1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

Duduk Sepanjang Hari Bikin Gemuk Badan Bagian Bawah

Discussion in 'Lifestyle' started by vincentrevival, Dec 6, 2011.

Thread Status:
Not open for further replies.
  1. vincentrevival M V U

    Offline

    Senpai

    Joined:
    Jan 12, 2010
    Messages:
    5,337
    Trophy Points:
    161
    Ratings:
    +2,525 / -0
    REPUBLIKA.CO.ID, LONDON - Ini berita tak menyenangkan bagi pekerja kantor yang biasa duduk sepanjang waktu saat bekerja. Para ilmuwan telah mengungkapkan bahwa duduk untuk jangka waktu yang lama benar-benar memberikan peluang bagian belakang dan bawah tubuh menjadi lebih besar.

    Penelitian mengejutkan menemukan bahwa tekanan yang dibebankan pada area tubuh yang digunakan untuk duduk atau berbaring memproduksi hingga 50 persen lemak lebih banyak pada bagian-bagian yang terisolasi.Apalagi dikombinasikan dengan diet yang kuarng sehat dan tubuh kurang gerak.

    Studi ini menjelaskan untuk pertama kalinya menggambarkan bahhkan mereka dengan diet sehat dan kebiasaan berolahraga akan terpengaruh jika mereka menghabiskan waktu yang lama untuk duduk di belakang meja.

    Para peneliti menemukan bahwa sel-sel preadipocyte - prekursor untuk sel-sel lemak - berubah menjadi sel lemak dan menghasilkan bahkan lebih banyak lemak saat 'terdiam' pada kurun waktu berkepanjangan - saat berat badan ditumpukan pada jaringan tubuh kita ketika kita duduk atau berbaring.

    Dengan mempelajari gambar MRI dari jaringan otot pasien lumpuh oleh cedera tulang belakang, dari waktu ke waktu, baris sel-sel lemak menyerang otot-otot utama dalam tubuh.

    Dalam uji laboratorium, serangkatan preadipocytes dirangsang dengan glukosa atau insulin untuk mengubahnya menjadi sel-sel lemak. Mereka kemudian ditempatkan pada sel individu dalam perangkat sel peregangan, melampirkan mereka ke substrat fleksibel dan elastis. Kelompok uji sel dibentang secara konsisten untuk jangka waktu yang lama, yang mewakili perpanjangan masa duduk atau berbaring, sementara kelompok kontrol sel tidak.
    Para peneliti mencatat perkembangan tetesan cairan dalam pengujian kedua kelompok. Hasilnya, pada saat sel-sel mencapai kematangan, kelompok yang menerima mekanik peregangan telah mengembangkan 50 persen lebih banyak lemak daripada kelompok kontrol.

    Profesor Amit Gefen, dari Tel Aviv University, mengatakandari penelitian disimpulkan obesitas adalah lebih dari sekedar ketidakseimbangan kalori. "Sel sendiri juga responsif terhadap lingkungan mekanik mereka. Sel lemak memproduksi trigliserida lebih [bentuk utama dari lemak yang tersimpan dalam tubuh], dan.. pada tingkat yang lebih cepat, bila terkena peregangan statis," katanya.

    Karenanya kata Profesor Gefen, bila ingin berat tubuh seimbang, tak hanya asupan kalori yang diperhatikan, tapi juga tubuh harus bergerak. Penelitian ini telah dipublikasikan dalam American Journal of Physiology.

    sumber : http://id.she.yahoo.com/alarm-bagi-pekerja-kantoran-nih-duduk-sepanjang-hari-001905439.html
     
  2. Ramasinta Tukang Iklan

  3. maducinta M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Aug 17, 2009
    Messages:
    659
    Trophy Points:
    221
    Ratings:
    +5,969 / -0
    waduh,,,bahaya juga ini,,,kerjaan aq lebih banyk depan komputer.
    harus diimbnagi dengan olahraga,,,:shoot:
     
  4. Drei M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jul 26, 2010
    Messages:
    1,673
    Trophy Points:
    112
    Ratings:
    +1,392 / -0
    oh...God...
    ana kerjanya di depan komputer terus...
    udah waktu kerja ana lebih banyak dari pada waktu santai lg....:tolong:
    uh....mau olahraga udah gk ada waktu lg:dead:
     
  5. d3ther M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Apr 24, 2009
    Messages:
    609
    Trophy Points:
    157
    Ratings:
    +3,210 / -0
    hahaha. pantesan.. udah lumayan gemuk nih. harus olahraga.
     
  6. LelouchVI Members

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Oct 28, 2011
    Messages:
    473
    Trophy Points:
    16
    Ratings:
    +20 / -0
    itu menandakan bahwa skolah itu memang bener-bener buruk..!!
    akakakakakka
    :cihuy:
     
  7. DreamLezz Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Nov 17, 2010
    Messages:
    81
    Trophy Points:
    6
    Ratings:
    +0 / -0
    waaaaaaah........ ternyata bener...... pantes aje pinggang kanan kiri gw banyak banget lemak2 gak penting.
     
  8. jintan Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    May 17, 2011
    Messages:
    17
    Trophy Points:
    1
    Ratings:
    +2 / -0
    wahhhhh serem makanya ane sering duduk nih
     
  9. xprezzz M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Jan 7, 2011
    Messages:
    294
    Trophy Points:
    31
    Ratings:
    +133 / -0
    Intinya perbanyak olah raga dan jgn terlalu sering melakukan aktifitas sambil duduk, sakit nya jg macam-macam dari linu, rematik sakit pinggang, BAHKAN AMBEIEN (wasir)
     
  10. zeaem M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Nov 27, 2010
    Messages:
    353
    Trophy Points:
    41
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +29 / -0
    gw duduk terus di depan koputer kok gak gemuk2 ya?? tambah kurus iya...
     
Thread Status:
Not open for further replies.

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.