1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

Info Pasutri Ini Kaya Raya Berkat Upin & Ipin

Discussion in 'Lifestyle' started by Balulut, Nov 11, 2012.

Thread Status:
Not open for further replies.
  1. Balulut MODERATOR

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    Aug 4, 2010
    Messages:
    3,707
    Trophy Points:
    221
    Ratings:
    +9,144 / -1
    154441_upinipin.jpg

    Jakarta - LES' Copaque Production Sdn Bhd kini telah berubah dan berkembang menjadi versi mini-nya perusahaan film terbesar dunia Disney.

    Perusahaan film asal Malaysia tersebut memproduksi film tenar yang juga ditonton masyarakat Indonesia, Upin & Ipin. Ternyata, Les' Copaque Production Sdn Bhd ini dipimpin oleh sepasang suami-istri.

    Pada awal sejarahnya, Upin & Ipin 'lahir' dari hobi dan secara tak sengaja. Creative Director LES' Copaque Ainon Ariff mengatakan apa yang dilakukan perusahaan hanyalah mencari kesenangan dengan membuat film animasi.

    "Awalnya kami suka-suka saja, Sekarang jadi kerja beneran," ungkapnya dalam wawancara kepada The Star media Malaysia, Minggu (11/11/2012).

    Ainon merupakan sang istri dari Buhanuddin Md Radzi yang kini menjadi pemimpin di perusahaan film tersebut.

    Burhanuddin menceritakan awal dirinya yang tak suka film kartun. Dia pun tak mengetahui banyak soal film kartun.

    "Saya tak minat kartun. Saya tak tahu apapun soal kartun," tutur Burhanuddin.

    Awalnya, Pasutri (Pasangan Suami-Istri) tersebut menginginkan pembuatan film drama. Ternyata, ketika anak pertamanya lulus dari Multimedia University, Burhanuddin dan sang istri dikenalkan film animasi.

    "Disaat yang sama, saya mendengar para anak di Malaysia senang menonton Mickey Mouse dan Tom & Jerry. Akhirnya istri saya berinisiatif untuk memproduksi sebuah film anak-anak dengan kultur dan budaya Malaysia sendiri," paparnya.

    Dari latar belakang itulah, Burhanuddin mengatakan Ipin & Upin 'dilahirkan'. Sampai saat ini serial tersebut masih bisa ditonton di berbagai negara termasuk Indonesia.

    Di Malaysia sendiri, serial Upin & Ipin sangat laku keras dan mendapat rating tinggi. Sehingga, perusahaan LES' Copaque akhirnya membuat serial DVD-nya. Alhasil 70.000 copy laris dipasaran.

    LES' Copaque sendiri mampu meraih RM 78.000 atau Rp 234 juta per serial Ipin & Upin yang ditayangkan di luar Malaysia.

    Upin & Ipin dengan tema terbaru siap kembali beredar di pasaran. Ia berharap mampu meraih RM 20 juta (Rp 60 miliar) melalui tema Ipin & Upin terbarunya yang siap diedarkan ke negara-negara tetangga.

    "Kita itu layaknya perusahaan mini Disney. Yang siap memproduksi lagi film animasi," tutup Burhanuddin.
     
  2. Ramasinta Tukang Iklan

  3. Clogon M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Oct 20, 2012
    Messages:
    1,157
    Trophy Points:
    197
    Ratings:
    +15,137 / -0
    wah target jangka panjangnya mantep betul
    pengen jadi mini disney
    kapan ya kartun dalam negeri bisa kayak itu :malu
     
  4. Balulut MODERATOR

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    Aug 4, 2010
    Messages:
    3,707
    Trophy Points:
    221
    Ratings:
    +9,144 / -1
    Pertanyaan yang mungkin banyak di benak masyarakat Indonesia?

    Tidak harus melulu si Unyil saja.

    Ipin dan Upin tidak semata film kartun tapi juga banyak nilai mendidiknya dengan tidak meninggalkan kultur budaya melayu
     
  5. vzr25 M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Jun 11, 2011
    Messages:
    496
    Trophy Points:
    67
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +1,035 / -0
    Sebenernya bakat2 animator di indonesia banyak bgt gan..
    tapi entah kenapa kartun2 indonesia ga maju2..
     
  6. brothergrind Members

    Offline

    Joined:
    Mar 23, 2010
    Messages:
    5
    Trophy Points:
    2
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +1 / -0

    Kayaknya kurang penghargaan, minim support, besar pasak daripada tiang untuk pembuatan dan birokrasinya yang super duper ribet. jiahhh... tetep aja polio dan gak bakalan bisa bangun. Semoga aja Mimpi buruk ini berakhir, atau berharap ada yg nyiram aer buat yg mimpi buruk biar bisa terbangun... Salut buat para kartunis yang tetep gigih!!!
     
  7. begrip Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Apr 14, 2011
    Messages:
    48
    Trophy Points:
    6
    Ratings:
    +0 / -0
    padahal filmnya sederhana...ya itulah,kadang orang cm butuh yg simple...
     
Thread Status:
Not open for further replies.

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.