreng komplet, dan sop buntut.

    Kenapa?
    Aku suka nasi goreng komplet karena memang komplet. Ada telur, ada ayam, ada nasi. Kemudian sop buntut karena rasanya mirip dengan makanan di Filipina. Aku suka sate ayam karena dipanggang.

    Ada rencana untuk memulai bisnis restoran?
    Ya aku ada rencana ke sana. Tapi aku masih harus mengasah kemampuan memasak dan modal usaha aku. Aku sudah mulai memikirkan untuk menjual makanan Filipina tapi dengan gaya Perancis. Belum pasti, tapi rencana ini sudah ada dalam kepala.

    Apa hadiah ulangtahun yang kamu harapkan?
    Hadiah yang ingin aku dapat untuk ulang tahun adalah “The Kitchen Musical” sukses di pasaran. Kemudian para penggemarku bisa menyuruh teman-temannya untuk mentwit tentang itu, menontonnya, dan semoga serial ini bisa terus berlanjut tahun depan dan tahun-tahun berikutnya.

    Apa impian yang ingin kamu capai?
    Aku ingin laguku menembus Eropa dan Amerika. Cukup satu lagu, kemudian aku bisa pensiun. Aku ingin ke Bali. Beli rumah di sana. Atau beli rumah di Singapura. Jika uangku sudah cukup, aku hanya ingin pensiun dari karirku, kemudian pergi jalan-jalan keliling dunia.

    Ingin mengadakan konser di Indonesia?
    Konser? Tentu saja! Kenapa tidak?!

    sumber : http://id.omg.yahoo.com/blogs/blog-...yam--nasi-goreng-komplet--dan-sop-buntut.html
     
  2. Ramasinta Tukang Iklan

  3. villa61 Members

    Offline

    Beginner

    Joined:
    May 11, 2011
    Messages:
    427
    Trophy Points:
    16
    Ratings:
    +21 / -0
    wah klo mau itu semua dateng aja ke rumah gw, nanati biar si bibi yang masakin hehehe...
    asal christian mau ngajak gw duet atau main film bareng :hehe:
     
  4. fallofthe3rdreich M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Aug 14, 2009
    Messages:
    1,067
    Trophy Points:
    161
    Ratings:
    +2,987 / -0
    :hahai: tawarin aja, tapi akomodasinya kmu yg tanggung

    :dandy: heran, gara2 main film masak2 jadi pengen buka restoran
    kalo ariel yg main pelm b*kep jangan2 pengen buka rumah bordil :ngupil2: :garing:
     
  5. hacle Members

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Feb 4, 2010
    Messages:
    267
    Trophy Points:
    36
    Ratings:
    +2,889 / -0
    sini ke tempat gw, gw masakin makanan yg enak "

    wkwk

    tar gw ajak jalan" di kota jkt sekalian hahaha
     
  6. khenghendra Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Oct 13, 2011
    Messages:
    191
    Trophy Points:
    17
    Ratings:
    +2 / -0
    :matabelo bisa pensiun dini ya... Chris ?? sama dengan ogut ternyata cita2nya, bedanya mungkin dia lebih cepet , ane mungkin bener2 di usia pensiun :lol:
     
  7. hacle Members

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Feb 4, 2010
    Messages:
    267
    Trophy Points:
    36
    Ratings:
    +2,889 / -0
    ane jg mau kalo bs pensiun dini :p
     
  8. pulpenbujel M V U

    Offline

    Senpai

    Joined:
    Apr 6, 2011
    Messages:
    6,719
    Trophy Points:
    92
    Ratings:
    +2,558 / -0
    padahal ntu makanan yang merakyat banget yak... :lol:
     
  9. taufikadi M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jan 19, 2010
    Messages:
    1,655
    Trophy Points:
    227
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +11,142 / -0
    Loh yang merakyat itu yang di cari, kl yang mewah² mah udah biasa ..
     
  10. r35kipsa M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Jul 3, 2009
    Messages:
    353
    Trophy Points:
    37
    Ratings:
    +835 / -0
    wah belon kenal nasi padang yang dy....

    kalo kenal ntar bahaya.... hahahaha
     
  11. Homakitty M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Jul 19, 2010
    Messages:
    252
    Trophy Points:
    16
    Ratings:
    +5 / -0
    cobain lah sate asli madura, top markotop itu
     
  12. efyeiipe M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Aug 31, 2010
    Messages:
    248
    Trophy Points:
    37
    Ratings:
    +287 / -0
    ga kristian bautista aja yang harus gitu..
    wajibnya semua artis luar negeri harus ngincipi masakan indonesia yang unik2
     
  13. cahpj Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Jun 14, 2009
    Messages:
    120
    Trophy Points:
    16
    Ratings:
    +30 / -0
    suruh nyoba sambel ulek yg pedes, kuat ga dia makan makanan pedes :p
     
  14. lcarez Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Aug 28, 2010
    Messages:
    43
    Trophy Points:
    6
    Ratings:
    +1 / -0
    Sate ayam, nasi goreng komplet, dan sop buntut nih makanan indonesia bgt
     
  15. sosmall Veteran

    Offline

    Senpai

    Joined:
    Jan 10, 2009
    Messages:
    5,266
    Trophy Points:
    252
    Ratings:
    +74,296 / -0
    Makanan2 di indonesia mank unik sih.

    sate gitu kan gak ada dijual di luar :lol:
     
  16. Sir_Crocodile Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Nov 7, 2011
    Messages:
    35
    Trophy Points:
    6
    Ratings:
    +4 / -0
    christian bautista udah ganti kewarganegaraan jadi WNI aja..cocok sepertinya.. :haha:
     
  17. matdisini Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Nov 17, 2009
    Messages:
    20
    Trophy Points:
    1
    Ratings:
    +4 / -0



    Tempat gw aja.. mau apa aja gw kasih dah.. wakkwakwakwa
     
  18. varnacorex M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Oct 28, 2008
    Messages:
    500
    Trophy Points:
    56
    Ratings:
    +39 / -0
    wajar aja gan
    soalnya di filipina makanannya juga gak jauh beda kok
     
  19. hendy21juugatsu Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Aug 22, 2010
    Messages:
    160
    Trophy Points:
    27
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +638 / -0
    nasi goreng komplet maksudnya gimana tuh? komplit sama wajan2nya gitu :p
    ayo lah kesini brohhhh *apasih sok asik bgt gw*
     
Thread Status:
Not open for further replies.

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.