1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

6 Kesalahan yang Bisa Menghancurkan Kesan Pertama

Discussion in 'Lifestyle' started by vincentrevival, Jun 8, 2012.

Thread Status:
Not open for further replies.
  1. vincentrevival M V U

    Offline

    Senpai

    Joined:
    Jan 12, 2010
    Messages:
    5,337
    Trophy Points:
    161
    Ratings:
    +2,525 / -0
    Orang sering bilang, dalam hidup ini kita hanya diberi satu kali kesempatan. Mungkin Anda adalah orang berbusana paling teliti di seluruh dunia — dengan satu lemari penuh pakaian yang elegan, tapi jika Anda tampil dengan rambut berantakan, eyeliner berantakan, dan berkeringat ketika bertemu orang baru, akan sulit untuk menghilangkan gambaran negatif dari kepala mereka.

    Jika Anda berada dalam situasi profesional atau sedang kencan pertama, risikonya lebih besar. Tapi terlihat berantakan bukan satu-satunya kesalahn. Beberapa kesalahan di bawah ini mungkin tidak terlalu kelihatan, tapi tetap bisa menghancurkan kesan pertama yang ingin Anda tampilkan.

    Berbusana terlalu terbuka
    Bedakan antara seksi dan memperlihatkan terlalu banyak bagian tubuh. Anda ingin memamerkan keseksian untuk membuat teman kencan terpesona, tapi kuncinya ada pada keseimbangan. Contohnya, menunjukan kaki jenjang dengan rok mini, tapi padukan dengan atasan warna-warni yang tidak ketat dan tidak memiliki garis leher yang rendah.

    Make-up berlebihan
    Pastikan penampilan Anda cocok dengan situasi yang ada. Jika Anda bertemu seseorang pada siang hari, dandanan mata ala disko bukanlah pilihan yang tepat. Anda tidak ingin tampak seperti mengenakan topeng. Gunakan dandanan sederhana dengan sedikit maskara dan lipstik dengan warna yang tidak mencolok.

    Gigi kuning
    Berhati-hatilah dengan yang satu ini. Meski Anda rajin sikat gigi, semua kopi, es teh, dan anggur merah yang Anda konsumsi bisa membuat gigi menjadi kuning. Untuk mengatasinya, Anda bisa pergi ke dokter gigi, atau tempat perawatan profesional yang bisa memutihkan gigi.

    Cat kuku yang berantakan
    Ketika cat kuku Anda mulai pudar dan terkelupas — hapus cat kuku itu secepatnya! Anda akan terlihat seperti anak 5 tahun dengan kuku seperti itu, padahal sangat mudah untuk kembali memoleskan warna yang baru.

    Wangi parfum menyengat
    Anda mungkin menyukai wangi parfum favorit Anda, tapi bukan berarti semua orang merasakan hal yang sama. Jika Anda berjalan dengan wangi parfum menyengat, mungkin orang yang ingin Anda buat terkesan justru tidak menyukainya. Hal itu juga menimbulkan pertanyaan, jangan-jangan sebenarnya Anda bau?

    Mengunyah permen karet
    Jika ingin membuat nafas menjadi segar sebelum pertemuan pertama, silahkan saja memakan permen karet. Tapi singkirkan itu sebelum pertemuan dimulai. Mengunyah permen karet dengan keras — atau mencoba membuangnya di depan orang lain — memberikan kesan Anda tidak menganggap pertemuan itu serius.

    Apakah ada hal lain yang menghancurkan kesan pertama Anda terhadap seseorang? Silakan tuangkan di kolom komentar di bawah ini.

    sumber : http://id.she.yahoo.com/6-kesalahan-yang-bisa-menghancurkan-kesan-pertama.html
     
  2. Ramasinta Tukang Iklan

  3. melmellyka M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Nov 17, 2011
    Messages:
    519
    Trophy Points:
    82
    Gender:
    Female
    Ratings:
    +39 / -0
    yang mengunyah permen karet kebangetan banget kalo lagi ketemuan makan permen karet kesannya ga menghargai. .
     
  4. finomatic Members

    Offline

    Joined:
    Apr 16, 2012
    Messages:
    5
    Trophy Points:
    1
    Ratings:
    +0 / -0
    bener gan nice share .,.,.,.ane yg makan permen karet yg kurang sreg bgt
     
  5. bujubuneng M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Feb 25, 2011
    Messages:
    1,268
    Trophy Points:
    111
    Ratings:
    +212 / -0
    berbusana terlalu terbuka benernya tergantung siapa yang mau ditemui
    kalo mau ketemu pria hidung belang sih ga masalah kayanya
    :haha:
    yang ngga banget itu kalo ngunyah permen karet
     
  6. Pure33 M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Dec 27, 2011
    Messages:
    527
    Trophy Points:
    72
    Ratings:
    +79 / -0
    oo,,begitu to,,,
    bener bener bener,,,
    ane klo ketemu org, gigi yg ane liat,,wkwkkwk
     
  7. transaminasi Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Jul 13, 2010
    Messages:
    125
    Trophy Points:
    31
    Ratings:
    +42 / -0
    BBan melulu pas pertemuan pertama juga bikin first impression yang jelek
     
  8. CahYou Members

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Apr 7, 2012
    Messages:
    246
    Trophy Points:
    27
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +599 / -0
    Kadang-kadang ane juga berpikir pasti orang yg pake parfum menyengat pasti bau banget badannya :???:
     
  9. eyecandiest M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Apr 17, 2012
    Messages:
    857
    Trophy Points:
    156
    Ratings:
    +8,210 / -0
    jarang mandi juga kayaknya gan...

    btw nice inpoh..
     
  10. riyuta Members

    Offline

    Beginner

    Joined:
    May 3, 2012
    Messages:
    371
    Trophy Points:
    17
    Ratings:
    +17 / -0
    ternyata ngunyah permen karet bisa di anggap gak serius ya?? :bloon:

    soalny klo ane liat cwo ngunyah permen karet kan keliatan cool... :tampan:
     
  11. kapallaoet Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Jan 2, 2009
    Messages:
    63
    Trophy Points:
    6
    Ratings:
    +0 / -0
    haha, jd ilfill
     
  12. aeroga M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Feb 14, 2012
    Messages:
    649
    Trophy Points:
    82
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +108 / -0
    kalau ane liat yg lg kunyah permen karet tuh ane ngeliat nya orang nya sombong gt gan..
    cool sih,tp kebanyakan sombong..
    hahaha..
     
  13. ReinHichioMaru M V U

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    Mar 24, 2012
    Messages:
    2,039
    Trophy Points:
    92
    Ratings:
    +2,837 / -0
    :lol:

    bener jg sih , yg simple klo kelewatan macem gigi kuning bisa berabe :hahai:
     
  14. damamad Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Mar 7, 2011
    Messages:
    10
    Trophy Points:
    1
    Ratings:
    +11 / -0
    permen karet ama gigi kuning,, kaya ga pernah gosok gigi:haha:
     
  15. bagusridhani Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Sep 21, 2010
    Messages:
    102
    Trophy Points:
    16
    Ratings:
    +1 / -0
    Bener ini, harus hati hati menjaga kesan pertama, haha
     
  16. mancunian Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    May 1, 2010
    Messages:
    23
    Trophy Points:
    1
    Ratings:
    +33 / -0
    cewe makeup nya berlebihan bikin ane malu sendiri liatnya. Klo pantes sih gpp, masalahnya ga tiap muka cocok dipakein makeup berlebihan. Jadinya kayak lenong
     
  17. TukangSantet M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jul 19, 2009
    Messages:
    738
    Trophy Points:
    76
    Ratings:
    +226 / -0
    klo dri ane semuanya masih bisa ane tolerir.. tpi klo yg ngunyah permen karet tu... ane paling kgk suka..
    kesannya agak gmna gitu kurang enak diliat aja...
     
  18. belibelibeli Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Oct 7, 2009
    Messages:
    71
    Trophy Points:
    6
    Ratings:
    +0 / -0
    yaakk.. betul itu.. bikin gk enak ditemuin
     
  19. FLawliet M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Mar 28, 2010
    Messages:
    594
    Trophy Points:
    76
    Ratings:
    +753 / -0
    gigi kuning tuh gan yang parah :))
     
  20. Gezpacho Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Apr 20, 2012
    Messages:
    56
    Trophy Points:
    6
    Ratings:
    +0 / -0
    emg nih first impression, kalo pertama ketemu orang imagenya jelek besok"nya bakal mikir dia jelek terus walau dia sempet baik sekali"
     
  21. minoddin Members

    Offline

    Joined:
    Feb 27, 2012
    Messages:
    5
    Trophy Points:
    1
    Ratings:
    +2 / -0
    kalo gigi putih tapi ada cabenya gimane ye :D
     
Thread Status:
Not open for further replies.

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.