1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

Biology Belatung, Sang Penyingkap Tabir Kematian

Discussion in 'Science and Technology' started by fallofthe3rdreich, Aug 18, 2010.

Thread Status:
Not open for further replies.
  1. fallofthe3rdreich M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Aug 14, 2009
    Messages:
    1,067
    Trophy Points:
    161
    Ratings:
    +2,987 / -0
    [​IMG]

    ” Keberadaan belatung dimayat dapat membantu mengungkapkan banyak hal seperti waktu kematian, penyebab kematian bahkan identitas mayat dan pelaku pembunuhan”

    Tubuh laki-laki itu terbujur kaku di kamarnya. Tidak seorangpun yang tahu apalagi menyaksikan kematiannya, sampai-sampai bau busuk dari sang mayat menyeruak keluar jendela dan pintu. Para petugas semuanya mengenakan masker untuk menghindari terisapnya bau racun tersebut. Kapan, mengapa dan bagaimana ia meninggal tak ada satu orangpun yang bisa menjelaskan, hanya ditemukan ribuan BELATUNG menggeliat di tubuh mayat tersebut. Dapatkan makhluk kecil tersebut menyingkap tabir dibalik misteri kematiannnya????

    Ternyata…hewan kecil yang menjijikkan bagi sebagian orang tersebut berperan besar dalam penyelidikan FORENSIK, dalam ilmu entomologi forensik ” Belatung dianggap sebagai amazing insect”.

    LEBIH DEKAT DENGAN BELATUNG

    Belatung sebenarnya adalah larva lalat,kutu dan kumbang. Umumnya larva hidup sebagai parasit dan merusakn jaringan makhluk lain, dan kebanyakan belatung yang terdapat pada mayat yang terpapar berasal dari larva lalat.

    Kenapa belatung sering ditemukan pada mayat???

    Karena mayat mengeluarkan bau busuk terutama ketika terpapar udara bebas, maka lalat, kutu atau kumbang sebagai makhluk yang paling doyan dengan bau-bau busuk merasa terpanggil untuk mendekat dan melekat kemudian meletakkan telurnya pada bagian tubuh mayat, nah telur tersebut menetas dan mengeluarkan larva yang lazim disebut belatung.

    Bukan hanya mayat yang digemari para larva ini, mahkluk yang masih hidup-pun bisa menjadi rumah favorit bagi belatung, sebagai contoh kisah yang masih hangat seorang bocah, Ummi darmiati didaerah mamuju yang berjuang melawan rasa sakit akibat serangan belatung-belatung ganas yang bersarang di tubuhnya.

    Jadi bagi yang bau-bau tubuhnya karena malaz mandi…eits hati-hati, nanti belatungan lho..

    KERJASAMA TIM FORENSIK DENGAN BELATUNG

    1. Saat menghembuskan nafas terakhir
    Memastikan waktu kematian tanpa ada saksi tentu sangat sulit, paling tidak memperkirakan dengan melihat keadaan mayat. Misal kekakuan mayat, lebam pada mayat dll.

    Belatung dapat memberikan kontribusi untuk perkiraan waktu kematian

    caranya : memeriksa alat pernafasan belatung, sebab alat pernafasan ini terus mengalami perubahan sejalan dengan waktu.

    Tentu saja yang bisa mengetahuinya adalah para ahli forensik.

    2. Perpindahan mayat
    Belatung dapat membantu menentukan apakah lokasi ditemukannya mayat sama dengan lokasi kematian.

    caranya : mencocokkan jenis belatung atau serangga lain yang ditemukan di tubuh mayat dengan tipe lalat atau serangga lain yang hidup di sekitar lokasi ditemukannya mayat.

    3. Identitas mayat
    Seringkali ditemukan tubuh mayat sudah tak berbentuk, sulit dikenal atau tanpa ptunjuk identitas yang jelas, sebagai contoh mayat yang harus digali dari kuburan untuk sebuah visum. hiii serem…

    Untuk memastikan identitas mayat tersebut, belatung sangat berperan.

    Caranya : karena kebisaan belatung yang mencerna jaringan tubuh mayat, maka saluran cerna belatung diperiksa melalui tes DNA untuk proses identifikasi.

    Selain itu belatung juga memakan cairan sperma atau cairan v*gina, sehingga selain identifikasi korban belatung dapat juga digunakan untuk mencari identitas pelaku dalam kasus kekerasan seksual.

    4. Mencari Penyebab Kematian
    Untuk yang satu ini, belatung benar-benar unjuk gigi, sebab mengungkap misteri penyebab kematian bukanlah hal yang mudah.

    Caranya : Bagian tubuh mayat yang menjadi tempat paling favorit berkumpulnya belatung merupakan sebuah petunjuk penting

    Belatung umumnya paling menyukai hidup dibagian mata, hidung, telinga, mulut ( intinya bagian berlobang dari tubuh,…coz belatung suka kegelapan di lobang..)

    Bagaimana jika belatung ditemukan pada bagian tubuh yang lain?? nah ini dia petunjuk-nya

    * Apabila belatung ditemukan dilengan misalnya, maka diidentifikasi ada luka di lengan, sebab luka yang mengeluarkan darah merupakan hal yang amat menarik dan disukai para belatung sehingga mereka berkumpul dibagian luka tersebut.

    * Demikian juga bila belatung ditemukan di bagian kemaluan dan anus, padahal bagian ini termasuk tempat yang tidak disukai belatung ( tahu diri juga nih makhluk), tetapi jika ada bau-bau khusus yang menarik mereka untuk berkumpul disana ( misal bau cairan sperma dan v*gina) maka belatung akan banyak ditemukan didaerah ini, jadi dapat diidentifikasi bahwa sebelum kematian terjadi kekerasan seksual..

    * Bahkan, jika ada kecurigaan keracunanpun, dapat diketahui melalui belatung yaitu belatung di ekstraksi dan dilakukan uji racun ( toksikologi)

    Mahkluk kecil ini ternyata sangat bermanfaat dalam usaha mencari kebenaran, tapi sepertinya dalam aplikasi penyelidikan di Indonesia belum terlalu dimanfaatkan[/QUOTE]
     
    • Thanks Thanks x 11
    • Like Like x 1
  2. Ramasinta Tukang Iklan

  3. dana12pm M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Jul 18, 2010
    Messages:
    366
    Trophy Points:
    151
    Ratings:
    +31,573 / -0
    Kereeen.. :top:
    Sayangnya Kepolisian kita kayaknya ngga secanggih itu deh.. :hihi:
    Lagian mau tes DNA pun kalau di negara kita database nya kan ngga ada.. :lol:
    PertamaX
     
    • Thanks Thanks x 1
  4. bohemahmud M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Mar 29, 2010
    Messages:
    803
    Trophy Points:
    66
    Ratings:
    +94 / -0
    wah udah seharian ga mandi neh[​IMG]
     
    • Thanks Thanks x 1
  5. zakainiwak M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Oct 5, 2009
    Messages:
    1,290
    Trophy Points:
    211
    Ratings:
    +25,825 / -0
    dan kalo gak salah belatung juga bisa memakan sel2 kulit yg membusuk...
    jdi kalo ada kaki ato tangan yg membusuk belatung bisa membersihkannya...:takut:
     
  6. Master_T M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    May 7, 2009
    Messages:
    1,569
    Trophy Points:
    112
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +436 / -0
    Mantap & kereen

    baru tahu kalau hewan kecil dan menjijikan ini bisa berguna
     
  7. kucing_alas M V U

    Online

    Lurking Around

    Joined:
    Dec 30, 2008
    Messages:
    899
    Trophy Points:
    71
    Ratings:
    +62 / -0
    negara mana yg sdh memanfaatkan belatung sbg bagian dr forensik? klo kepolisian kita mah jgn berharap...
     
  8. ialbatosai Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Mar 24, 2010
    Messages:
    189
    Trophy Points:
    16
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +20 / -0
    dan kalo gak salah belatung juga bisa memakan sel2 kulit yg membusuk...
    jdi kalo ada kaki ato tangan yg membusuk belatung bisa membersihkannya.
    :panda:
     
  9. am4terazu M V U

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    Jul 25, 2009
    Messages:
    2,631
    Trophy Points:
    162
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +2,654 / -0
    ga nyangka mahluk kecil menjijikkan ini berguna jg...
    :keringat:
     
  10. piyongima M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Jul 17, 2010
    Messages:
    446
    Trophy Points:
    191
    Ratings:
    +5,651 / -0
    :apa: belatung yg hebat...

    :bloon: tp bukan belatung / "maggots" penggemar slipknot itu kn :haha:
     
  11. mb4ng M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Dec 9, 2008
    Messages:
    1,141
    Trophy Points:
    211
    Ratings:
    +38,984 / -0
    wah bermanfaat juga tuh, padahal
    kolo lihat kayak gini langsung gak doyan makan.
     
  12. a1d12s88 M V U

    Offline

    Superstar

    Joined:
    Jul 25, 2009
    Messages:
    24,222
    Trophy Points:
    242
    Ratings:
    +73,179 / -0
    baru tahu ternyata ahli forensik menggunakan belatung juga ..kirain cuman pake analisis ama teknologi canggih aja
     
  13. tanker77 M V U

    Offline

    Say My Name !

    Joined:
    Jan 30, 2011
    Messages:
    643
    Trophy Points:
    222
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +10,469 / -5
    tau dari mana ga ada databasenya[​IMG]
    Itukan rahasia negara:elegan:
     
  14. keemchee M V U

    Offline

    Senpai

    Joined:
    Jun 26, 2009
    Messages:
    5,536
    Trophy Points:
    212
    Ratings:
    +10,043 / -7
    tes DNA cuma di negara maju aja yg bisa...coz disamping mahal biaya, prosesnya juga sangat kompleks...cuma ahli genetika aja yg bisa melakukannya..
     
  15. Di4m0nD M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Aug 6, 2011
    Messages:
    704
    Trophy Points:
    82
    Ratings:
    +88 / -0
    salut buat si belatung, belatung juga dibuat pengobatan di rumah sakit lho:unyil:
    tp tetep jijik liat nya...
     
  16. supermelon Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Jun 8, 2009
    Messages:
    37
    Trophy Points:
    61
    Ratings:
    +2 / -0
    ada juga kan gan selain belatung yang bisa gni juga ? serangga apa gitu ane lupa, jadi seranggangya bisa ccepet ngabisin yang udah mati jadi tengkorak, dan ini cepetnya lebih cepet dari pada dikubur di tanah :D
     
  17. wyxz Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Dec 19, 2011
    Messages:
    19
    Trophy Points:
    1
    Ratings:
    +9 / -0
    pernah nyoba ya gan?? hehehe...
     
  18. Artanis Veteran

    Offline

    Superstar

    Joined:
    Feb 6, 2011
    Messages:
    10,582
    Trophy Points:
    261
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +72,713 / -1
    klo gak salah di negara berkembang juga ada.. :bloon:

    cuma ya terbatas, gak sembarangan punya alatnya juga..
     
  19. Khortdad Members

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Mar 30, 2011
    Messages:
    239
    Trophy Points:
    26
    Ratings:
    +212 / -0
    ternyata belatung punya banyak manfaat jg, padahal biasanya belatung cm dijadiin judul film reliji di TV swasta.
     
  20. aljauhari17 M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jun 8, 2011
    Messages:
    577
    Trophy Points:
    81
    Ratings:
    +77 / -0
    segala sesuatu itu ga sia2 Tuhan ciptakan .. :unyil:
    CMIIW
     
  21. haris88 Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Apr 15, 2011
    Messages:
    111
    Trophy Points:
    16
    Ratings:
    +83 / -0
    ternyata si belatung bisa juga membantu penyelidikan untuk masalah pembunuhan ..
    tapi ngeri juga kalo ada belatung yg hidup di dalam tubuh manusia yang masih hidup ..
     
Thread Status:
Not open for further replies.

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.