1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

Info 9 Kondisi yang Menyebabkan Rasa Lapar

Discussion in 'Lifestyle' started by wisata_kuliner, Sep 27, 2012.

Thread Status:
Not open for further replies.
  1. wisata_kuliner M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Aug 25, 2010
    Messages:
    1,009
    Trophy Points:
    227
    Ratings:
    +16,306 / -0
    [​IMG]

    Jakarta, Orang yang tidak dapat mengontrol berat badannya, kebanyakan beralasan bahwa dirinya kerap merasa lapar dan tidak sanggup menahan keinginan untuk makan. Beberapa kondisi kesehatan tertentu mungkin melatarbelakangi rasa lapar yang tidak tertahankan dan menggagalkan diet Anda.

    Berikut 9 kondisi yang menyebabkan rasa lapar, seperti dilansir womansday, Kamis (27/09/2012) antara lain:

    1. Anda tidak memiliki waktu yang cukup untuk tidur semalam
    Kurangnya istirahat merangsang dua pemicu kelaparan, yaitu kekurangan energi dan ketidakstabilan hormon. Ketika tubuh terlalu lemah, kadar hormon leptin yang diproduksi oleh sel-sel lemak akan berkurang.

    Padahal hormon leptin sangat penting keberadaannya untuk mengontrol nafsu makan. Selain itu kadar hormon gherlin yang diproduksi oleh perut untuk merangsang nafsu makan akan meningkat.

    Dua hormon tersebut bekerja berlawanan dan harus dijaga keseimbangannya. Tidurlah sebanyak 8 jam setiap malam untuk mencegah makan berlebihan. Pastikan untuk makan makanan yang bergizi dan menawarkan energi alami seperti buah segar, karbohidrat kompleks dan protein untuk membantu tubuh tetap merasa kenyang sepanjang hari.

    2. Anda minum obat dengan efek samping lapar
    Antibiotik tertentu yang digunakan untuk mengatasi reaksi alergi, peradangan sendi, jerawat atau obat-obatan lain terkadang memiliki efek samping menyebabkan rasa lapar. Rasa lapar tetap menyerang meski Anda telah makan dalam porsi normal.

    Cobalah untuk makan permen karet, menyeruput kopi hangat atau menyikat gigi untuk mengalihkan perhatian terhadap rasa lapar tersebut. Jika Anda harus mengambil obat tersebut dalam jangka waktu yang panjang, konsultasikan dengan ahli gizi untuk merancang rencana makan yang dapat membantu mengendalikan rasa lapar selama perawatan.

    3. Anda haus atau dehidrasi
    Gejala-gejala dehidrasi seperti ngantuk, lemas dan tidak berenergi dapat membuat seseorang merasa terlalu lapar. Hal ini memaksa Anda makan lebih banyak untuk meningkatkan energi.

    Ketika seseorang kehausan, mulut menjadi kering dan gejala tersebut akan berkurang ketika Anda makan. Para ahli menyarankan untuk minum segelas air putih atau secangkir teh herbal sebelum makan dan menunggu sinyal lapar dari tubuh hingga sekitar 10 menit. Hal ini dapat menghemat ratusan kalori dan mencegah kegemukan.

    4. Anda baru saja berolahraga
    Setelah sesi olahraga yang cukup berat, seseorang cenderung merasa lapar. Tetapi hal ini bukan berarti Anda harus mengambil makanan dengan kalori ekstra, cukup dengan memilih makanan tertentu yang dapat memulihkan energi.

    Daging tanpa lemak, beras merah atau biji-bijian lain dapat membantu memulihkan energi dengan lebih cepat dan menjaga perut tetap merasa kenyang lebih lama karena tubuh juga membutuhkan waktu yang cukup lama untuk mencerna protein.

    5. Anda makan terlalu cepat
    Anda mungkin masih merasa lapar meski baru saja menghabiskan makan siang. Jangan tergesa-gesa menambah makanan kembali, mungkin hal ini disebabkan karena Anda makan terlalu cepat. Hormon pengatur nafsu makan membutuhkan waktu untuk memberitahu otak bahwa Anda telah kenyang.

    Untuk mencegah rasa lapar setelah makan, makanlah perlahan-lahan, letakkan sendok antara suapan, dan pilihlah makanan yang beraroma dan mengandung kombinasi nutrisi lemak, protein dan karbohidrat yang seimbang. Jika Anda tetap merasa lapar, hisaplah permen sengan rasa mint setelah makan.

    6. Anda melihat seseorang sedang di sebelah Anda
    Sebuah studi yang dilakukan di Duke University dan Arizona State University menemukan bahwa wanita cenderung mencerminkan kebiasaan wanita lain ketika makan. Ketika seseorang di sebelahnya sedang makan, wanita akan merasa lapar dan juga menginginkan sesuatu untuk dimakan.

    7. Anda minum alkohol
    Alkohol telah lama diketahui dapat mememberikan kontribusi terhadap peningkatan nafsu makan. Meskipun mekanisme yang mendasarinya belum diketahui, tetapi sebuah hipotesis umum menyatakan bahwa setelah mengonsumsi alkohol, seseorang akan merasa lapar dan semua makanan kelihatan lebih lezat.

    8. Anda mencium bau makanan yang lezat
    Ketika seseorang mencium bau makanan yang lezat atau bahkan hanya melihat makanan dalam sebuah iklan, foto atau Acara TV dapat meningkatkan produksi air liur, yang merangsang nafsu makan. Hal ini terjadi karena masing-masing indra memiliki hubungan yang erat.

    9. Anda stres
    Studi menunjukkan bahwa ketika orang menyadari bahwa dirinya stres, lebih cenderung beralih ke makanan tinggi lemak, asin atau manis. Reaksi kimia tubuh terhadap stres juga dapat menyebabkan rasa lapar.

    Peningkatan kadar hormon stres kortisol dan insulin mungkin berhubungan dengan meningkatnya nafsu makan. Atasi stres dengan cara yang lebih positif seperti olahraga atau relaksasi agar terhindar dari makan makanan yang tidak sehat dan berlebihan.

    sumber : detik.com
     
    • Thanks Thanks x 1
  2. Ramasinta Tukang Iklan

  3. just_usam Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    May 31, 2012
    Messages:
    156
    Trophy Points:
    16
    Ratings:
    +5 / -0
    Wah ane baru tau kalo kurang tidur juga bikin laper, pantes kalo begadang malem malem suka kelaperan terus

    Btw, :niceinfo:
     
  4. Hktoyshop M V U

    Offline

    Superstar

    Joined:
    Sep 19, 2008
    Messages:
    14,785
    Trophy Points:
    161
    Ratings:
    +3,918 / -0
    wah pentesan aja ane jadi laper ya gan
     
  5. panda_pooh M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jul 6, 2010
    Messages:
    888
    Trophy Points:
    77
    Ratings:
    +399 / -0
    Haha... Deket warung neh, pantesan "kenyang"nya ga tahan lama :lol:

    dikirim dari iGalaxy 6
     
  6. supersaputra Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Apr 18, 2010
    Messages:
    32
    Trophy Points:
    7
    Ratings:
    +6 / -0
    pantesan,.. gw termasuk dalam poin 1 dan 5
     
  7. mbaow Members

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Sep 14, 2012
    Messages:
    250
    Trophy Points:
    17
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +2 / -0
    pola hidup yang sehat dan teratur
     
  8. emoewarix Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Apr 18, 2011
    Messages:
    105
    Trophy Points:
    52
    Ratings:
    +807 / -0
    biasanya sih gw yg no 8 wkwk :lol:
     
  9. Miss_Mingle Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Sep 25, 2012
    Messages:
    141
    Trophy Points:
    42
    Gender:
    Female
    Ratings:
    +24 / -0
    hooo~
    ternyata klo deketan sama orang yg makan bikin jadi pingin makan itu ada teorinya toh?
    aku sering gitu sih :oghoho:
    tapi yang paling ga nahan itu kalo stres.. bawaannya pengen makaan mulu... alibinya buat ngasih energi ke otak...:oggajes:
     
  10. riohcx M V U

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    Jul 3, 2011
    Messages:
    2,986
    Trophy Points:
    212
    Ratings:
    +11,563 / -24
    masuk akal juga sih:???: kebalikannya nih bisa dijadi-in tips buat orang susah makan :hoho:
     
  11. eka123 M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Aug 8, 2009
    Messages:
    287
    Trophy Points:
    41
    Ratings:
    +34 / -0
    5. Anda makan terlalu cepat
    oh makan terlalu cepat bikin cepat lapar toh, pantesan ak sering lapar banget soalnya klo makan cepet banget
    nice info nih
     
  12. viku41 Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Dec 2, 2009
    Messages:
    26
    Trophy Points:
    16
    Ratings:
    +0 / -0
    yang stress bener banget tuh...biasanya ngemil ciki ato coklat emang enak
     
  13. TaeSyn Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Apr 5, 2012
    Messages:
    186
    Trophy Points:
    16
    Ratings:
    +18 / -0
    gw paling ga nahan dengan yang no 8. Anda mencium bau makanan yang lezat
    apalagi makanan yang gw cium makanan kesukaan gw, ud dah pasti napsu makan gw meningkat.. :haha:
     
  14. rizwansky M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Sep 10, 2012
    Messages:
    959
    Trophy Points:
    36
    Ratings:
    +298 / -0
    emang klo lg stres bawaanya pngen makan aj :hoho:
     
  15. Williamzone M V U

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    Oct 12, 2011
    Messages:
    3,700
    Trophy Points:
    122
    Ratings:
    +1,674 / -0
    no 8 tuh
    kalo uda cium bau yg sedap uda de :facepalm:
     
  16. hai2dar M V U

    Offline

    Senpai

    Joined:
    Jan 26, 2010
    Messages:
    6,309
    Trophy Points:
    212
    Ratings:
    +170,972 / -0
    oh, jadi kalo kurang tidur bisa bikin laper yah..

    baru tau.. :bloon:
     
  17. Valverion M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Mar 8, 2009
    Messages:
    396
    Trophy Points:
    17
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +58 / -0
    Nice info..

    Makan terlalu cepat ya.. Keliatannya harus ada tips suapaya makan jangan cepat".. T___T
     
  18. heines M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Apr 7, 2012
    Messages:
    275
    Trophy Points:
    32
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +5 / -0
    ane sring stress ni apalagi klo musti kerjain tugas dan mengkonsumsi obat anti depresi...

    dnger2 infonya obat anti depresi bisa meningkatkan nafsu makan juga...

    pantesan bb ane naik drastisss...TT

    ane musti olah raga ni
     
  19. revayne M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    May 15, 2012
    Messages:
    200
    Trophy Points:
    17
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +149 / -0
    pantesan nih nambah terus kalo makan..
    ternyata bgtu toh.. :facepalm:

    berrti mulai ubah pola ni..
     
  20. popcorn69 Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Feb 24, 2011
    Messages:
    39
    Trophy Points:
    6
    Ratings:
    +12 / -0
    8. Anda mencium bau makanan yang lezat
    ini nech yang bikin perut kroncongan
     
  21. sharkboyz Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Apr 29, 2012
    Messages:
    17
    Trophy Points:
    1
    Ratings:
    +0 / -0
    wah2... bbrp hal sama seperti yg aq alamin gan @_@
     
Thread Status:
Not open for further replies.

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.