1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

Info Otak Manusia Lebih Unggul Dibanding Otak Komputer dalam 5 Hal Ini

Discussion in 'Lifestyle' started by tokounik, Aug 11, 2012.

Thread Status:
Not open for further replies.
  1. tokounik Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Jun 2, 2010
    Messages:
    116
    Trophy Points:
    16
    Ratings:
    +56 / -0
    [​IMG]

    Jakarta, Komputer merupakan perangkat cerdas yang dapat memudahkan pekerjaan manusia. Saking pintarnya, komputer mampu melakukan tugas yang lebih cepat dan akurat dibanding otak manusia. Adakah hal yang dapat dilakukan otak manusia dan lebih baik dari apa yang dilakukan komputer?

    Perangkat komputasi sebelumnya dirancang untuk menghitung angka lebih cepat dari orang. Komputer makin hari makin berkembang dan dapat melakukan hal-hal yang rumit seperti membantu perhitungan untuk pembangunan gedung-gedung bertingkat dan bahkan mengukur kedalaman laut.

    Komputer dapat menghitung miliaran operasi per detik dan mengakses petak besar informasi yang tersimpan dalam memori. Sebuah program komputer bahkan dapat mengalahkan para grand master pemain catur dan pemain poker dunia.

    Seperti dilansir mnn, Senin (30/7/2012), ternyata ada 5 hal yang dapat dilakukan oleh otak manusia yang lebih baik dari otak komputer, sebagai berikut:

    1. Bermain Go atau catur Cina

    Go adalah permainan semacam catur yang dimainkan pertama kali di Cina lebih dari 2.000 tahun yang lalu. Papan Go ditandai dengan 19x19 petak dan dimainkan oleh dua orang yang masing-masing menjalankan batu berwarna hitam dan putih.

    Pemain dapat menempatkan batu di mana saja pada papan Go dan masing-masing pemain harus berusaha memperluas wilayah kekuasaannya dengan membuat dominasi papan GO dengan batu warna putih atau hitam.

    Ada ratusan taktik pada permainan ini yang dapat dilakukan untuk mengalahkan lawan. Permainan Go juga dapat dimainkan pada komputer dan Anda juga dapat melawan komputer. Tetapi dalam hal ini, otak komputer tidak mampu menyaingi otak manusia.

    Manusia berusaha merancang program komputer untuk permainan Go yang mendekati atau meniru pola pikir otak manusia. Tapi ketika mesin-mesin dalam komputer telah mengambil alih permainan, otak manusia bekerja lebih baik dan mampu mematahkan langkah yang diambil oleh komputer.

    2. Memecahkan teka-teki silang

    Pada akhir tahun 90-an, Will Shortz, seorang master dan pembuat teka-teki silang pada harian New York Times menyatakan bahwa komputer tidak akan pernah mampu bersaing dengan manusia dalam memecahkan teka-teki silang.

    Kemudian, Michael Littman seorang ilmuwan komputer dari Duke University menantang Shortz dengan merancang sebuah program komputer untuk memecahkan teka-teki silang dengan cepat. Program buatan Littman bahkan masuk dalam 1999 Annual American Crossword Puzzle Tournament.

    Setelah diadu, ternyata program komputer tersebut tidak mampu mengalahkan kecepatan dan ketepatan otak manusia dalam menyelesaikan teka-teki silang. Komputer memecahkan teka-teki silang dengan memilah-milah petunjuk dari databasenya. Komputer tidak pernah diprogram untuk menangani jenis petunjuk yang berada di luar databasenya.

    3. Bermain starcraft

    Starcraft adalah permainan video real-time yang memerlukan strategi untuk mengalahkan musuh dalam permainan yang berupa pertempuran tersebut.. Manusia dapat bermain dalam mode single-player atau melawan komputer dan juga dapat bermain dengan sesama manusia lainnya.

    Starcraft merupakan salah satu permainan yang menawarkan tantangan teknis untuk algoritma komputer karena kompleksitasnya. Ada hampir 100 unit strategi yang berbeda dan seorang pemain dapat memilih variasi permainan yang tak terhitung jumlahnya.

    Pada tahun 2010, pemain starcraft ternama di Spanyol berhasil dikalahkan oleh Berkley Overmind, sebuah program komputer yang dikembangkan oleh mahasiswa fakultas ilmu komputer dari UC Berkeley.

    Tetapi kecerdasan komputer buatan masih kalah jauh untuk mengalahkan kecerdasan otak manusia dalam melakukan permainan ini. Komputer mungkin dapat melampaui otak manusia jika dihadapkan pada kecepatan permainan, tetapi komputer tidak mampu melakukan keseluruhan strategi yang diperlukan untuk memecahkan permainan ini.

    4. Menciptakan karya seni

    Seni didefinisikan sebagai produk atau proses yang memiliki makna simbolis yang mempengaruhi satu atau lebih indera, emosi dan kecerdasan. Manusia telah menciptakan seni sekitar puluhan ribu tahun yang lalu.

    Seniman pada masa purbakala telah mampu mengukir atau menggambarkan karyanya pada gua-gua atau kerang laut. Kini beberapa seniman menggunakan cat untuk melukis, menggunakan kayu untuk memahat, dan menggunakan tanah liat untuk menciptakan patung.

    Komputer menyebut program seperti photoshop dan illustrator sebagai seni yang mengandalkan kode-kode tertentu seperti java untuk bekerja. Tapi seni pada komputer tidak benar-benar dibuat oleh komputer karena manusia memfasilitasi penciptaannya dengan kreativitasnya.

    Otak manusia jauh lebih unggul dalam bidang seni dibanding otak komputer. Seni yang dihasilkan oleh komputer adalah salah satu yang sepenuhnya dikembangkan oleh kecerdasan buatan. Komputer tidak mampu menghasilkan karya yang mengandung unsur emosional seperti yang dapat diciptakan oleh otak manusia.

    5. Penulisan

    Seperti penciptaan seni, otak manusia lebih mendominasi kemampuan dalam hal penulisan dibanding hal yang dapat dilakukan oleh komputer. Meskipun komputer dilengkapi oleh program yang mampu mengoreksi kata-kata jika penggunanya melakukan kesalahan dalam hal penulisan, tetapi otak manusia memiliki fungsi penulisan yang jauh lebih baik.

    Sumber : detik.com
     
    • Thanks Thanks x 1
  2. Ramasinta Tukang Iklan

  3. Hktoyshop M V U

    Offline

    Superstar

    Joined:
    Sep 19, 2008
    Messages:
    14,785
    Trophy Points:
    161
    Ratings:
    +3,918 / -0
    hahahah kan komputerkan buatan manusia masak bisa lebih hebat dari pada yang buat si ?
    dan manusia kan ciptaan yang maha kuasa ya gak
     
  4. eka123 M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Aug 8, 2009
    Messages:
    287
    Trophy Points:
    41
    Ratings:
    +34 / -0
    Secara manusia yang bikin komputer masa iya sampe kalah ma komputer hahahaha
     
  5. kamenrider48 M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    May 25, 2012
    Messages:
    522
    Trophy Points:
    56
    Ratings:
    +18 / -0
    wooh
    benar-benar menakjubkan otak manusia
    tinggal kita sebagai manusia memaksimalkannya :top:
     
  6. pearlwhy M V U

    Offline

    Senpai

    Joined:
    Apr 25, 2010
    Messages:
    5,150
    Trophy Points:
    242
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +13,125 / -0
    bener tuh, main starcraft emang perlu mikir strateginya
    dan ane yakin masih mantepan otak manusia daripada AI ;p
     
  7. jono86 Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    May 27, 2011
    Messages:
    94
    Trophy Points:
    6
    Ratings:
    +5 / -0
    satu lagi gan..

    otak manusia lebih kreatif dan sang pencipta komputer..
     
  8. stanzharlld Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Jul 17, 2009
    Messages:
    154
    Trophy Points:
    16
    Ratings:
    +8 / -0
    komputer bakal menjadi hebat kalau bisa membaca rasa curiga, rasa nomor 1 yang dimiliki manusia untuk memecahkan suatu masalah......
     
  9. wyndh80 Members

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Apr 6, 2011
    Messages:
    205
    Trophy Points:
    16
    Ratings:
    +130 / -0
    hanya beberapa saja, walaupun komputer buatan manusia tapi tetap banyak yang kalah.
     
  10. mrjauh M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jul 3, 2010
    Messages:
    579
    Trophy Points:
    56
    Ratings:
    +11 / -0
    komputer bukanya dibuat dengan meniru kerja otak manusia kan.. :???: CMIIW
     
    • Like Like x 1
  11. Hktoyshop M V U

    Offline

    Superstar

    Joined:
    Sep 19, 2008
    Messages:
    14,785
    Trophy Points:
    161
    Ratings:
    +3,918 / -0
    ya emang kayak gitu lah gan manusia kan buata tuhan tapi kalau komputer kan buatan manusia
     
  12. redtortoise Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Sep 16, 2010
    Messages:
    29
    Trophy Points:
    1
    Ratings:
    +1 / -0
    Komputer bekerja pakai program kalau manusia punya imajinasi yg tidak dipunyai komputer.
     
  13. zhEro M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Aug 27, 2009
    Messages:
    267
    Trophy Points:
    16
    Ratings:
    +73 / -0
    manusia emang lebih hebat
    ciptaan Tuhan memang jauh lebih hebat dibanding cipataan manusia
     
  14. kiwilwilki Members

    Offline

    Beginner

    Joined:
    May 2, 2012
    Messages:
    254
    Trophy Points:
    16
    Ratings:
    +7 / -0
    perasaan banyak gan game2 yang menangnya orang daripada komputer
    salah satunya othelo jg klo gk salah sudah termasuk
    pada tahun 2000 gitu sudah ada yang mengalahkan AI (Artificial Intelegence) a.k.a komputer
     
  15. Mitos_Orang_Plontos Members

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Aug 1, 2009
    Messages:
    247
    Trophy Points:
    16
    Ratings:
    +0 / -0
    wah nice info nih
     
  16. kiay_ichsan Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Jun 26, 2012
    Messages:
    113
    Trophy Points:
    17
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +16 / -0
    wahaha :hahai: ambil intinya saja komputer buatan siapa ? manusia berpikir keras bikin tuh komputer gimana jadinya, tidak ada yg bisa mengalahkan otak manusia :obgaring: tanpa manusia hal itu gak akan jadi :hoho:
     
  17. zelvia Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Jul 12, 2011
    Messages:
    61
    Trophy Points:
    6
    Ratings:
    +45 / -0
    ya klo manusia kan selalu berevolusi pola pikirnya..ssedangkan komputer ya tergantung manusianya aja
     
  18. PatrickBenz11 Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Feb 11, 2011
    Messages:
    69
    Trophy Points:
    6
    Ratings:
    +45 / -0
    kan komputer jg dibuat otak manusia ^_^
     
  19. gomugomu123 Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Sep 11, 2010
    Messages:
    29
    Trophy Points:
    2
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +3 / -0
    Sarcasm juga hanya dimilkki kemamapuannya oleh manusia..

    Masalah kecerdasan emosi juga, belum bisa ditandingi :P
     
  20. Lucky7 Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Sep 5, 2008
    Messages:
    46
    Trophy Points:
    6
    Ratings:
    +0 / -0
    harusnya memang otak manusia lebih unggul yah..
    secara yang bikin komputer aja manusia kan.. haha..
     
  21. metalomania M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Aug 15, 2009
    Messages:
    482
    Trophy Points:
    41
    Ratings:
    +35 / -2
    maen starcraft ?? ada ada aja
     
Thread Status:
Not open for further replies.

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.