1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

Collection Aneka Kue Sus

Discussion in 'Meramu / Meracik' started by r1esha, Aug 10, 2015.

Thread Status:
Not open for further replies.
  1. r1esha M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jul 11, 2015
    Messages:
    604
    Trophy Points:
    51
    Gender:
    Female
    Ratings:
    +66 / -0
    SUS KERING KORNET KEJU

    [​IMG]



    Membuat sus kering agak berbeda dengan cara membuat kue sus biasa. Tetapi percayalah masing-masing memiliki kelezatan yang khas


    Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
    50 gram kornet sangrai sampai kering dan berbutir kecil-kecil
    100 gram margarin
    225 gram air
    ½ sendok teh kaldu sapi bubuk
    125 gram tepung terigu protein sedang
    1 sendok teh baking powder double acting
    3 butir telur
    8 sendok teh bubuk jagung bakar rasa keju

    Cara Pengolahan:

    1. Rebus margarin, air, kaldu, dan kornet sampai mendidih. Matikan api. Tambahkan tepung terigu. Aduk rata. Masak lagi sampai kalis dengan api kecil. Pindahkan ke dalam baskom plastik dan biarkan hangat.
    2. Tambahkan baking powder dan telur satu persatu sambil dikocok rata.
    3. Semprot bentuk tanda tanya tanpa spuit di atas loyang yang dioles dengan margarin.
    4. Oven 10 menit dengan suhu 200 derajat celsius. Turunkan suhunya 150 derajat celsius. Oven lagi 25 menit sampai kering.
    5. Sajikan dengan taburan bubuk jagung bakar rasa keju.




    Untuk 215 gram

    http://www.sajiansedap.com
     
  2. Ramasinta Tukang Iklan

  3. r1esha M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jul 11, 2015
    Messages:
    604
    Trophy Points:
    51
    Gender:
    Female
    Ratings:
    +66 / -0
    SUS KENTANG GORENG JAMUR

    [​IMG]



    Sus dengan kentang yang digoreng dan diisi jamur ini memberikan rasa yang istimewa.



    Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
    120 ml air
    50 gram margarin
    1/2 sendok teh garam
    160 gram kentang, kukus, dihaluskan (jadi 150 gram)
    75 gram tepung terigu protein tinggi
    1 sendok teh baking powder
    2 butir telur
    2 siung bawang putih, dihaluskan
    50 gram jamur kancing, dicincang kasar
    50 gram tepung panir halus untuk pelapis

    Cara Pengolahan :

    1. Panaskan air, margarin, dan garam sampai mendidih.
    2. Masukkan tepung terigu. Aduk sampai kalis. Tambahkan kentang. Aduk rata. Angkat. Dinginkan.
    3. Tambahkan telur, baking powder, dan bawang putih sambil dikocok rata.
    4. Masukkan jamur kancing. Aduk rata.
    5. Sendokkan adonan. Bentuk oval. Gulingkan di tepung panir halus.
    6. Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan sampai matang dengan api sedang.
    Untuk 22 buah

    http://www.sajiansedap.com
     
  4. r1esha M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jul 11, 2015
    Messages:
    604
    Trophy Points:
    51
    Gender:
    Female
    Ratings:
    +66 / -0
    SUS COKELAT KRIM KACANG

    [​IMG]



    Bahan-bahan/bumbu-bumbu :


    • Bahan sus:
      50 gram margarin
      100 ml air
      1/4 sendok teh garam
      50 gram tepung terigu protein sedang
      10 gram cokelat bubuk
      1/4 sendok teh baking powder
      1/8 sendok teh cokelat pasta
      2 butir telur
      20 gram kacang tanah kupas, disangrai, dicincang kasar untuk taburan
      Bahan isi:
      225 ml susu cair
      75 gram gula pasir
      1/4 sendok teh garam
      2 1/4 sendok makan tepung maizena
      1 kuning telur
      75 gram kacang tanah kupas, disangrai, dicincang halus
      75 gram whippy bubuk
      150 gram air es
      gula tepung untuk taburan
    Cara Pengolahan :


    • 1. Krim: kocok whippy bubuk dan air es sampai mengembang. Simpan di lemari es.
      2. Sus: rebus margarin, air, dan garam sambil diaduk sampai mendidih. Matikan api. Tambahkan tepung terigu dan cokelat bubuk. Aduk sampai kalis. Panaskan lagi sebentar sambil diaduk. Angkat, pindahkan ke baskom dan biarkan hangat.
      3. Masukkan baking powder, cokelat pasta, dan telur satu per satu sambil dikocok rata. Masukkan dalam kantung plastik segitiga. Beri spuit.
      4. Semprot sus di loyang yang dioles tipis margarin. Tabur kacang tanah di bagian atasnya. Tekan sedikit.
      5. Oven 20 menit dengan suhu 200 derajat Celsius.
      6. Isi: rebus susu cair, gula pasir, garam, dan tepung maizena sambil diaduk sampai meletup-letup.
      7. Masukkan kuning telur. Aduk rata dengan cepat. Angkat. Tambahkan kacang tanah. Aduk rata. Biarkan dingin.
      8. Tuang vla cokelat ke kocokan krim sedikit – sedikit sambil diaduk rata. Masukkan dalam kantung plastik segitiga.
      9. Belah sus. Semprot isi. Tabur gula tepung.

      Untuk 10 buah
    http://www.sajiansedap.com
     
  5. r1esha M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jul 11, 2015
    Messages:
    604
    Trophy Points:
    51
    Gender:
    Female
    Ratings:
    +66 / -0
    SUS GULUNG TUNA MAYONES

    [​IMG]



    Olahan tuna ternyata bisa dijadikan makanan yang sangat lezat. Sus gulung berikut, menggunakan bahan tuna dan wortel sebagai kombinasi pembuatannya. Rasanya yang lezat dan istimewa, pasti membuat anda tergoda.



    Bahan-bahan/bumbu-bumbu :

    Bahan Sus:
    100 gram margarin
    200 ml air
    1/4 sendok teh garam
    3 butir telur
    100 gram tepung terigu protein sedang

    Bahan Tumisan:
    1 kaleng (190 gram) tuna, ditiriskan
    2 siung bawang putih, dicincang halus
    1/4 buah bawang bombay, dicincang halus
    2 sendok makan tepung terigu protein sedang
    250 ml air
    150 gram wortel, dipotong kotak
    3/4 sendok teh garam
    1/2 sendok teh merica bubuk
    1/2 sendok teh cabai bubuk
    1/2 sendok teh gula pasir
    3 sendok makan mayones
    1 batang daun bawang, diiris halus
    1 sendok makan margarin untuk menumis

    Cara Pengolahan :

    1. Sus: rebus margarin, air, dan garam sampai mendidih.
    2. Masukkan tepung terigu. Aduk sampai kalis. Biarkan dingin. Tambahkan telur satu per satu sambil dikocok rata. Masukkan dalam kantung plastik segitiga.
    3. Semprot dengan spuit di loyang 22x22x4 cm yang dioles margarin. Oven 25 menit dengan suhu 200 derajat Celsius.
    4. Tumisan: panaskan margarin. Tumis bawang putih dan bawang bombay sampai harum. Masukkan tepung terigu. Aduk sampai berbutir. Tuang air sedikit-sedikit sambil diaduk sampai licin. Tambahkan tuna kaleng. Aduk rata.
    5. Masukkan wortel, garam, merica bubuk, cabai bubuk, dan gula pasir. Masak sampai meresap. Tambahkan mayones dan daun bawang. Aduk rata.
    6. Oles sus dengan bahan isi. Gulung dan padatkan.
    Untuk 12 potong

    http://www.sajiansedap.com
     
  6. r1esha M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jul 11, 2015
    Messages:
    604
    Trophy Points:
    51
    Gender:
    Female
    Ratings:
    +66 / -0
    SUS PANGGANG TEPUNG BERAS

    [​IMG]



    Kreasi baru sus dari tepung beras. Bagaimana rasanya? Yuk, langsung bikin!


    Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
    75 gram margarin
    150 ml susu cair
    125 gram tepung beras
    1/4 sendok teh garam
    2 butir telur
    170 ml susu cair
    25 gram keju cheddar parut

    Bahan Isi: (aduk Rata)
    50 gram keju cheddar parut
    2 sendok teh seledri, dicincang halus, diperas

    Cara Pengolahan :

    1. Panaskan margarin dan susu cair sambil diaduk sampai mendidih. Matikan api. Angkat. Masukkan tepung beras dan garam. Aduk rata dan biarkan hangat.
    2. Tambahkan telur. Kocok rata. Tuang susu cair sedikit-sedikit sambil dikocok rata. Masukkan keju cheddar parut. Aduk rata.
    3. Tuang di cetakan poffertjes yang dioles margarin yang sudah dipanaskan. Biarkan setengah matang. Beri isi. Balik. Bentuk bulat sambil diputar-putar. Biarkan matang.
    Untuk 25 buah

    http://www.sajiansedap.com
     
  7. r1esha M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jul 11, 2015
    Messages:
    604
    Trophy Points:
    51
    Gender:
    Female
    Ratings:
    +66 / -0
    SUS KETAN GORENG TABUR KELAPA

    [​IMG]



    Beras ketan yang diolah lalu digoreng menjadikan snack berikut lebih terasa istimewa. Ditambah dengan kelapa sangrai, membuat bola ketan ini lebih lezat. Penasaran? Resep berikut wajib anda coba.



    Bahan-bahan/bumbu-bumbu :

    Bahan Sus:
    75 gram margarin
    150 ml air
    1/2 sendok teh garam
    125 gram tepung terigu protein sedang
    2 butir telur
    minyak untuk menggoreng

    Bahan Ketan Kukus:
    50 gram beras ketan, direndam 1 jam, dikukus 20 menit
    1/8 sendok teh garam
    30 ml air mendidih

    Bahan Kelapa:
    75 gram kelapa parut kasar
    1/4 sendok teh garam
    1 sendok makan gula pasir

    Cara Pengolahan :

    1. Ketan kukus: tuang air mendidih ke beras ketan dan garam. Aduk sampai meresap. Kukus 30 menit sampai matang. Timbang 100 gram ketan kukus.
    2. Rebus margarin, air, dan garam sampai mendidih. Matikan api. Tambahkan tepung terigu. Aduk rata. Nyalakan api. Masak sampai kalis. Angkat. Masukkan ketan kukus. Aduk rata.
    3. Tambahkan telur satu per satu sambil dikocok rata.
    4. Bentuk bola dengan sendok. Goreng sampai matang.
    5. 5Kelapa: sangrai kelapa parut dan garam sampai kuning dan kering. Angkat dan dinginkan. Tambahkan gula pasir. Blender halus.
    6. Sajikan bola ketan goreng dengan kelapa sangrai.
    Untuk 30 buah

    http://www.sajiansedap.com
     
  8. r1esha M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jul 11, 2015
    Messages:
    604
    Trophy Points:
    51
    Gender:
    Female
    Ratings:
    +66 / -0
    SUS KERING AROMA JAGUNG BAKAR

    [​IMG]



    Kombinasi bubuk jagung bakar membuat susu kering berikut lebih spesial. Cara pembuatannya yang mudah menjadikan anda wajib mencoba resep berikut.



    Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
    100 gram margarin
    250 ml air
    1/2 sendok teh garam
    125 gram tepung terigu protein sedang
    1 sendok teh baking powder double acting
    3 butir telur
    2 bungkus (@ 25 gram) bubuk jagung bakar untuk pelengkap

    Cara Pengolahan :

    1. Rebus margarin, air, dan garam sampai mendidih. Matikan api. Tambahkan tepung terigu. Aduk rata. Nyalakan api. Masak sampai kalis. Angkat dan biarkan hangat.
    2. Masukkan baking powder dan telur satu per satu sambil dikocok rata. Masukkan dalam kantung plastik segitiga.
    3. Semprot adonan dengan spuit di loyang yang dioles tipis dengan margarin.
    4. Oven 15 menit dengan suhu 200 derajat Celsius. Turunkan suhunya 150 derajat Celsius. Oven lagi 45 menit sampai kering.
    Untuk 200 gram

    http://www.sajiansedap.com
     
  9. r1esha M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jul 11, 2015
    Messages:
    604
    Trophy Points:
    51
    Gender:
    Female
    Ratings:
    +66 / -0
    SUS GORENG KELAPA

    [​IMG]



    Kombinasi kelapa kering membuat snack ini lebih spesial. Ditambah dengan taburan gula pasir halus dan kayumanis bubuk menghasilkan citarasa yang lezat.



    Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
    50 gram margarin
    150 ml air
    1/4 sendok teh garam
    120 gram tepung terigu protein sedang
    30 gram kelapa kering instan, diblender halus
    1/2 sendok teh baking powder
    3 butir telur

    Bahan Taburan (aduk Rata):
    50 gram gula pasir halus
    1 sendok teh kayumanis bubuk

    Cara Pengolahan :

    1. Rebus air, margarin, dan garam sampai mendidih. Matikan api. Tambahkan tepung terigu. Aduk rata. Nyalakan api. Masak sambil diaduk sampai kalis. Angkat.
    2. Masukkan kelapa kering dan baking powder. Aduk rata.
    3. Tambahkan telur satu per satu sambil dikocok rata. Masukkan dalam kantung plastik segitiga.
    4. Semprot di minyak yang dipanaskan dengan spuit sepanjang 10 cm. Goreng sampai matang dan kering.
    5. Tabur dengan bahan taburan.
    Untuk 350 gram

    http://www.sajiansedap.com
     
  10. r1esha M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jul 11, 2015
    Messages:
    604
    Trophy Points:
    51
    Gender:
    Female
    Ratings:
    +66 / -0
    TART SUS BUAH

    [​IMG]



    Sus yang ditata begitu cantik dan menarik serta rasa yang begitu lezat tentunya memberikan kebahagiaan tersendiri bagi orang yang menikmatinya.


    Bahan-bahan/bumbu-bumbu :

    Bahan Sus:
    100 gram margarin
    200 ml air
    1/4 sendok teh garam
    120 gram tepung terigu protein sedang
    4 butir telur

    Bahan Vla:
    300 ml susu cair
    50 gram gula pasir
    30 gram tepung maizena
    1 kuning telur
    1 sendok makan margarin
    1/2 sendok teh esens vanila

    Bahan Topping:
    1 kaleng koktail
    100 gram stroberi segar
    50 gram cokelat masak putih, dilelehkan

    Cara Pengolahan :

    1. Sus: panaskan margarin, air, dan garam sampai mendidih. Matikan api. Masukkan tepung terigu. Aduk rata. Nyalakan api kecil. Aduk sampai kalis. Angkat dan biarkan hangat.
    2. Tambahkan telur satu per satu sambil dikocok rata. Masukkan dalam kantung plastik segitiga.
    3. Semprot sus melingkar tanpa spuit diameter 20 cm di loyang yang dioles margarin. Oven 25 menit dengan suhu 200 derajat Celsius.
    4. Semprot sisa adonan bentuk kecil - kecil di loyang yang dioles tipis margarin. Oven 25 menit dengan suhu 200 derajat Celsius.
    5. Vla: rebus susu cair, gula pasir, dan tepung maizena sambil diaduk sampai mendidih. Ambil sedikit rebusan susu. Tuang ke kuning telur. Aduk rata.
    6. Tuang kembali ke rebusan susu. Masak sampai meletup-letup. Masukkan margarin dan esens vanila. Aduk rata.
    7. Rekatkan sus kecil dengan cokelat masak putih leleh. Tempelkan mengelilingi sus. Oles vla diatas sus. Tabur buah. Hias dengan cokelat masak putih.
    Untuk 10 potong

    http://www.sajiansedap.com
     
  11. r1esha M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jul 11, 2015
    Messages:
    604
    Trophy Points:
    51
    Gender:
    Female
    Ratings:
    +66 / -0
    SOESMAKER KEJU

    [​IMG]



    Kombinasi keju parut dalam kue berikut menghasilkan citarasa yang istimewa. Rasanya yang lezat dan gurih pasti membuat anda tergoda.



    Bahan-bahan/bumbu-bumbu :

    Bahan Isi:
    2 sendok makan tepung terigu protein sedang
    150 ml susu cair
    25 gram keju cheddar parut
    1/8 sendok teh garam
    1/8 sendok teh merica bubuk
    1 sendok makan margarin untuk menumis

    Bahan Cake:
    5 kuning telur
    3 putih telur
    75 gram gula pasir
    1 sendok teh emulsifier (sp/tbm)
    75 gram tepung terigu protein sedang
    50 gram margarin, dilelehkan
    25 gram keju cheddar parut untuk taburan

    Cara Pengolahan :

    1. Isi: panaskan margarin. Tambahkan tepung terigu. Aduk sampai berbutir. Tuang susu cair sedikit-sedikit sambil diaduk sampai licin.
    2. Masukkan keju cheddar parut, garam, dan merica bubuk. Masak sampai kental. Masukkan dalam kantung plastik segitiga.
    3. Cake: kocok telur, gula pasir, dan emulsifier sampai mengembang. Tambahkan tepung terigu sambil diayak dan diaduk rata.
    4. Masukkan margarin leleh sedikit-sedikit sambil diaduk perlahan.
    5. Tuang sedikit adonan di cetakan muffin yang dioles margarin.
    6. Semprot dengan bahan isi. Tutup lagi dengan adonan. Tabur keju cheddar parut.
    7. Oven 20 menit dengan suhu 190 derajat Celsius.


    Untuk 32 buah

    http://www.sajiansedap.com
     
  12. r1esha M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jul 11, 2015
    Messages:
    604
    Trophy Points:
    51
    Gender:
    Female
    Ratings:
    +66 / -0
    SOESMAKER KENTANG

    [​IMG]



    Kombinasi kentang kukus menjadikan soesmaker lebih unik. Penasaran? Rasanya yang lezat sangat cocok untuk anda coba.




    Bahan-bahan/bumbu-bumbu :

    Bahan Isi:
    1 resep isi soes maker dasar

    Bahan Cake:
    5 kuning telur
    3 putih telur
    75 gram gula pasir
    1 sendok teh emulsifier (sp/tbm)
    75 gram tepung terigu protein sedang
    50 gram kentang kukus, dihaluskan
    50 gram margarin, dilelehkan

    Cara Pengolahan :

    1. Buat isi dengan cara yang sama.
    2. Cake: blender halus kentang dan margarin leleh. Sisihkan.
    3. Kocok telur, gula pasir, dan emulsifier sampai mengembang. Tambahkan tepung terigu dan bawang putih bubuk sambil diayak dan diaduk rata.
    4. Masukkan campuran margarin sedikit-sedikit sambil diaduk perlahan.
    5. Tuang sedikit adonan di cetakan muffin yang dioles margarin. Beri isi. Tutup lagi dengan adonan.
    6. Oven 20 menit dengan suhu 190 derajat Celsius.
    Untuk 20 buah

    http://www.sajiansedap.com
     
  13. r1esha M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jul 11, 2015
    Messages:
    604
    Trophy Points:
    51
    Gender:
    Female
    Ratings:
    +66 / -0
    SOESMAKER DAGING BAWANG PUTIH

    [​IMG]



    Kombinasi bawang putih bubuk menjadikan soesmaker ini unik. Ditambah dengan kombinasi daging giling dan bahan lainnya sebagai isi, makin menambah rasa lezat pada soesmaker. Resep berikut wajib anda coba.



    Bahan-bahan/bumbu-bumbu :

    Bahan Isi:
    1/4 buah bawang bombay, dicincang halus
    75 gram daging giling
    1 sendok teh kecap asin
    1 sendok teh kecap manis
    1/8 sendok teh garam
    1/4 sendok teh merica bubuk
    1/4 sendok teh gula pasir
    1 sendok makan margarin untuk menumis

    Bahan Cake:
    5 kuning telur
    3 putih telur
    75 gram gula pasir
    1 sendok teh emulsifier (sp/tbm)
    75 gram tepung terigu protein sedang
    1 sendok teh bawang putih bubuk
    50 gram margarin, dilelehkan

    Cara Pengolahan :

    1. Isi: panaskan margarin. Tumis bawang bombay sampai harum. Tambahkan daging giling. Aduk sampai berubah warna.
    2. Masukkan kecap asin, kecap manis, garam, merica bubuk, dan gula pasir. Masak sampai meresap.
    3. Cake: kocok telur, gula pasir, dan emulsifier sampai mengembang. Tambahkan tepung terigu dan bawang putih bubuk sambil diayak dan diaduk rata.
    4. Masukkan margarin leleh sedikit-sedikit sambil diaduk perlahan.
    5. Tuang sedikit adonan di cetakan muffin yang dioles margarin. Beri isi. Tutup lagi dengan adonan.
    6. Oven 20 menit dengan suhu 190 derajat Celsius.
    Untuk 20 buah

    http://www.sajiansedap.com
     
  14. r1esha M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jul 11, 2015
    Messages:
    604
    Trophy Points:
    51
    Gender:
    Female
    Ratings:
    +66 / -0
    SOESMAKER

    [​IMG]



    Kombinasi ayam suwir, buncis, wortel dan bahan lainnya menghasilkan isi soesmaker yang lezat. Penasaran? Resep soesmaker ini wajib anda coba.



    Bahan-bahan/bumbu-bumbu :

    Bahan Isi:
    1 siung bawang putih, dicincang halus
    2 sendok makan tepung terigu protein sedang
    150 ml air kaldu ayam
    50 gram ayam suwir
    5 batang buncis, diiris halus, direbus
    30 gram wortel, dipotong dadu, direbus
    1/4 sendok teh garam
    1/8 sendok teh merica bubuk
    1/4 sendok teh pala bubuk
    1/4 sendok teh gula pasir
    1 sendok teh seledri, dicincang halus
    1 sendok makan margarin untuk menumis

    Bahan Cake:
    5 kuning telur
    3 putih telur
    75 gram gula pasir
    1 sendok teh emulsifier (sp/tbm)
    75 gram tepung terigu protein sedang
    50 gram margarin, dilelehkan

    Cara Pengolahan :

    1. Isi: panaskan margarin. Tumis bawang putih sampai harum. Tambahkan tepung terigu. Aduk sampai berbutir. Tuang air kaldu ayam sedikit-sedikit sambil diaduk sampai licin.
    2. Masukkan ayam suwir, buncis, wortel, garam, merica bubuk, pala bubuk, dan gula pasir. Masak sampai kental. Tambahkan seledri. Aduk rata. Angkat dan dinginkan.
    3. Cake: kocok telur, gula pasir, dan emulsifier sampai mengembang. Tambahkan tepung terigu sambil diayak dan diaduk rata.
    4. Masukkan margarin leleh sedikit-sedikit sambil diaduk perlahan.
    5. Tuang sedikit adonan di cetakan muffin yang dioles margarin. Beri isi. Tutup lagi dengan adonan.
    6. Oven 20 menit dengan suhu 190 derajat Celsius.
    Untuk 25 buah

    http://www.sajiansedap.com
     
  15. r1esha M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jul 11, 2015
    Messages:
    604
    Trophy Points:
    51
    Gender:
    Female
    Ratings:
    +66 / -0
    SUS EMPING VLA KOPI

    [​IMG]



    Olahan emping goreng bisa menghasilkan topping sus yang lezat. Ditambah dengan isi kombinasi kopi instan dan bahan lain membuat sus ini istimewa.



    Bahan-bahan/bumbu-bumbu :

    Bahan Sus:
    75 gram margarin
    150 ml air
    75 gram tepung terigu protein sedang
    2 butir telur
    1/2 sendok teh baking powder
    1/4 sendok teh garam
    1/2 sendok makan wijen

    Bahan Topping:
    15 gram emping goreng, dicincang halus
    1/2 sendok makan margarin
    1/2 sendok teh gula tepung
    1/2 sendok makan tepung terigu protein sedang

    Bahan Isi:
    250 ml susu cair
    50 gram gula pasir
    1 sendok teh kopi instan
    25 gram tepung maizena dan 2 sendok makan air, dilarutkan untuk pengental

    Cara Pengolahan :

    1. Topping: Aduk bahan topping sampai berbutir. Sisihkan.
    2. Sus: panaskan margarin dan air sampai mendidih. Angkat. Tambahkan tepung terigu. Aduk sampai bergumpal. Nyalakan api kecil. Masak sampai kalis. Angkat dan biarkan hangat.
    3. Tambahkan telur, baking powder, dan garam. Kocok rata. Masukkan wijen. Aduk rata.
    4. Sendokkan adonan di loyang yang dioles margarin. Tabur topping. Oven 20 menit dengan suhu 200 derajat Celsius.
    5. Isi: rebus susu cair, gula pasir, dan kopi instan sambil diaduk sampai mendidih. Kentalkan dengan larutan tepung maizena. Masak sampai meletup-letup.
    6. Belah sus. Beri isi.
    Untuk 24 buah

    http://www.sajiansedap.com
     
  16. r1esha M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jul 11, 2015
    Messages:
    604
    Trophy Points:
    51
    Gender:
    Female
    Ratings:
    +66 / -0
    HOTDOG SUS

    [​IMG]



    Sajian berikut pasti menggugah selera anda. Kombinasi vla keju, sosis, selada, saus tomat dan saus sambal membuat hidangan ini semakin lezat.



    Bahan-bahan/bumbu-bumbu :

    Bahan Kulit:
    75 gram margarin
    150 ml air
    1/4 sendok teh garam
    75 gram tepung terigu protein sedang
    15 gram keju cheddar parut
    2 butir telur

    Bahan Vla Keju:
    100 ml susu cair
    15 gram keju cheddar parut
    1/8 sendok teh garam
    1/2 sendok teh susu kental manis putih
    1 sendok makan tepung maizena dan 1 sendok makan air, larutkan
    1 kuning telur

    Bahan Pelengkap:
    10 buah sosis, dipotong menjadi 4 bagian, dikerat-kerat dan ditumis dengan margarin
    5 lembar selada
    50 gram saus tomat
    50 gram saus sambal

    Cara Pengolahan :

    1. Kulit: rebus margarin, air dan, garam sampai mendidih. Matikan api. Masukkan tepung terigu dan keju cheddar parut. Aduk rata.
    2. Nyalakan api. Masak sampai kalis. Angkat dan biarkan hangat.
    3. Tambahkan telur satu persatu sambil dikocok rata. Masukkan dalam kantung plastik segitiga.
    4. Semprot memanjang di atas loyang yang dioles margarin.
    5. Oven 25 menit dengan suhu 200 derajat Celcius.
    6. Vla keju: rebus susu cair, keju cheddar parut, garam, dan susu kental manis putih sambil diaduk sampai mendidih. Kentalkan dengan larutan tepung maizena. Masak sampai meletup-letup. Matikan api. Tambahkan kuning telur. Aduk rata. Nyalakan api. Aduk sampai mengental.
    7. Ambil kulit. Belah dua. Tata selada. Oles vla keju. Beri sosis. Coret dengan saus tomat dan saus sambal.
    Untuk 40 buah

    http://www.sajiansedap.com
     
  17. r1esha M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jul 11, 2015
    Messages:
    604
    Trophy Points:
    51
    Gender:
    Female
    Ratings:
    +66 / -0
    SUS TART

    [​IMG]



    Krim kental manis, ceri hitam dan bahan lainnya menjadikan sus lebih spesial. Tampilannya yang dibuat unik pasti menggugah selera anda. Resep sus tart ini wajib anda coba.


    Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
    200 ml air
    100 gram margarin
    1/4 sendok teh garam
    125 gram tepung terigu protein sedang
    3 butir telur

    Bahan Isi:
    100 ml susu cair
    20 gram gula pasir
    1/8 sendok teh garam
    1 1/2 sendok makan tepung maizena dan 1 sendok makan air, larutkan
    1 kuning telur
    300 gram krim kental manis, dikocok sampai mengembang
    100 gram ceri hitam, ditiriskan, dipotong kotak

    Cokelat Masak Pekat, Dilelehkan Untuk Pencelup

    Cara Pengolahan :

    1. Rebus air, margarin, dan garam sampai mendidih. Matikan api. Masukkan tepung terigu. Aduk sampai kalis. Angkat. Biarkan hangat.
    2. Tambahkan telur satu per satu sambil dikocok rata. Masukkan dalam kantung plastik segitiga.
    3. Semprot satu besar dan sisanya kecil. Letakkan di loyang yang berbeda yang dioles margarin.
    4. Oven 20 menit dengan suhu 200 derajat Celcius.
    5. Isi: rebus susu cair, gula pasir, dan garam sambil diaduk sampai mendidih. Masukkan larutan tepung maizena. Masak sampai meletup-letup. Matikan api.
    6. Ambil sedikit adonan. Tambahkan ke kuning telur. Aduk rata. Tuang campuran tadi ke rebusan susu sambil diaduk sampai rata. Nyalakan api. Masak lagi sambil diaduk sampai kental. Biarkan hangat.
    7. Tuang sedikit-sedikit ke kocokan krim sambil dikocok perlahan. Tambahkan potongan dark cherry. Masukkan dalam kantung plastik segitiga.
    8. Belah dua sus yang besar. Semprot dengan bahan isi. Tutup.
    9. Celup bagian atasnya dengan cokelat masak pekat leleh.
    10. Tumpuk dengan sus yang kecil.
    Untuk 18 buah

    http://www.sajiansedap.com
     
  18. r1esha M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jul 11, 2015
    Messages:
    604
    Trophy Points:
    51
    Gender:
    Female
    Ratings:
    +66 / -0
    SUS GORENG CUMI KEJU

    [​IMG]



    Kombinasi cumi, ayam giling, keju parut dan bahan lainnya menghasilkan sajian yang unik. Penasaran? Rasanya yang gurih dan lezat cocok disantap dengan saus sambal.




    Bahan-bahan/bumbu-bumbu :

    Bahan Bakso:
    125 gram cumi, digiling
    50 gram ayam giling
    1 sendok makan telur, dikocok lepas
    1/2 sendok teh garam
    1/8 sendok teh merica bubuk
    2 siung bawang putih goreng, dihaluskan
    25 gram tepung sagu
    1 batang daun bawang, diiris halus

    Bahan Sus Goreng:
    150 ml air
    50 gram margarin
    1/4 sendok teh garam
    150 gram tepung terigu protein sedang
    1/2 sendok teh baking powder double acting
    2 butir telur
    50 gram keju cheddar parut
    minyak untuk menggoreng

    Cara Pengolahan :

    1. Bakso: uleni cumi giling, ayam giling, putih telur, garam, merica bubuk, dan bawang putih sampai rata. Banting-banting sampai kalis. Masukkan tepung sagu dan daun bawang. Aduk rata.
    2. Sendokkan bentuk bola-bola dengan dua buah sendok teh. Rebus dalam air mendidih sampai mengapung.
    3. Sus goreng: rebus air, margarin, dan garam sampai mendidih. Matikan api. Tambahkan tepung terigu. Aduk rata. Nyalakan api. Masak sampai kalis. Angkat.
    4. Masukkan telur satu per satu sambil dikocok rata. Tambahkan baking powder. Kocok rata. Masukkan keju cheddar parut. Aduk rata.
    5. Ambil adonan sus. Beri bakso. Bulatkan.
    6. Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan sampai matang.
    Untuk 20 buah

    http://www.sajiansedap.com
     
  19. r1esha M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jul 11, 2015
    Messages:
    604
    Trophy Points:
    51
    Gender:
    Female
    Ratings:
    +66 / -0
    SUS HAVERMUT VLA MADU

    [​IMG]




    Bahan-bahan/bumbu-bumbu :


    • Bahan kulit sus:
      100 gram margarin
      1/4 sendok teh garam
      200 ml air
      100 gram tepung terigu protein sedang
      25 gram havermut, dihaluskan
      200 gram telur, dikocok lepas
      1/2 sendok teh baking powder
      Bahan isi:
      700 ml susu cair
      50 gram madu
      125 gram gula pasir
      1/2 sendok teh garam
      35 gram cokelat bubuk
      130 gram tepung maizena dan 130 ml air, larutkan
      2 kuning telur
    Cara Pengolahan :
    1. Kulit sus: rebus margarin, garam, dan air sambil diaduk sampai mendidih. Tambahkan tepung terigu dan havermut. Aduk sampai kalis. Angkat.
    2. Tambahkan telur satu per satu sambil dikocok rata. Masukkan baking powder. Aduk rata. Masukkan dalam kantung plastik segitiga. Semprot di loyang yang dioles margarin.
    3. Oven 25 menit dengan suhu 200 derajat Celsius.
    4. Isi: rebus susu cair, madu, gula pasir, garam, dan cokelat bubuk sambil diaduk sampai mendidih. Kentalkan dengan larutan tepung maizena. Masak sampai meletup-letup.
    5. Tambahkan kuning telur. Masak sampai kental. Angkat. Masukkan dalam kantung plastik segitiga.
    6. Belah dua sus. Semprot dengan bahan isi.


    Untuk 22 buah

    http://www.sajiansedap.com
     
  20. r1esha M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jul 11, 2015
    Messages:
    604
    Trophy Points:
    51
    Gender:
    Female
    Ratings:
    +66 / -0
    SUS PANGGANG KELAPA MUDA

    [​IMG]



    Mungkin Anda pernah mencoba membuat sus dengan isi vla atau ragout. Tapi pernahkah Anda mencoba membuat sus panggang kelapa muda ini? Sus dengan campuran kelapa muda dan kismis ini bisa Anda jadikan pilihan saat berkumpul bersama.


    Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
    50 gram margarin
    150 ml air
    1/2 sendok teh garam
    150 gram tepung terigu protein sedang
    4 butir telur
    100 gram gula pasir
    100 ml santan dari 1/2 butir kelapa
    1/2 sendok teh esens rhum
    100 gram kelapa muda, dikerok panjang
    25 gram kismis, dipotong dua

    Cara Pengolahan :

    1. Panaskan margarin, air, dan garam sampai mendidih.
    2. Masukkan tepung terigu. Aduk sampai kalis. Angkat dan biarkan hangat.
    3. Tambahkan telur satu per satu sambil dikocok rata. Masukkan gula pasir sambil dikocok rata.
    4. Tuang santan sedikit-sedikit sambil dikocok dengan kecepatan rendah sampai rata. Tambahkan esens rhum. Aduk rata.
    5. Masukkan kelapa muda dan kismis. Aduk rata. Tuang di cetakan HANMAX 0X90.
    6. Oven 35 menit dengan suhu 180 derajat Celsius sampai matang.


    Untuk 10 buah

    http://www.sajiansedap.com
     
  21. r1esha M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jul 11, 2015
    Messages:
    604
    Trophy Points:
    51
    Gender:
    Female
    Ratings:
    +66 / -0
    SUS WORTEL

    [​IMG]



    Kulit sus yang lembut dan gurih ini bisa menyiasati cara untuk menyamarkan wortel yang mungkin tak disukai anak-anak. Nah... Anda tak perlu bingung lagi sebab sekarang sikecil sudah makan sayuran tanpa dia sadari.


    Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
    100 gram margarin
    200 ml air
    1/4 sendok teh garam
    120 gram tepung terigu protein sedang
    3 butir telur
    1 kuning telur

    Bahan Isi:
    100 gram krim bubuk
    200 ml air wortel (dari 250 gram wortel parut dan 150 ml air, diblender)
    1/2 sendok teh air jeruk lemon

    Cara Pengolahan :

    1. Rebus margarin, air, dan garam sampai mendidih. Masukkan tepung terigu aduk sampai kalis. Angkat dan biarkan hangat.
    2. Masukkan telur satu persatu sambil dikocok rata.
    3. Semprot sus dengan spuit ukuran sedang di loyang yang dioles margarin.
    4. Oven 25 menit dengan suhu 200 derajat celcius sampai matang.
    5. Larutkan air wortel dengan dan air jeruk lemon. Dinginkan dalam lemari es.
    6. Kocok krim bubuk dengan larutan wortel sampai mengembang. Dinginkan. Masukkan dalam kantung plastik segitiga yang diberi spuit.
    7. Belah dua sus. Semprot dengan isi.


    Untuk 27 buah

    http://www.sajiansedap.com
     
Thread Status:
Not open for further replies.

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.