1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

Geography & Astronomy Bintang Sebesar Matahari Ditelan Lubang Hitam

Discussion in 'Education Free Talk and Trivia' started by diabetes, Jun 21, 2011.

Thread Status:
Not open for further replies.
  1. diabetes M V U

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    Mar 19, 2011
    Messages:
    3,299
    Trophy Points:
    237
    Gender:
    Female
    Ratings:
    +9,972 / -7
    VIVAnews - Momen di mana sebuah bintang berada dalam jarak yang terlalu dekat dengan sebuah black hole atau lubang hitam berhasil ditangkap oleh satelit Swift milik NASA. Menjelang kematiannya, bintang itu meledakkan energi tinggi sebelum kemudian dihisap black hole.

    Lidah api sinar gamma yang disebut sebagai Sw 1644+57 itu dipancarkan dari sebuah galaksi yang berada di jarak 3,8 miliar tahun cahaya dari Bumi, tepatnya di konstelasi Draco. Sinar gamma ini pertamakali terdeteksi oleh para astronom pada 28 Maret lalu.

    Yang mengejutkan, fenomena itu kini masih berlangsung. Ini mengindikasikan bahwa sinar gamma tersebut bukanlah sinar gamma biasa yang umumnya berhubungan dengan hancurnya sebuah bintang raksasa karena mencapai akhir hidupnya.

    “Ini sangat berbeda dengan kejadian letusan yang pernah kami lihat sebelumnya,” kata Joshua Bloom, astronom dari University of California, Berkeley, yang mempublikasikan temuannya di jurnal Science, seperti dikutip dari Astronomy Now, 21 Juni 2011.

    Letusan ini menghasilkan energi dalam jumlah yang sangat besar dan dalam periode yang cukup lama. “Bahkan fenomena ini masih berlangsung setelah dua setengah bulan kemudian,” ucapnya.

    “Pancaran energi itu terjadi karena saat black hole menghisap bintang, material milik bintang itu berputar seperti air yang masuk ke lubang pembuangan air,” kata Bloom. “Proses perputaran menuju ke lubang tersebut melepaskan banyak sekali energi,” ucapnya.

    Adapun yang menjadi korban, kata Bloom, adalah kemungkinan sebuah bintang yang memiliki massa serupa dengan Matahari. Ia disedot oleh black hole yang berukuran jutaan kali lipat lebih besar.

    Astronom juga melihat lontaran lidah api berwarna terang saat sebagian besar bintang tersebut sudah terkonsumsi black hole dan sangat kebetulan sekali bahwa radiasi tersebut tepat mengarah ke Bumi.

    “Meski energi dari kejadian ini sangat dahsyat, tetapi kita hanya bisa melihatnya karena kebetulan tata surya menghadap tepat ke arahnya,” kata Andrew Levan, peneliti lain dari University of Warwick.

    Ledakan bintang sendiri sudah kerap terpantau sebelumnya. Namun ini merupakan yang pertama yang memancarkan energi sinar gamma dan menurut astronom, kejadian seperti ini mungkin hanya terjadi sekali dalam 100 juta tahun di galaksi manapun.

    “Kami akan terkejut bila kejadian serupa ini terjadi di sudut manapun di luar angkasa dalam dekade mendatang,” kata Bloom. “Kami perkirakan, kejadian ini terdeteksi saat pancaran sinarnya mencapai titik paling terangnya. Dan jika itu benar-benar sebuah bintang yang tengah dihisap oleh black hole raksasa, kemungkinan kejadian ini tidak akan terjadi lagi di galaksi tersebut."

    Lontaran lidah api itu sendiri kemungkinan terjadi beberapa hari sebelum satelit Swift menangkapnya, dan kemungkinan sinarnya baru akan memudar setahun kemudian.

    Segera setelah Swift berhasil mendeteksi, obeservasi lebih lanjut segera dilakukan oleh Hubble Space Telescope, Chandra X-ray Observatory, teleskop Gemini dan Keck di Hawaii, serta Infrared Telescope milik Inggris.
    • VIVAnews

    [​IMG]
     
    • Thanks Thanks x 4
    • Like Like x 1
    Last edited by a moderator: Jan 14, 2012
  2. Ramasinta Tukang Iklan

  3. killingmeinsidex M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Feb 3, 2011
    Messages:
    471
    Trophy Points:
    92
    Ratings:
    +909 / -0
    kira-kira ad efek gag d bumi gan.. :???:
     
  4. Artanis Veteran

    Offline

    Superstar

    Joined:
    Feb 6, 2011
    Messages:
    10,582
    Trophy Points:
    261
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +72,713 / -1
    wwwhhoooaaa.. :apa:

    ini beritanya lumayan baru nich..
    mungkin itu karena masa benda lubang hitam nya lebih besar,
    sehingga memiliki gaya tarik yg kuat yg cukup menarik benda2 yg disekitarnya.

    nice info gan.. :top:
     
    • Thanks Thanks x 1
  5. Shouenga M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Mar 21, 2008
    Messages:
    1,621
    Trophy Points:
    161
    Ratings:
    +2,778 / -0
    masih penasaran, kalo bintang dihisap black hole, keluarnya dimana?
     
    • Thanks Thanks x 1
  6. dyelewer M V U

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    Aug 20, 2010
    Messages:
    4,132
    Trophy Points:
    226
    Ratings:
    +5,067 / -0
    jujur aja kadang gw masih ragu apakah hasil hasil penelitian nasa ini bener kebenarannya atau cuma boongan..
    :yareyare:
     
    • Thanks Thanks x 1
  7. DragonCaesar M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Sep 11, 2010
    Messages:
    1,313
    Trophy Points:
    226
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +10,002 / -0
    sama gan, ane juga gx percaya sama NASA
     
    • Thanks Thanks x 1
  8. kenjiz M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Oct 7, 2010
    Messages:
    1,511
    Trophy Points:
    162
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +1,090 / -0
    setahu aku sih,kalo ada benda2 masuk ke Black Hole
    kalo gk salah bakalan dibawa ke dimensi lain
    :aaaa:
     
    • Thanks Thanks x 1
  9. vin_zhi M V U

    Offline

    LVZG 林菲娜

    Joined:
    Dec 22, 2010
    Messages:
    7,669
    Trophy Points:
    233
    Ratings:
    +21,079 / -0
    Ihhh serem bgt eh...
    Memberikan efek buruk ke bumi gak yah???

    Black hole menyeramkan...

    Sent from my BlackBerry 9300 using Tapatalk
     
  10. eternal M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jul 20, 2009
    Messages:
    701
    Trophy Points:
    111
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +1,333 / -0
    penget liat ane..
    hehe

    kok hebat bener ya, sinarnya aja bisa tahan lama gitu..
    it aj katanya bintang, kalo matahari kesedot gimana ya ??
     
  11. xDUser Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Oct 6, 2010
    Messages:
    183
    Trophy Points:
    31
    Ratings:
    +17 / -0
    mungkin juga:rokok:
    tp mungkin kluar2 uda ilang bintangnya udah ilang karena bintang uda mledak2 duluan seblum dihisap...:rokok:
     
  12. Alovera M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jan 18, 2010
    Messages:
    654
    Trophy Points:
    107
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +1,584 / -0
    wah gan ane masih agak kurang ngerti nih...

    Emang setiap bintang mati itu pasti memicu kedatangan black hole ? terus ukuran black hole itu apakah ditentukan oleh ledakan energi yang dilepaskan bintang mati trsb ?
     
  13. Artanis Veteran

    Offline

    Superstar

    Joined:
    Feb 6, 2011
    Messages:
    10,582
    Trophy Points:
    261
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +72,713 / -1
    Setiap bintang yang sudah mati akan berubah menjadi black hole..
    ini di akibatkan karena energi yang di gunakan bintang sudah habis..
    kemudian memadat dan massanya bertambah berat akibat gaya gravutasinya..
    maka akan timbul medan magnet yang sangat kuat yang bisa menarik bintang lain.. :elegan:
     
    • Thanks Thanks x 1
  14. dyelewer M V U

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    Aug 20, 2010
    Messages:
    4,132
    Trophy Points:
    226
    Ratings:
    +5,067 / -0
    hee.. iya , gw kira cuman aku..
    selama ini selalu banyak tu info info ttg nasa begini begitu, ngasih info kalau di luar sana ada begini begitu,,
    tapi cuman ngasih foto ..

    pelajaran yang banyak dilupakan orang tuh,,
    " ga semua yang elo denger itu bener.. "
    orang sekarang kebanyakan nelen mentah mentah informasi yg dibacanya dari internet..
    tanpa mikir itu beneran atau ngga..
     
    • Thanks Thanks x 1
  15. shini234 M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    May 22, 2010
    Messages:
    1,344
    Trophy Points:
    177
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +1,722 / -0
    woooo black hole:kaget:

    kira2 proses terbentuknya black hole gimana ya?

    kalo dah terhisap bakalan keluar kemana itu:keringat:
     
  16. Artanis Veteran

    Offline

    Superstar

    Joined:
    Feb 6, 2011
    Messages:
    10,582
    Trophy Points:
    261
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +72,713 / -1
    kan udah ada penjelasan singkat dari ane coba di baca lagi.. :tampan:
    ya klo terhisap, gak ada yang tau keluar dari mana.. :sigh:
    lagian kan blom ada yang pernah praktekin.. :rokok:
     
  17. quro_one M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jan 13, 2011
    Messages:
    577
    Trophy Points:
    26
    Ratings:
    +124 / -0
    buseettttt :kaget: sangar gitu... diliat pake teleskop murahan bisa ga ya.. :bloon:
    suangar bgt nih, klo bisa dilihat lebih keren lagi... :panda:
     
  18. Shouenga M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Mar 21, 2008
    Messages:
    1,621
    Trophy Points:
    161
    Ratings:
    +2,778 / -0
    koreksi bro, ngga semua bintang bisa jadi black hole.

    cuma bintang dengan berat minimal 20x matahari yang bisa jadi black hole, sisanya entah
    1) meledak jadi supernova
    2) jadi nebula
    3) jadi bintang kurcaci
    4) jadi red giant

    :elegan:
     
  19. donkeymp3 Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Jan 2, 2009
    Messages:
    10
    Trophy Points:
    1
    Ratings:
    +0 / -0
    nice inpoh gan sip
     
  20. cnup M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Apr 7, 2010
    Messages:
    300
    Trophy Points:
    31
    Ratings:
    +102 / -1
    black hole itu yg sering disebut2 sbg pintu buat pindah waktu aka mesin waktu bukan???
    :bingung:
     
  21. Artanis Veteran

    Offline

    Superstar

    Joined:
    Feb 6, 2011
    Messages:
    10,582
    Trophy Points:
    261
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +72,713 / -1

    lebih tepat seperti ini :

    Untuk menjadi lubang hitam, matahari kita yang berjari-jari sekitar 696.000 km harus dimampatkan hingga berjari-jari 2,5 km. Namun matahari kita tak akan menjadi lubang hitam di kelak kemudian hari. Sebab, massa matahari tak melebihi batas penghamburan materi, yakni 1,44 kali massa matahari kita. Jadi matahari kita tak memenuhi syarat menjadi lubang hitam. Yang paling mungkin, pada suatu saat kelak, matahari kita menjadi bintang katai atau kerdil putih.

    satu lagi :

    Jika massa inti yang tersisa lebih besar daripada 1,4 kali massa Matahari (massa Matahari: 2x10 pangkat 30 kilogram), gravitasi akan mampu mengatasi tekanan elektron dan lebih lanjut memampatkan bintang hingga memaksa elektron bergabung dengan inti atom (proton) membentuk netron. Bila massa yang dihasilkan ini kurang dari 3 kali massa Matahari, tekanan netron akan menghentikan pengerutan untuk menghasilkan bintang netron yang stabil dengan jari-jari hanya belasan kilometer saja. Sebaliknya, bila massa yang dihasilkan pasca ledakan bintang lebih dari 3 kali massa Matahari, tidak ada yang bisa menahan pengerutan gravitasi. Bintang akan mengalami keruntuhan gravitasi sempurna membentuk objek yang kita kenal sebagai lubang hitam.

    :elegan: :hero:
     
    • Thanks Thanks x 1
    Last edited: Jun 23, 2011
Thread Status:
Not open for further replies.

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.