1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

Perlengkapan Wajib Saat Nge-Gym

Discussion in 'Lifestyle' started by omeoo, Oct 4, 2011.

Thread Status:
Not open for further replies.
  1. omeoo Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Feb 10, 2011
    Messages:
    25
    Trophy Points:
    1
    Ratings:
    +28 / -0
    Sumber dari sini

    [​IMG]
    Menyelipkan sesi workout di tengah-tengah kesibukan adalah salah satu cara yang saat ini paling digemari untuk menjaga kondisi sekaligus memperoleh bentuk badan yang ideal.
    Setiap gym tentunya menyediakan segala macam peralatan latihan berikut sarana dan prasarana pendukungnya, namun demi sebuah sesi workout yang sempurna, pastinya kita perlu menyiapkan beberapa perlengkapan lain. Berikut ini adalah beberapa hal yang wajib kita siapkan sebelum berangkat nge-gym:

    Handuk
    Lupa bawa handuk? Mendingan batal nge-gym sekalian! Tidak ada ruginya untuk menyiapkan dua handuk untuk satu sesi latihan. Satu handuk kecil untuk menyeka keringat, dan satu lagi untuk mandi setelah selesai latihan.

    Pakaian ganti
    Sebelum berangkat, pastikan bahwa pakaian ganti telah masuk ke dalam tas gym kita. Sebaiknya siapkan sepasang pakaian ganti (atasan dan bawahan) dan bila perlu bawa juga pakaian dalam yang kering dan bersih.

    Peralatan mandi
    Setiap sesi workout idealnya ditutup dengan membersihkan badan, karena itu selalu siapkan perlengkapan mandi, terutama sabun cair dan pembersih wajah. Meskipun gym tempat kita latihan mungkin menyediakan sabun dan shampoo, peralatan mandi yang kita bawa dan gunakan sendiri tentunya akan lebih higienis.

    iPod atau gadget pemutar musik lainnya
    Nge-gym tanpa musik pasti hambar rasanya. Lebih asyik kan, kalau bisa berlari di treadmill sambil mengikuti ritme lagu-lagu di playlist bikinan kita khusus buat workout?

    Air mineral
    Meski energy drink terlihat lebih pas dan lebih menggoda, tidak ada minuman yang lebih sehat dibanding air mineral. Siapkan air minum sebanyak 600 ml hingga 1 liter untuk merehidrasi tubuh saat latihan.

    Semoga bermanfaat ya
     
  2. biksutong M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Jan 25, 2011
    Messages:
    690
    Trophy Points:
    107
    Gender:
    Male
    Ratings:
    +285 / -0
    iPod dan gadget lain gak perlu juga sebenarnya. kalau yang lain-lain emang diperlukan. Berdasarkan pengalaman.
     
Thread Status:
Not open for further replies.

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.