1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

Other .::|| Semua Tentang Saham ||::.

Discussion in 'Forex/Trading' started by dominoc, Jun 10, 2015.

  1. dominoc MODERATOR

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    Jan 22, 2011
    Messages:
    3,013
    Trophy Points:
    266
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +7,026 / -100
    Halo rekan2 trader IDWS :hi:



    Thread ini khusus ditujukan untuk menampung tulisan rekan-rekan berupa ide-ide, tutorial, review, dan pengalaman terkait saham yang telah dijalani selama ini.

    Poinnya disini adalah kesediaan rekan-rekan untuk saling berbagi ide/pengalaman yang kedepannya bisa kita jadikan referensi dalam melakukan kegiatan trading. Dan tak lupa juga kami harapkan review/feedback dari yang telah membacanya.

    Ibarat sebatang lidi sangat mudah dipatahkan, demikian halnya dengan saya/rekan2 klo hanya sendirian bukanlah siapa2. Namun jikalau ada banyak kepala yang berpikir, saya yakin ke depannya bidang saham ini bisa kita taklukkan.

    :onfire:
     
    • Like Like x 1
    • Informatif Informatif x 1
    • Semangat! Semangat! x 1
  2. Ramasinta Tukang Iklan

  3. dominoc MODERATOR

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    Jan 22, 2011
    Messages:
    3,013
    Trophy Points:
    266
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +7,026 / -100
    Pasti semuanya udah pada tau perusahaan Astra, Unilever, United Tractor, Antam dll kan. Klo ingin punya sahamnya, gampang, tinggal mendaftar aja di salah satu sekuritas yang terdaftar di bursa efek Indonesia. Deposit dana, kemudian tinggal beli. Minimal pembelian 1 lot, 1 lot = 100 lembar. Klo saham Astra sendiri untuk saat ini per lembarnya dijual 7050, berarti dana yang harus kalian siapkan adalah 7050 x 100 = 705.000. Gak mahal2 amat kan, dan kalian telah menyandang status sebagai pemegang saham Astra yang terkenal itu hehe.. Tentunya klo ada pembagian deviden, kalian juga pasti dapat.

    O iya selain dari deviden, keuntungan yang bisa didapatkan dari trading (jangan gunakan kata "main") saham adalah capital gain yaitu selisih harga jual dikurangi harga beli, misalnya contoh tadi saham Astra naik jadi 8000, berarti keuntungan teman2 adalah (8000-7050) x 100 = 95000, itu baru 1 lot, gmana klo temen2 beli ratusan lot, hitung aja sendiri hehe.

    Cara memilih sekuritas yang bagus gmana? Klo saya pribadi melihat dari besarnya dana yang dikelola dan apakah mereka memiliki nasabah yang cukup banyak. Selain itu dari kemudahan pengoperasian dari software tradingnya sendiri. Untuk list sekuritas yang terdaftar di bursa efek bisa liat disini:

    http://www.idx.co.id/id-id/beranda/anggotabursaamppartisipan/profilanggotabursa.aspx

    Klo sudah menentukan mau masuk sekuritas yang mana, tinggal datangi aja kantor cabangnya yang terdekat, bawa KTP sama NPWP, klo tidak punya NPWP juga jangan khawatir, disana udah disiapkan surat pernyataan tidak memiliki NPWP, sudah ada meterai juga disana, kita tinggal duduk manis aja.

    Kembali ke masalah capital gain, klo mau profit sudah seharusnyalah harga jual lebih besar dari harga beli. Untuk analisis kapan saat beli gmana? Sebenarnya sama aja dengan forex menggunakan teknikal analisis. Klo case saya dulu kenal saham duluan baru forex, jadi tidak terlalu kaku sama yang namanya analisis teknikal.

    Contoh penerapan analisis teknikal sederhana di saham SRIL:

    [​IMG]


    Sekian dulu pengantarnya, selanjutnya dilanjut di post berikutnya.
     
  4. dominoc MODERATOR

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    Jan 22, 2011
    Messages:
    3,013
    Trophy Points:
    266
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +7,026 / -100
    Memahami Bid dan Offer


    [​IMG]

    Bid klo diterjemahkan artinya Permintaan dan Offer klo diterjemahkan artinya Penawaran

    Melihat contoh dari gambar di atas, untuk saham UNVR, bid-nya di 41225 artinya ada yang ngantri mau beli sebanyak 20 lot di harga ini. Sebaliknya yang jualan itu maunya di harga 41250 (offer) sebanyak 4 lot dan seterusnya.. Bagaimana supaya terjadi transaksi yang done? Harus ada yang mengalah. Apakah si pembeli bersedia membeli di harga yang lebih tinggi dalam hal ini 41250 atau si penjual yang menjual di harga lebih rendah yaitu 41225.

    Berbeda dengan forex dimana kita bisa menjual bebas di harga berapapun saat itu. Di saham kita hanya bisa menjual di harga yang kita ingini apabila ada juga yang bersedia membeli di harga itu. Makanya carilah saham yang likuid dimana selisih Bid dan Offernya tidak terlalu besar.

    Contoh saham yang harus dihindari, misalnya di bawah ini:

    [​IMG]

    Dari komposisi Bid Offer nya dapat kita simpulkan, ada yang mau menjual di harga 1090, namun yang bersedia membeli hanya di harga 1005. Jauh sekali selisihnya. Saham2 seperti ini biasanya liquid hanya jika sedang digoreng bandar.


    Pending Order


    Dalam trading saham kita juga bisa melakukan yang namanya pending order, contoh utk saham DSFI, misalnya saya berasumsi resistennya adalah 147, saya akan memasang pending order untuk membeli apabila harga >= 148.

    [​IMG]


    Fasilitas screening


    Kebetulan fasilitas OLT saya cukup lengkap juga, ada fitur screeningnya, lumayan memudahkan dalam melakukan pengambilan keputusan. Seperti contoh di bawah ini, saya edit settingan utk mencari saham yang

    PER <= 10
    ROE >= 10%
    Dalam 1 minggu kebelakang kenaikannya diatas 10%
    SMA 5 >= SMA 20

    [​IMG]


    Oke itu dulu utk saat ini, klo ada yang mau bertanya silahkan :peace:
     
  5. Ken M V U

    Offline

    Joined:
    Feb 10, 2009
    Messages:
    4,366
    Trophy Points:
    242
    Ratings:
    +57,797 / -0
    kalo bisa sih technical term-nya dijelasin seperti saham likuid, digoreng bandar sama singkatan2 lainnya.. :hehe:

    Mod dah dapet berapa banyak nih dari maen saham?
     
  6. dominoc MODERATOR

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    Jan 22, 2011
    Messages:
    3,013
    Trophy Points:
    266
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +7,026 / -100

    Nah itu, sengaja biar ada yang nanya :hehe:

    Klo pemaparan aja kurang greget..

    Dapetnya berapa? Masih gali lobang tutup lobang nih :iii:

    Om Ken sendiri udah lama trading?




    Buat temen2 yang pengen punya gambaran tentang saham yang digoreng, bisa membaca kisah di bawah ini...


    Di sebuah desa, muncullah seorang tuan yang mengumumkan kepada para penghuni desa bahwa dia akan membeli monyet dengan harga 100 ribu per ekor. Para penghuni desa yang melihat banyak monyet di hutan bersegera keluar dan mulai menangkap monyet-monyet itu.

    Tuan itu membeli beribu-ribu ekor monyet dengan harga 100 ribu. Ketika persediaan monyet mulai menurun dan para penghuni desa mulai enghentikan usaha mereka, dia mengumumkan bahwa sekarang dia akan membeli monyet pada harga 200 ribu per ekor. Para penghuni desa tergerak, dan mereka mulai menangkap monyet lagi. Persediaan monyet pun semakin menurun dan mereka kembali ke kebun.

    Harga penawaran kemudian dinaikkan menjadi 250 ribu per ekor. Karena persediaan monyet sedemikian langka maka diperlukan upaya lebih keras dari sebelumnya. Tak berapa lama Tuan itu mengumumkan bahwa dia akan membeli monyet pada harga 500 ribu per ekor. Tapi berhubung dia harus ke kota untuk urusan bisnis, maka asistennya yang diserahi tugas untuk kepentingannya.

    Ketika Tuan itu sudah pergi, asisten itu berkata kepada para penghuni desa: "Lihatlah monyet-monyet di kandang besar yang telah dikumpulkan oleh Tuan. Saya akan menjual monyet-monyet kepada Anda seharga 350 ribu per ekor, dan ketika Tuan kembali, Anda bisa menjual kepadanya dengan harga 500 ribu per ekor." Terjadilah antre panjang para penghuni desa untuk membeli monyet dengan seluruh tabungan yang ada pada mereka. Ternyata setelah itu, baik asisten maupun Tuan lenyap tak berbekas, sementara monyet-monyet ada di mana-mana!
     
  7. dominoc MODERATOR

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    Jan 22, 2011
    Messages:
    3,013
    Trophy Points:
    266
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +7,026 / -100
    Menjawab pertanyaan dari om KenKen eh sebenarnya pertanyaan atau koreksi sih :iii:

    Saham likuid: saham yang jumlah pembeli dan penjualnya banyak, mau jual/beli berapa banyak pun bisa. Dan selisih antara harga Bid dan Offer tidak terlalu jauh. Klo di software OLT (Online Trading) bisa dilihat di menu Top Mover atau saham2 yang berkapitalisasi besar/bluechip.

    Dalam menganalisis saham, ada 3 pendekatan, Teknikal Analisis, Fundamental Analisis, Bandarmologi Analisis. Salah satu contoh Fundamental Analisis (FA) adalah rasio2 keuangan yang bisa dilihat dari Laporan Keuangan Perusahaan misalnya PER, PBV, DER, ROE. Contoh yang saya sempat singgung tadi adalah PER atau Price Earning Ratio.

    PER = Harga / Laba per saham

    Misalnya saham ABCD harga sekarang 1000, laba per saham 100, berarti PER nya 10.. Jadi apabila perusahaan konsisten memberikan laba 100/tahun, balik modalnya adalah 10 tahun. Jadi apakah semakin kecil PER maka semakin baik? Pada dasarnya begitu namun ada pertimbangan2 lagi belakangnya, misalnya apakah PER itu dihitung di masa ekspansi atau PER di masa krisis. Makanya saya ngga terlalu suka FA, sering mumet, toh ujung2nya yang dicari profit/cuan, klo ada cara yang lebih mudah, kenapa tidak hehehe...

    ROE = Laba bersih/Total Modal

    Klo ini sih saya yakin dan percaya semakin besar semakin baik, karena mengukur efisiensi perusahaan dalam menggunakan modal yang ada.

    Klo yang diatas tadi terkait fundamental, sekarang kita ke Teknikal Analisis (TA)

    SMA = Simple Moving Average, biasanya lebih dikenal dengan Moving Average aja, ini semacam garis/kurva yang nilainya itu diambil dari rata2 beberapa hari terakhir, misalnya MA 5 berarti rata2 harga 5 hari kebelakang. Cara penggunaannya apabila garis MA kecil berada di atas garis MA yang besar itu menunjukkan trend naik.. Contoh pada gambar di bawah selama MA 20 masih diatas MA 60 maka trendnya masih naik.

    [​IMG]
     
  8. Ken M V U

    Offline

    Joined:
    Feb 10, 2009
    Messages:
    4,366
    Trophy Points:
    242
    Ratings:
    +57,797 / -0
    blm pernah maen saham sih, pernah baca2 aja.. :hehe:

    masih nunggu modal 10 digit dulu.. :haha:
     
  9. dominoc MODERATOR

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    Jan 22, 2011
    Messages:
    3,013
    Trophy Points:
    266
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +7,026 / -100
    Yang penting udah ada niat..

    Btw 10 digit itu 1 M ya? Kenapa ngga beli rumah kost trus disewain aja :iii:

    Oh iya sekalian nanya, yang bagus dibahas ttg saham apa ya, nanti aku cari bahannya..
     
  10. Vera3650 M V U

    Offline

    Reaper of Souls

    Joined:
    Apr 19, 2009
    Messages:
    9,434
    Trophy Points:
    257
    Gender:
    Female
    Ratings:
    +38,330 / -273
    itu bandarmologi apaan lagi :keringat:
    untuk masalah pajak jual beli saham, hitungannya gmn :bloon:
    trus pelaporan seperti apa :???:
     
  11. ernimulyandari M V U

    Offline

    ~ 에르니~

    Joined:
    Jul 6, 2012
    Messages:
    9,272
    Trophy Points:
    237
    Gender:
    Female
    Ratings:
    +12,192 / -0
    Kalau mau main saham, modalnya minimal berapa nich Momod...? :???:
    Sama cara daftarnya gmn itu...? :???:
    Saham itu kan fluktuatif ya.... Jadi kira2 nanti keuntungan juga biasa beda2 ya tiap bulannya...? :bingung:
    Tertarik, tp blm cukup modalnya.... :peace:
     
  12. Vera3650 M V U

    Offline

    Reaper of Souls

    Joined:
    Apr 19, 2009
    Messages:
    9,434
    Trophy Points:
    257
    Gender:
    Female
    Ratings:
    +38,330 / -273
    kyknya 10 jt dah bisa deh :iii:
    bisa beda2 untungnya, bisa rugi jg :maling:
     
    • Like Like x 1
  13. dominoc MODERATOR

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    Jan 22, 2011
    Messages:
    3,013
    Trophy Points:
    266
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +7,026 / -100
    Bandarmologi hmm panjang sih ceritanya, nanti aku buat post khusus. Secara sederhana utk penerapannya sendiri kita ngga pake TA atau FA utk mengambil keputusan jual/beli. Tapi lebih melihat ke statistik jual beli di hari itu, contohnya komposisi Bid dan Offer. Misalnya ada yang ngantri beli saham ABCD sebanyak 10 ribu lot, klo dia itu retail biasa kan ngga mungkin punya banyak uang sebanyak itu, bisa jadi ini Bandar/market maker, berarti ada tanda2 sahamnya mau digoreng. Trus melihat cara makan Offer apakah dimakan sedikit2 atau sekaligus.

    Klo masalah pajak setau saya udah kena final semua

    1. Pajak penjualan saham di bursa efek (mau jual untung atau jual rugi pokoknya tetap kena) besarnya 0,1 %
    2. Pajak dividen yg diterima orang pribadi besarnya 10%

    Semuanya udah jadi tanggung jawab Pemotong/broker sih, kita tinggal nungguin bukti potong dikirimin ke email kita, nantinya kita lampirkan di SPt tahunan.



    Beda2 tiap brokernya. Klo jaman dulu ada yang 100rb, ada yang sejuta. Sekarang udah berubah kayaknya. Malah ada yang aku cek barusan bebas setoran awal.. Ada juga malah yang nyediain Free Trial, tapi paket datanya doang, kita ngga bisa order jual/beli.

    Sebenarnya masalah modal itu ngaruh sih ke besarnya profit yang nantinya akan kita dapat. Contoh yg sempat aku tulis di atas misalnya mau beli saham ASII harga perlembar 7050, minimal beli 1 lot (100 lbr) jadi harus nyediain 705000. Klo misalnya untung 2% dari 705000 berarti ya secara rupiah kan jumlahnya ngga besar2 amat ya.. Beda klo misalnya modalnya 10 juta, ada rasanya lumayanlah wkwkw...

    Oh iya, di broker juga ada biaya bulanan paket data trus ada biaya penjualan dan pembelian saham. Gak usah terlalu dipikirin sepanjang cuannya masih lebih gede dari itu semua..

    Cara daftarnya langsung ke kantor cabang terdekat aja, modal nekat aja sis demi masa depan. Ada juga sih yang udah melayani penjemputan berkas tapi hanya utk wilayah tertentu. Aku pribadi ngerekomendasiin yang software Online Tradingnya bagus misalnya IP*T

    Iya tiap bulan bisa beda2, kita yang nentuin target sebulan mau berapa, intinya sih bisa konsisten. Klo udah capai target, tutup monitor, waktu luang bisa dipake buat evaluasi.


    Lumayan itu 10 juta, misalnya dapat 2% sehari kan bagus...... Yang penting konsisten dan jangan maruk....
     
    • Like Like x 1
  14. Vera3650 M V U

    Offline

    Reaper of Souls

    Joined:
    Apr 19, 2009
    Messages:
    9,434
    Trophy Points:
    257
    Gender:
    Female
    Ratings:
    +38,330 / -273
    biaya bulanan paket data itu apaan :bloon:
    besarnya kira2 brp :???:
    yg IP*T itu ada software buat linux ngga :bloon:
    atau versi web gt :???:
    itu kalau kita jual, duit hasil penjualannya langsung masuk rekening atau ada waktu proses sekian hari :bloon:
    jangan maruk ... nah ini dy tantangan yg paling besar :XD:
     
  15. dominoc MODERATOR

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    Jan 22, 2011
    Messages:
    3,013
    Trophy Points:
    266
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +7,026 / -100
    biaya bulanan paket data itu apaan :bloon:
    besarnya kira2 brp :???:

    @ Kebetulan karena aku buka dua broker jadi aku bisa bandingin wkwkw, klo IP*T 33 rb klo PHILL*P 25 rb.
    Data realtime itu sumbernya memang dari BEI langsung, harga saat itu di lantai bursa. PHILL*P nyediain juga yang bebas paket data real time, tapi konsekuensi data di tampilan software kamu telat 10 menit. Mungkin ngambil data Yahoo.com kali wkwkw.

    Biaya paket data tadi bisa gratis misalnya biaya penjualan/pembelian saham kamu dlm suatu bulan diatas itu. Ambil contoh broker IP*T atau PHILL*P, saya taunya ini karena make ini wkwkwk

    IP*T:
    • Transaksi Beli: 0,19%
    • Transaksi Jual: 0,29%
    PHIL*P
    • Transaksi Beli: 0,2%
    • Transaksi Jual: 0,3%

    Klo beli saham di PHILL*P senilai 12.500.000 berarti kan fee nya udah 25rb tuh ( 12.500.000 x 0,2%) Nah klo gitu udah bebas biaya bulanan

    Contoh agreement:

    Untuk dapat menggunakan data real time (tampilan data yang sesuai dengan pergerakan transaksi di Bursa Efek Indonesia) diharuskan :
    1. Menyetujui bahwa Bapak/Ibu akan dikenakan biaya lisensi penggunaan data realtime sebesar Rp 25.000,- perbulan.
    2. Menyetujui bahwa biaya tersebut akan dipotong dari dana yang ada pada rekening nasabah di PT.Phill*p Securities Indonesia pada setiap akhir bulan dan akses data realtime pada bulan berikutnya akan ditutup secara otomatis bila pembayaran di bulan sebelumnya belum dilunasi.
    3. Bebas biaya (free of charge) kami berikan bagi nasabah yang nilai komisi bersih transaksi dalam sebulan mencapai Rp 25.000,- (tidak termasuk biaya VAT, IDX Fee, sales tax).
    4. Apabila nilai komisi bersih dari transaksi sebulan kurang dari Rp 25.000,- maka biaya lisensi penggunaan data realtime akan dikenakan.
    5. Apabila Bapak/Ibu tidak bersedia dikenakan biaya lisensi maka penggunaan data real time akan kami tutup.Untuk informasi harga saham yang bisa diakses adalah fitur delayed price (terlambat 10 menit dari data real time) dan menu lainnya yang tidak menggunakan data real time bisa diakses sebagaimana biasanya.

    --------------------------------------------------------------------------------------
    yg IP*T itu ada software buat linux ngga :bloon:
    atau versi web gt :???:


    @ Ada.
    https://app111.ipotindonesia.com/ipotultima/redir/cover.jsp

    Tapi saya prefer versi software desktop. Soalnya klo yang basis Web, fasilitasnya kurang.

    --------------------------------------------------------------------------------------

    itu kalau kita jual, duit hasil penjualannya langsung masuk rekening atau ada waktu proses sekian hari :bloon:
    jangan maruk ... nah ini dy tantangan yg paling besar :XD:

    @ Gak langsung masuk sis, istilahnya sih T+3 hari bursa, jadi butuh 3 hari bursa...

    Sekalian buat sis ernimulyandariernimulyandari, dokumen yg bisa disiapkan klo mau daftar, contoh di salah satu broker
    http://www.poems.co.id/asp/start/frontpage/HelpCentre/faq.asp

    Trus contoh free trial

    http://www.ipotindonesia.com/ipot_new/registration.php atau

    http://www.phillip.co.id/id/freetrial
     
  16. ernimulyandari M V U

    Offline

    ~ 에르니~

    Joined:
    Jul 6, 2012
    Messages:
    9,272
    Trophy Points:
    237
    Gender:
    Female
    Ratings:
    +12,192 / -0
    Ini semisal saya tuuuh buta tentang saham kira2 nanti cuma beli saham terus diikhlasin mau laba atau rugi kira2 gmn ya....? Apa kl beli saham itu harus dipantau secara berkala....?
    Kl dipantau gitu berarti ada kemungkinan penipuan saham donk....? :bingung:

    Maaaf nich Mod, saya terus terang buta banget masalah saham.... Dan g paham sama istilah2 di atas.... :dead:
     
  17. Vera3650 M V U

    Offline

    Reaper of Souls

    Joined:
    Apr 19, 2009
    Messages:
    9,434
    Trophy Points:
    257
    Gender:
    Female
    Ratings:
    +38,330 / -273
    target 2% sehari itu emang realistis kah :bloon:
    butuh pengalaman sekitar brp lama tuh bisa 2% per hari :???:
    walah ... berarti kl modalnya kecil, abis beli, jual, trus nganggur 3 hari bursa dong :gembel:
    free trial bisa buat apa aja :bloon:
    lha koq diiklasin :bloon:
    kl gak mau sering2 mantau, kyknya cocok jd investor aja :maling:
     
  18. ernimulyandari M V U

    Offline

    ~ 에르니~

    Joined:
    Jul 6, 2012
    Messages:
    9,272
    Trophy Points:
    237
    Gender:
    Female
    Ratings:
    +12,192 / -0
    Mak, ini g paham tentang saham gitu....
    Emang saham itu mesti dijual atau dibeli dalam jangka waktu tertentu gitu :ogbloon:
    Gunanya memantau saham buat beli atau jualkan...:???:
     
  19. dominoc MODERATOR

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    Jan 22, 2011
    Messages:
    3,013
    Trophy Points:
    266
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +7,026 / -100
    Iya ngga apa2 sis, aku juga dulu gitu kok hehe...

    Pastinya semua ada alasannya baik Beli atau Jual..

    Dulu beli karena apa? Klo penganut TA ya misalnya karena secara teknikal harganya udah layak beli. Klo penganut FA bisa karena sekarang harganya lagi murah padahal sebenarnya perusahaannya bagus, manajemennya bagus. Klo pengamat News mungkin karena ada rumor perusahaannya mau mengakuisisi perusahaan lain, mau kerjasama dengan perusahaan asing, baru dapat tender gede misalnya.. Demikian juga pasti ada alasan utk menjual.

    Secara umum ada dua tipe: trader dan investor.. Klo investor tuh kayak Warren Buffet atau klo di Indonesia Lho Keng Hong. Dia itu tipenya pake FA, habis beli trus simpan bertahun2. Gak usah dipantau. Karena dia percaya sama manajemennya. Tentunya udah analisis juga klo harga sekarang itu masih dibawah harga wajarnya.

    Klo trader itu terbagi lagi, ada yang trading harian, mingguan, bulanan. Klo yang harian itu yang butuh mantau terus, beli hari itu jual hari itu juga, karena memang dia kejar profitnya kecil2 kok, tapi klo diakumulasikan sebulan kan gede juga. Klo aku sendiri lebih ke mingguan, hanya mengamati harga penutupan harian aja.

    Istilah mana aja yang masih kurang paham sis? Nanti di rekap ya, biar aku jelasin sebisanya.

    target 2% sehari itu emang realistis kah :bloon:
    butuh pengalaman sekitar brp lama tuh bisa 2% per hari :???:

    @ Aku juga dulu mikirnya ngga realistis, tapi klo lihat saham2 Top Gainer harian itu kenaikannya belasan sampe puluhan persen lho... Terpikir aja kok kita ngga bisa nebeng cuan ya, harusnya sih bisa, cuma aku juga belum nemu caranya wkwkw....

    -------------------------------------------------------------------------------------------------------
    walah ... berarti kl modalnya kecil, abis beli, jual, trus nganggur 3 hari bursa dong :gembel:

    @ Iya klo mau ditarik semua, klo ditarik 50% aja kan masih ada sisa buat trading.

    -------------------------------------------------------------------------------------------------------
    free trial bisa buat apa aja :bloon:

    @ Dulu aku make free trial IP*T. Jadi nanti kita bisa donlot softwarenya, trus kita dikasi Username dan Password. Jadi kita bisa dapat feel bursa saham itu seperti apa karena ada running trade juga soalnya, bisa ngamatin Bid dan Offer. Nanti kamu coba cari yang Top Gainer trus lihat Bid Offernya seperti apa.. Satu lagi utk bisa trading, ada yang namanya Pin Trading, itu yang ngga dikasiin di versi trial.
     
    • Like Like x 1
  20. guzh Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Nov 12, 2011
    Messages:
    55
    Trophy Points:
    7
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +2 / -0
    Hi, secara gwe juga baru mulai belajar untuk invest di saham sih.
    So far selama 2 bulan... totalan masih tekor (hihihi) ini gegara pas pemerintah ngumumin kalau transaksi gak boleh pake dollar, langsung drop deh itu saham banking yang ada di tangan (BBRI, BMRI).

    Tapi memang seru sih untuk invest... tapi bukan ("legalized) gambling lho ya. Secara masih baca dan analisa grafik2... dan curi-curi deviden.
    Belakangan ini lagi agak turun, lumayan bisa ada momen buat buy.
     
    • Thanks Thanks x 1
  21. kaisergreyx Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Oct 20, 2011
    Messages:
    87
    Trophy Points:
    22
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +11 / -0
    saia masih kesulitan baca SMA sama grafik lain.. cuma candlestick yang mudeng.. @_@
    Jadi seumpama saham yang udah kita beli trus kita jual dalam satu hari dapat deviden tidak kk?
     

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.