1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

Empat Penyakit Misterius pada Wanita

Discussion in 'Lifestyle' started by vincentrevival, Oct 13, 2011.

Thread Status:
Not open for further replies.
  1. vincentrevival M V U

    Offline

    Senpai

    Joined:
    Jan 12, 2010
    Messages:
    5,337
    Trophy Points:
    161
    Ratings:
    +2,525 / -0
    VIVAnews - Ketika petenis wanita Venus Williams harus mundur dari turnamen akhir Agustus lalu akibat sindroma Sjogren, banyak yang kemudian bertanya-tanya. Penyakit apakah itu dan bagaimana cara mengatasinya?

    Penyakit ini merupakan kondisi autoimun yang umum menyerang wanita di atas 40 tahun. Ada juga beberapa penyakit misterius lainnya yang lebih banyak diderita wanita. Mau tahu? Ini dia empat diantaranya, seperti dikutip dari Third Age.

    Sindrom Sjogren
    Gejala khasnya berupa rasa nyeri, kelelahan, mata dan mulut kering karena produksi air mata dan air liur menurun. Gejala lain termasuk nyeri sendi, bengkak, dan kekakuan, ruam kulit dan kulit kering, kekeringan pada v*gina, dan batuk kering.

    Sindroma ini merupakan penyakit autoimun kronis di mana sel-sel darah putih menyerang kelenjar yang memproduksi kelembaban. Sekitar empat juta warga AS--sebagian besar wanita mengidap penyakit ini. Belum ada obat untuk mengatasi sindroma Sjogren, namun gaya hidup sehat dan perawatan medis bisa mengurangi gejala.

    Agar tetap terhidrasi, disarankan minum banyak air sepanjang hari. Dan bila diperlukan operasi kecil untuk memperbaiki kelenjar mata.

    Sindroma Morgellons
    Penderita sindroma Morgellons mengalami gejala bengkak, bilur merah dan biru muncul pada kulit saat kulit dicakar, digigit atau luka. Penyakit 'bug' yang diderita sekitar 14.000 orang ditemukan seorang dokter Prancis pada abad 17. Dan, nama Morgellons, nama terbaru penyakit ini menunjukkan parasitosis delusional yang bisa saja menyembunyikan adanya gangguan lain.

    Untuk meringankan rasa gatal dan sakit, penderita disarankan menggunakan krim topikal dan analgesik. Hingga kini, pusat pengendalian penyakit AS belum menemukan penyebab penyakit ini.
    Sindroma Aksen Asing
    Orang dengan sindrom aksen asing tiba-tiba bercakap-cakap dengan aksen yang sama sekali berbeda dari sebelumnya. Pada 2002, peneliti di Oxford University menemukan bahwa penderita memiliki kelainan otak yang menyebabkan perubahan suara, pengucapan dan perubahan lainnya.

    Menurut Journal Neurolinguistics, pasien sering tidak pernah mendengar aksen yang mereka adopsi. Kasus pertama yang dikonfirmasi adalah seorang wanita Norwegia yang bangun dengan aksen Jerman pada tahun 1941. Karena itu pula, dia diasingkan. Pada Juli 2011, seorang wanita Oregon, Karen Butler, 58, bangun dengan aksen Inggris setelah operasi kecil pada mulut. Dokter percaya dia menderita cedera otak ringan atau stroke kecil yang menyebabkan kondisi tersebut.

    Sindroma Alice in Wonderland
    Nama penyakit ini diambil dari sebuah film diperankan Lewis Carroll "Alice's Adventures in Wonderland." Orang yang mengidap penyakit ini melihat benda yang jauh lebih kecil atau lebih besar dari ukuran sebenarnya.

    Istilah medis untuk gejala-gejala ini microphasia dan macrophasia. Sakit kepala migrain yang disertai persepsi visual kerap diduga sebagai penyebabnya. Akibat penyakit ini, indra pendengaran, sentuhan, serta citra tubuh juga dapat terpengaruh.

    Sindroma ini biasanya merupakan gejala tumor otak, mononukleosis, atau akibat penggunaan narkoba. (eh)

    sumber : http://kosmo.vivanews.com/news/read/255267-empat-penyakit-misterius-pada-wanita
     
  2. Ramasinta Tukang Iklan

  3. acehkhan12 M V U

    Offline

    جان چوك

    Joined:
    Dec 6, 2010
    Messages:
    6,580
    Trophy Points:
    227
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +109,526 / -1
    sepertinya 4 pnyakit atau sindrome itu kebanyakan menyerang d wanita Amerika/Eropa yaw..mgkn krn style hidup nya jg, walaupun d sini drug jg ganas sih..mudah2an wanita Indonesia tdk bnyak yg kena syndrome aneh gitu..kanker aja dah musuh cukup berat yg nyerang kebanyakan wanita..:sigh:
     
  4. acehkhan12 M V U

    Offline

    جان چوك

    Joined:
    Dec 6, 2010
    Messages:
    6,580
    Trophy Points:
    227
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +109,526 / -1
    yg bnyak nyerang laki2 jantung, tp itu ga misterius..yg misterius mkgn pnyakit "gatal2"..gatal pengen berpoligami..:hihi:
     
  5. yuma Veteran

    Offline

    Senpai

    Joined:
    Oct 3, 2009
    Messages:
    5,763
    Trophy Points:
    201
    Ratings:
    +3,014 / -0
    Sindroma aksen asing :apa:

    Aku baru tahu ada penyakit begituan. Penyebabnya kan kelainan otak. Nah, kelainan otak yang bisa menimbulkan sindrom aksen asing ini kelainan karena apa? :???:
     
  6. alexgou M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jul 5, 2009
    Messages:
    1,522
    Trophy Points:
    96
    Ratings:
    +600 / -0
    hanya untuk orang asing ya?
    di indonesia blum ada yang kena khan?
     
  7. tenly M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Aug 8, 2009
    Messages:
    516
    Trophy Points:
    92
    Ratings:
    +1,686 / -0
    sindrom alice in wonderland..=="
    namana c bener2..wkwkwk
    kg ada yg lbh ilmiah ap yak namana..
    tp penyakit na aneh2 bener..:hahai:
     
  8. felix12 M V U

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Nov 2, 2009
    Messages:
    487
    Trophy Points:
    71
    Ratings:
    +9 / -0
    Kenapa penyakit2 ini lebih banyak di derita wanita ya. Aneh2 lagi penyakitnya
     
  9. ILove_United Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Oct 19, 2011
    Messages:
    101
    Trophy Points:
    16
    Ratings:
    +1 / -0
    hmm penyakitnya setidaknya bisa dicegah ya,
    dengan banyak meminum air putih nih:awas:
     
Thread Status:
Not open for further replies.

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.