1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

3 Manfaat Anggur Untuk Kecantikan

Discussion in 'Lifestyle' started by mysthique, Jul 29, 2012.

Thread Status:
Not open for further replies.
  1. mysthique M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jun 2, 2011
    Messages:
    818
    Trophy Points:
    16
    Ratings:
    +100 / -0
    REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Buah anggur ternyata memiliki manfaat lain yang sangat berguna untuk kecantikan kulit, gigi bahkan kuku.


    Untuk menghilangkan kerutan pada wajah, minyak biji anggur dapat menjadi solusi. Caranya, dengan mengoleskannya di area wajah yang mulai berkerut sebelum tidur, sebagaimana dilansir dari Health.com.


    "Minyak biji anggur kaya akan antioksidan dan asam lemak esensial yang dapat membuat wajah Anda tampak awet muda," kata penulis Smart Medicine for Your Skin, Jeanette Jacknin, MD.


    Buah anggur yang sudah matang dapat dijadikan sebagai salah satu menu kudapan bagi Anda yang ingin memutihkan gigi, kata asisten profesor klinis dari Universitas New York, Elisa Mello, DDS.


    "Asam malat yang terdapat di dalam buah anggur, secara alami akan menghapus noda pada gigi, serta mengatasi perubahan warna pada gigi," ujar Elisa.
    Anggur juga memiliki manfaat untuk mempercantik kuku Anda. 'Scrub' anggur yang kaya akan antioksidan dapat melembutkan kutikula dan menghilangkan bintil kuku yang mengganggu.


    Campurkan 10 anggur merah dengan dua sendok makan gula pasir ke dalam 'food processor'. Gunakan campuran itu untuk memijat kuku-kuku Anda. Setelah selai, bersihkan campuran tersebut dengan menggunakan handuk basah.

    Sumber
     
Thread Status:
Not open for further replies.

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.