1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

(berbagi pengalaman)Minta maaf ala Jepang

Discussion in 'Lifestyle' started by aoisugimoto, Sep 9, 2009.

Thread Status:
Not open for further replies.
  1. aoisugimoto Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Sep 7, 2009
    Messages:
    190
    Trophy Points:
    26
    Ratings:
    +178 / -0
    Minta maaf ala*Jepang

    Kalau berbuat kesalahan atau berjanji tapi tak ditepati, apa kira-kira yang akan anda lakukan kepada teman anda ?
    Biasanya kita langsung meminta maaf, dan menyebutkan alasannya. Ini cara yang barangkali dipakai oleh hampir semua penduduk bumi. Tapi saya yakin lain negara, lain pula budayanya. Demikian pula budaya minta maaf yang unik di Jepang.

    Gaya meminta maaf di Jepang berbeda tergantung besarnya kesalahan. Jika cuma menyenggol, biasanya hanya dengan mengucapkan `sumimasen(=maaf)` atau `gomen nasai` (maaf) sambil mengangguk. Antar teman jika lalai dalam berjanji, cukup mengucapkan : `gomen ne, osoku natta` (maaf ye, telat). Salah dalam membaca nama orang, biasanya dengan mengucapkan : `shitsurei itashimashita`(=maaf, saya lancang). Jika kesalahannya dalam bentuk pelayanan yang tidak memuaskan, biasanya orang Jepang akan mengucapkan : `moushiwake gozaimasen`(=maaf, yang sedalam-dalamnya) sambil membungkuk. Lalu jika kesalahannya sampai menimbulkan korban jiwa, sakit, cacat, atau yang parah lainnya, apalagi kalau penyebabnya adalah perusahaan, maka seluruh jejeran manajer mengadakan siaran pers, lalu menjelaskan penyesalan yang biasanya disertai linangan air mata, yang kemudian diakhiri dengan ucapan : `moushiwake gozaimasen` sambil membungkuk 90 derajat dan lama (5 menit kali).

    Beberapa hari yang lalu saya dipanggil ke kantor fakultas karena ada sepucuk surat di mail box saya dari sebuah lembaga wanita pengusaha bergengsi, Soroptimist wilayah Chubu area. Isi surat itu adalah `toshokan ka-do`, yaitu voucher pembelian buku di seluruh Jepang, sebesar 5000 yen. Mengapa mereka memberikan ini ? Ternyata sebagai `owabi` atau bentuk permintaan maaf.

    Beberapa saat yang lalu saya menerima pemberitahuan dari Internationl Student Advisor-nya Nagoya University yang menjelaskan saya diminta hadir dalam seminar tentang wanita di Shizuoka Prefecture yang diselenggarakan oleh Soroptimist Chubu. Kegiatannya akan berlangsung bulan Juli mendatang, dan saya menyanggupinya. Entah apa alasan penunjukkan ini, tapi dalam emailnya disebutkan bahwa saya pernah melamar beasiswa kepada lembaga ini tapi gagal (>_<). Atau barangkali mereka membaca curriculum vitae yang saya submit yang di dalamnya menjelaskan kegiatan sosial dengan Ibu-Ibu pengajian yang saya tekuni sejak tahun 1997 dan beberapa kegiatan kemasyarakatan lainnya barangkali. Entahlah.

    Yang pasti saya mengetahui lagi salah satu cara meminta maaf yang unik di Jepang (^_^).

    Meminta maaf terkadang merupakan pekerjaan yang berat-berat susah, terutama jika harus dilakukan oleh pihak yang lebih berkuasa, lebih tua, lebih dalam segala hal. Jarang sekali pemerintah meminta maaf kepada rakyat. Ayah susah sekali mengatakan maaf kepada anak. Guru ogah banget mengucapkan maaf kepada siswanya, apalagi dosen ! (^_~)

    Yang lebih susah lagi tentu saja memafkan. Jika sudah makan korban, maka kalimat `saya terima maafmu` atau `ah, tidak apa-apa`, sangat susah terucap. Biasanya malah berkumpul di kepala rencana balas dendam. Islam melaui Rasulnya yang mulia telah mengajarkan perlunya meminta maaf dan menerima maaf. Banyak ayat dan hadits yang menguraikan ini. Mungkin tidak hanya Islam, tapi semua ajaran tentunya mengajarkan nilai2 ini.
    Meminta maaf dan menerima maaf adalah sikap yang memerlukan proses. Ketika berbuat salah kepada orang lain, tidak semua orang secara spontan mengucapkan `maaf`, karena mungkin dia masih berfikir bahwa itu bukan salahnya. Padahal meminta maaf sekalipun memang bukan salah kita, bisa memadamkan api pertikaian. Menerima maaf, mendadak setelah kejadian yang menyakitkan, biasanya sangat susah, karena masih perih akibatnya. Tapi waktu yang akan membuat semuanya menjadi lumer. Sayangnya banyak yang tidak mau berfikir panjang dan dalam, betapa nikmatnya memaafkan, padahal Allah sudah memberi waktu yang lama untuk hidup dan merenungi.
    Saya tidak gondok dengan pembatalan seminar itu, juga tidak mengharapkan apapun sebagai ucapan permintaan maaf, tapi saya bisa memahami betapa malu dan merasa bersalahnya pihak penyelenggara atas undangan yang dibatalkan tersebut.

    “Kesalahan itu harus ditutupi dengan kebaikan. Dosa harus ditembus dengan amal sholih”. Saya memahami makna pesan mulia ini dengan baik sekarang. Alhamdulillah.
     
    • Like Like x 2
  2. Ramasinta Tukang Iklan

  3. arnold1407 M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Feb 13, 2009
    Messages:
    512
    Trophy Points:
    77
    Ratings:
    +955 / -0
    Waw..
    Ternyata budaya diluar jauh lebih baik yaa,
    yaa gw jg dah nyangka sih klo org jepang ampe segitunya..
    Soalnya yg gw tw org2 jepang tu kuat banget ajaran tata kramanya mulai dari kecil..
    Coba aja di negara kita ini kayak gtu (bukannya gw mw ngomong klo di Indonesia gk ada org kayak gtu.. Tp jujur gw jarang ngeliat org2 yg mw langsung bilang maaf klo ngelakuin salah, yg ada malah marah2 nd jd nyalahin org lain..)

    Ampun dah..
    Nice sharing gan..
    Thanx..
    :top:
     
  4. SuzukiRyo M V U

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    Jul 13, 2008
    Messages:
    3,927
    Trophy Points:
    161
    Ratings:
    +3,127 / -0
    ^ itulah yang aku suka sama Jepang, masih bisa menekan rasa gengsi.

    gagal deh pertamax :madesu:
     
    • Like Like x 1
  5. audeh M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jul 17, 2009
    Messages:
    1,644
    Trophy Points:
    161
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +1,107 / -0
    ngga jg lah bro tergantung pribadi masing"

    tp klo dijepun emang udah di didik utk sopan kali yah....
     
  6. k3yn3s M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Jul 22, 2008
    Messages:
    475
    Trophy Points:
    111
    Ratings:
    +1,655 / -0
    mank berat+susah buat ngucapin maaf.........
     
  7. rendy1287 M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Oct 5, 2007
    Messages:
    1,888
    Trophy Points:
    212
    Ratings:
    +64,217 / -1
    wah begitu ya :???: tp disana emg sopan dan disiplin :top:
     
  8. moron M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jul 10, 2009
    Messages:
    664
    Trophy Points:
    56
    Ratings:
    +26 / -0
    ahahah... kalo kesalahannya ud berat, berat juga bwat maapinnya...
     
  9. kecebongoreng M V U

    Offline

    Senpai

    Joined:
    Jul 23, 2008
    Messages:
    6,468
    Trophy Points:
    212
    Ratings:
    +14,682 / -0
    Boro-boro bilang 'maaf', malah bilang 'sorry'. Kesannya gak ikhlas atau serius gitu:lempar:
     
    • Like Like x 1
  10. IzanaGi_No_OoKaMi M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Aug 23, 2009
    Messages:
    354
    Trophy Points:
    71
    Ratings:
    +43 / -0
    bner .....:panas:
    sehati boss......:top:
     
  11. hanamaru MODERATOR

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    Mar 18, 2009
    Messages:
    4,882
    Trophy Points:
    237
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +94,604 / -0
    sebagian emang gitu, tapi gak semua kok.... :smiley_beer:
    tapi masih banyak kok yang mau ngucapin maaf (walau kadang agak terpaksa) :chinese:
     
    • Like Like x 1
  12. kecebongoreng M V U

    Offline

    Senpai

    Joined:
    Jul 23, 2008
    Messages:
    6,468
    Trophy Points:
    212
    Ratings:
    +14,682 / -0
    Iyah. Moga-moga aja dengan teladan dari sinetron Cinta Fitri, rakyat Indo mau meminta maaf dengan benar:hihi:
     
  13. noirs M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Aug 25, 2009
    Messages:
    287
    Trophy Points:
    56
    Ratings:
    +2 / -0
    minta maaf kalo ngga ikhlas jg percuma...emang orang susah minta maaf dgn tulus
     
  14. namie04 M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Mar 20, 2009
    Messages:
    1,124
    Trophy Points:
    146
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +1,317 / -0
    banyak juga ya cara minta maafnya
    tapi gw pernah tuh baca di anime gitu .
    ada yg ngomongnya panjang banget...
    tapi sayang lagi itu di artiin "minta maaf " doang.
    susah banget emang yg namanya minta maaf. errrr
     
  15. willywibowo M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Dec 11, 2008
    Messages:
    1,002
    Trophy Points:
    86
    Ratings:
    +73 / -0
    kata2 buat minta maaf yang gw tau tuh cuma

    gome/gome ne/gomenasai, sumimasen.....

    akibat nonton anime... he2...

    tapi budaya sekarang bukannya lebih gampang minta maaf yah? kata maaf itu udah kaya senjata ampuh buat menghindari masalah....
     
  16. kazzel M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Mar 6, 2009
    Messages:
    699
    Trophy Points:
    92
    Ratings:
    +251 / -0
    Emang budaya jepang gitu beda dg kita :panas:
     
  17. irwan4all Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Aug 30, 2009
    Messages:
    50
    Trophy Points:
    6
    Ratings:
    +3 / -0
    Waw menarik sekali ternyata, ternyata di Jepang mempunyai budaya yang sangat menghargai perasaan orang lain ya??
    Bedanya dengan "beberapa" orang di Indonesia (mungkin termasuk saya)

    kalo pas nyenggol orang atau tersenggol jawabnya "Hey, gak liat orang lg jalan ya!!" atau malah "Mata lu taruh mana sih!!".

    kalo pas telat bilang : "Sorry, ada kepentingan mendadak!" atau "Sorry, jalannya macet" (padahal enggak).

    kalo pas salah dalam bentuk pelayanan yang tidak memuaskan bilang :"Salah sendiri datang kemari!!" atau "Pantes aja lu sih bayarnya cuman segitu!!"

    kalo pas kalo kesalahannya sampai menimbulkan korban jiwa, sakit :bonyok: , cacat, atau yang parah lainnya apalagi kalau penyebabnya adalah perusahaan dan pemerintah : perusahaan menunjuk wakil (juru bicara) dan mengadakan siaran pers, lalu menjelaskan penyebab permasalahan yang biasanya disertai dengan argumen dan alibi seperlunya, yang kemudian diakhiri dengan ucapan "Itu semua fitnah! Kami tidak tahu menahu akan hal itu. Yang kami lakukan sudah sesuai prosedur" atau "Ini fitnah! Ini sudah mengarah ke pencemaran nama baik kami akan menuntut dia/mereka"..:th_102_:

    :onion-70:
     
  18. Yoga M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Nov 14, 2008
    Messages:
    1,047
    Trophy Points:
    211
    Ratings:
    +343,599 / -1
    wauw kyknya jepon memng unik dan kreatif yah :D

    prosedur memnta maaf untk keslhn saja beragam. tapi semuanya msh kembli kepada sang pemnta maaf dan pemberi maaf. smuanya kan percuma lau slh satu pihk tdk mau :no:
     
  19. keemchee M V U

    Offline

    Senpai

    Joined:
    Jun 26, 2009
    Messages:
    5,536
    Trophy Points:
    212
    Ratings:
    +10,043 / -7
    Minta maaf harus tulus dari hati..kalo udah minta maaf jgn coba2 utk berbuat kesalahan yg sama utk kedua x nya, karena percuma aja semua itu..:rokok::rokok:
     
  20. aoisugimoto Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Sep 7, 2009
    Messages:
    190
    Trophy Points:
    26
    Ratings:
    +178 / -0
    THANKS to all respons by TS
     
  21. Happybahbah M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Sep 17, 2008
    Messages:
    1,788
    Trophy Points:
    226
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +5,373 / -0
    Budaya jepang dalam minta maaf memang mantap.. :onion-89:
    beda dengan pengalaman pribadi yg gw alami di sini(indo)..
    biasanya sudah minta maaf pun nggak diladenin, terus marah / minta ganti rugi walau sebenernya itu bukan salah gw.. :swt:
     
Thread Status:
Not open for further replies.

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.