1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

Sejarah Facebook

Discussion in 'History and Culture' started by blacksheep, Apr 11, 2009.

Thread Status:
Not open for further replies.
  1. blacksheep M V U

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    Nov 23, 2008
    Messages:
    4,594
    Trophy Points:
    212
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +25,114 / -0
    Sejarah Facebook



    [​IMG]Facebook diluncurkan pertama kali pada tanggal 4 Februari 2004 oleh Mark Zuckerberg sebagai media untuk saling mengenal bagi para mahasiswa Harvard.
    Dalam waktu dua minggu setelah diluncurkan, separuh dari semua mahasiswa Harvard telah mendaftar dan memiliki account di Facebook. Tak hanya itu, beberapa kampus lain di sekitar Harvard pun meminta untuk dimasukkan dalam jaringan Facebook. Zuckerberg pun akhirnya meminta bantuan dua temannya untuk membantu mengembangkan Facebook dan memenuhi permintaan kampus-kampus lain untuk bergabung dalam jaringannya. Dalam waktu 4 bulan semenjak diluncurkan, Facebook telah memiliki 30 kampus dalam jaringannya.

    Dengan kesuksesannya tersebut, Zuckerberg beserta dua orang temannya memutuskan untuk pindah ke Palo Alto dan menyewa apartemen di sana. Setelah beberapa minggu di Palo Alto. Zuckerberg berhasil bertemu dengan Sean Parker (cofounder Napster), dan dari hasil pertemuan tersebut Parker pun setuju pindah ke apartemen Facebook untuk bekerja sama mengembangkan Facebook. Tidak lama setelah itu, Parker berhasil mendapatkan Peter Thiel (cofounder Paypal) sebagai investor pertamanya. Thiel menginvestasikan 500 ribu US Dollar untuk pengembangan Facebook.
    [​IMG]
    Jumlah account di Facebook terus melonjak, sehingga pada pertengahan 2004 Friendster mengajukan tawaran kepada Zuckerberg untuk membeli Facebook seharga 10 juta US Dollar, dan Zuckerberg pun menolaknya. Zuckerberg sama sekali tidak menyesal menolak tawaran tersebut sebab tak lama setelah itu Facebook menerima sokongan dana lagi sebesar 12.7 juta US Dollar dari Accel Partners. Dan semenjak itu sokongan dana dari berbagai investor terus mengalir untuk pengembangan Facebook.
    Pada September 2005 Facebook tidak lagi membatasi jaringannya hanya untuk mahasiswa., Facebook pun membuka jaringannya untuk para siswa SMU. Beberapa waktu kemudian Facebook juga membuka jaringannya untuk para pekerja kantoran. Dan akhirnya pada September 2006 Facebook membuka pendaftaran untuk siapa saja yang memiliki alamat e-mail.
    Selain menolak tawaran dari Friendster seharga 10 juta US Dollar, Zuckerberg juga pernah menolak tawaran dari Viacom yang ingin membeli Facebook seharga 750 juta US Dollar, dan tawaran dari Yahoo yang ingin membeli Facebook seharga 1 milyar US Dollar.
    Tidak ada situs jejaring sosial lain yang mampu menandingi daya tarik Facebook terhadap user. Pada tahun 2007, terdapat penambahan 200 ribu account baru perharinya Lebih dari 25 juta user aktif menggunakan Facebook setiap harinya. Rata-rata user menghabiskan waktu sekitar 19 menit perhari untuk melakukan berbagai aktifitas di Facebook.
    Click link ini untuk mengetahui lebih lanjut mengenai Facebook.



    sumber : publishedmind
    http://de-rarz.blogspot.com/2009/04/sejarah-facebook.html
     
  2. Ramasinta Tukang Iklan

  3. henzzz M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Oct 19, 2008
    Messages:
    1,586
    Trophy Points:
    212
    Ratings:
    +20,625 / -0
    :clap: Saluuut buat Facebook

    Perkembangannya signidikan bangetttt.....prihatinnn aja ama F***r jadi sedikit terlupakan....hhiichhhh...


    Edited

    Kok gw pake Post Icon Thumbs down ada yang salahh...

    Buat Bro blacksheep ada kesalahan sedikitt soriiiii.........ga tau kenapa????
    jangan salah paham yaa...
     
    Last edited: Apr 11, 2009
  4. i'msido M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Oct 4, 2008
    Messages:
    445
    Trophy Points:
    56
    Ratings:
    +79 / -0
    emang salut buat Zuckerberg yg bisa membuat situs ini menjadi situs yg amat mahal
    yg tujuan awalnya cuma buat tau orang" sekitar kampus
     
  5. Shuichi M V U

    Offline

    Senpai

    Joined:
    Feb 11, 2009
    Messages:
    8,579
    Trophy Points:
    227
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +158,160 / -3
    Top Markotop dach bwat org yg satu ini ... [​IMG]
     
  6. leoforyui Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Feb 27, 2009
    Messages:
    168
    Trophy Points:
    151
    Ratings:
    +7,108 / -0
    facebook kayaknya kebanyakan javascript neh,
    jadi kerasa lebih lemot dari FS
    TOS-nya juga lebih ketat dari FS, gak asik ah
    Untuk saat ini lebih suka FS.
     
  7. Ryazor M V U

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    Nov 29, 2008
    Messages:
    2,270
    Trophy Points:
    211
    Ratings:
    +33,614 / -0
    justru itu jauh lebih aman, FS udah banyak virus2 gak jelas tujuannya, hacker2 iseng udah merejalela, sejauh ini FB masih aman.
     
  8. cubby050605 M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Oct 30, 2008
    Messages:
    694
    Trophy Points:
    71
    Ratings:
    +36 / -0
    lagian FB lebih terasa kontak langsung ama temen2 kita dari pada FS,interaktifnya lebih terasa ya itu dia kalimat yang cocok buat FB
     
  9. blackwarr M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Oct 1, 2008
    Messages:
    1,356
    Trophy Points:
    162
    Ratings:
    +2,925 / -0
    anjrit 1 m dollar??
    ngelawak lo:onion-97:
    bused deh
    gw mah terima aja itu
    1m dollar coy
    its a lot of money dude
     
Thread Status:
Not open for further replies.

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.