1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

Menata Ruang Mungil di Rumah

Discussion in 'Lifestyle' started by vincentrevival, Dec 5, 2011.

Thread Status:
Not open for further replies.
  1. vincentrevival M V U

    Offline

    Senpai

    Joined:
    Jan 12, 2010
    Messages:
    5,337
    Trophy Points:
    161
    Ratings:
    +2,525 / -0
    VIVAnews - Menata ruang tamu mungil memang tidak sebebas menata ruang tamu dengan ukuran yang lebih luas. Namun, dengan sedikit kreativitas, menata ruangan mungil menjadi kegiatan yang menantang dan menyenangkan.

    Berikut konsep-konsep dasar saat harus mengatur ruangan sempit di rumah, seperti dikutip dari Times of India:

    Furnitur
    Batasi furnitur di ruangan. Pilih furnitur dengan ukuran minimal. Misalnya pilih bangku-bangku minimalis, bukan sofa besar atau kursi malas yang berpotensi menyita ruangan. Sofa minimalis dengan dua dudukan (two seater), atau dua satu sofa single seater, dan sebuah meja kecil (coffee table) juga masih sesuai.

    Detail
    Hindari mengaplikasikan detail interior dengan motif-motif besar. Ini harus menjadi perhatian saat memilih karpet, wallpaper, termasuk pelapis kursi dan bantalnya. Misalnya, jangan mengaplikasikan motif-motif tunggal seperti binatang atau pohon besar di satu bidang.

    Dinding
    Cara paling efektif menciptakan kesan lapang sebuah ruang sempit adalah menempelkan cermin di salah satu sisi dinding. Jangan ragu menempelkan cermin utuh yang dapat menutup salah satu sisi dinding.

    Warna
    Pilih warna-warna sejuk seperti biru, violet, dan hijau untuk menciptakan kesan lapang. Bisa juga mengaplikasikan warna-warna alam yang netral. Sebagai contoh pewarnaan dinding, Anda dapat mengaplikasikan warna putih dengan sedikit warna biru (bukan warna sedikit merah), atau krem dengan warna sedikit hijau (bukan warna sedikit oranye).

    Desain perabot
    Pikirkan interior dengan konsep vertikal dan praktis. Misalnya, menempatkan rak atau lemari dengan desain meninggi, bukan melebar. Untuk memaksimalkan ruang, beri aksen dekoratif di bagian atas rak atau lemari tersebut dengan tanaman hijau segar atau buatan, demi menarik perhatian ke atas.

    Sementara untuk menghindari barang terserak atau menumpuk, maksimalkan fungsi perabot. Misalnya, gunakan ruang di bawah kursi sebagai laci penyimpanan tersembunyi. Bisa juga memanfaatkan rongga meja atau perabot lainnya.

    sumber : http://kosmo.vivanews.com/news/read/269725-menata-ruang-mungil-di-rumah
     
Thread Status:
Not open for further replies.

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.