1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

Awas, Botak karena Memilin Rambut

Discussion in 'Lifestyle' started by vincentrevival, Nov 23, 2011.

Thread Status:
Not open for further replies.
  1. vincentrevival M V U

    Offline

    Senpai

    Joined:
    Jan 12, 2010
    Messages:
    5,337
    Trophy Points:
    161
    Ratings:
    +2,525 / -0
    VIVAnews - Pernahkah Anda secara tak sadar memilin rambut? Kerap kali, wanita berambut panjang tak sadar memainkan rambutnya ketika membaca, menonton televisi, atau menunggu.

    Tak jarang pula mereka melakukan hal tersebut sebagai untuk menggoda pria di sebuah pesta.Jika Anda sering melakukannya, segera hentikan. Pasalnya, menurut pakar rambut dari Philip Kingsley, Elizabeth Cunnane Philips, kebiasaan seperti memilin rambut dapat memicu trichotillomania atau kondisi kelainan psikologis yang membuat seseorang terobsesi mencabut rambut.

    Secara tidak sadar, rambut akan mudah tercabut ketika Anda memilin rambut. Kebiasaan ini pun dapat berujung pada candu menarik-narik rambut sendiri. Hal ini lebih cenderung terjadi pada wanita dibandingkan pria, dengan rasio 4:1. Dan, trichotillomania kerap kali terjadi setelah masa pubertas dan kebiasaan memilin rambut ini juga berdampak pada psikologis.

    "Sensasi sakit yang muncul ketika rambut tercabut dari akarnya bisa jadi sebuah kegembiraan," ujar Philip, dikutip dari stylelist.com.

    Menurut Philip, stres sering memicu kondisi trichotillomania. Meskipun, belum ada penelitian yang mengatakan stres adalah salah satu faktor penyebab kondisi tersebut.

    "Memilin, memutar-putar dan menarik-narik rambut secara terus menerus dapat menyebabkan rambut berhenti untuk tumbuh. Pada beberapa kasus hal tersebut dapat merusak folikel rambut dalam jangka panjang," kata Philip.

    Cara mengatasinya? Tentu saja menjaga tangan tetap jauh dari rambut. Berikut beberapa cara untuk menghentikan kebiasaan memilin rambut.

    • Terapi hanya membantu mengobati kerusakan pada rambut, tidak mengobati kebiasaan Anda. Mengelola masalah emosional dan psikologis juga penting.

    • Lakukan teknik mengatasi stres dari menjaga perilaku atau bisa juga mengikuti kelas yoga.

    • Identifikasi pemicu Anda melakukan kebiasaan memilin rambut. Hal ini untuk mencari cara agar Anda menghentikan kebiasaan tersebut.

    • Anda mungkin dapat mulai memasukan tangan ke dalam jaket atau menggunakan sarung tangan. Baik saat membaca, menunggu atau kegiatan apa saja yang dapat memicu Anda memilin dan menarik rambut.

    • Anda juga dapat mulai membuat tangan sibuk dengan meremas-remas bola kecil ketika melakukan aktivitas untuk mencegah tangan memegang dan menarik rambut.

    sumber : http://kosmo.vivanews.com/news/read/262181-awas--botak-karena-memilin-rambut
     
  2. Ramasinta Tukang Iklan

  3. Nuketify M V U

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    May 15, 2010
    Messages:
    2,235
    Trophy Points:
    131
    Ratings:
    +802 / -0
    "Sensasi sakit yang muncul ketika rambut tercabut dari akarnya bisa jadi sebuah kegembiraan,"
    :facepalm:

    Ada juga hal2 dapat yang menjurus ke Masochist...
    Kirain dari lahir...

    :niceinfo:
     
  4. gloome M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Oct 29, 2011
    Messages:
    619
    Trophy Points:
    72
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +67 / -0
    Memilin rambut bisa krn faktor stres juga ya ternyata..hehe..
     
Thread Status:
Not open for further replies.

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.