1. Disarankan registrasi memakai email gmail. Problem reset email maupun registrasi silakan email kami di inquiry@idws.id menggunakan email terkait.
  2. Untuk kamu yang mendapatkan peringatan "Koneksi tidak aman" atau "Your connection is not private" ketika mengakses forum IDWS, bisa cek ke sini yak.
  3. Hai IDWS Mania, buat kamu yang ingin support forum IDWS, bebas iklan, cek hidden post, dan fitur lain.. kamu bisa berdonasi Gatotkaca di sini yaa~
  4. Pengen ganti nama ID atau Plat tambahan? Sekarang bisa loh! Cek infonya di sini yaa!
  5. Pengen belajar jadi staff forum IDWS? Sekarang kamu bisa ajuin Moderator in Trainee loh!. Intip di sini kuy~

Pria Penyantap Daging Lebih Maskulin

Discussion in 'Lifestyle' started by Michaelis, Feb 6, 2011.

Thread Status:
Not open for further replies.
  1. Michaelis M V U

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    Dec 1, 2010
    Messages:
    2,003
    Trophy Points:
    132
    Ratings:
    +4,152 / -0
    BAGI sebagian perempuan, kecintaan pria terhadap binatang bisa menjadi daya tarik tersendiri. Namun, penelitian terbaru menunjukkan, pria penganut gaya hidup vegetarian dianggap pengecut dan kurang macho dibandingkan pria yang menyantap daging.

    Bahkan, pendapat serupa diutarakan wanita yang tidak memakan daging. Temuan ini bisa jadi mencemaskan ratusan ribu pria lajang yang memilih menjadi vegetarian untuk alasan kesehatan, kelestarian lingkungan, sampai kesejahteraan hewan.

    Para peneliti memberikan deskripsi tentang sejumlah siswa fiktif kepada ratusan pemuda dan pemudi, dan meminta mereka menilai aspek kepribadiannya berdasarkan diet yang dijalani. Hasil penelitian menunjukkan, karakter vegetarian dipandang sebagai sosok yang lebih berbudi luhur.

    Pertanyaan lebih lanjut juga mengungkapkan, pria yang tidak menyantap daging dipandang kurang maskulin dibandingkan yang menyantap daging, termasuk oleh yang mereka yang vegetarian.

    Menurut Dr. Steven Heine dari University of British Columbia, daging dan pria memang selalu berjalan bergandengan.

    ''Daging selama ini diasosiasikan dengan kekuasaan dan hak istimewa atau makanan pokok bagi bangsawan dan barang langka bagi para petani,'' katanya dalam jurnal Appetite, seperti dikutip situs dailymail.co.uk.

    ''Dengan berpantang memakan daging, sebuah simbol luas dari kekuasaan, status, dan maskulinitas, tampaknya pria vegetarian dianggap lebih berprinsip, tetapi kurang jantan, dari pada rekannya yang omnivora,'' imbuh peneliti tersebut.

    Sementara itu, penulis penelitian lainnya, Matius Ruby mengatakan pria vegetarian tidak perlu berkecil hati. Sebab, mereka memiliki ciri-ciri lain yang menarik.

    ''Beberapa orang memilih lebih memilih pasangan yang lebih maskulin. Sedangkan yang lain lebih memilih pasangan yang kurang maskulin.''

    Penelitian sebelumnya menemukan, seorang vegetarian dipandang sebagai pasifis, memperhatikan berat badan, dan liberal. Sedangkan pecinta makanan cepat saji dianggap sebagai patriotik, pronuklir, dan konservatif.(MI/ICH)

    http://www.metrotvnews.com

     
    Last edited: Feb 7, 2011
  2. Ramasinta Tukang Iklan

  3. LongHorn Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Jan 30, 2011
    Messages:
    22
    Trophy Points:
    2
    Ratings:
    +2 / -0
    memang daging bagus untuk menambah massa otot terutama red meat dibanding white meat(daging unggas) karena red meat banyak mengandung protein dan zat besi apalagi jika rutin mengkonsumsi ini dan diiringi dengan olahraga
     
  4. LeMemoire M V U

    Offline

    Lurking Around

    Joined:
    Apr 17, 2009
    Messages:
    1,416
    Trophy Points:
    111
    Ratings:
    +368 / -0
    malahan lebih aneh lagi pas aku nonton acara ripliy percaya or not...

    daging busuk bisa menyehatkan...

    :muntah:

    kalo daging buat maskulin mah biasa aja...
     
  5. KidLeader Veteran

    Offline

    Senpai

    Joined:
    Oct 21, 2010
    Messages:
    8,191
    Trophy Points:
    267
    Ratings:
    +24,126 / -0
    entar jadi gendut kalo kebanyakan makan daging..:lol:
     
  6. Michaelis M V U

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    Dec 1, 2010
    Messages:
    2,003
    Trophy Points:
    132
    Ratings:
    +4,152 / -0
    diimbangi sports jg donk...biar macho hahah
     
  7. rumput Veteran

    Offline

    Superstar

    Joined:
    Jan 8, 2010
    Messages:
    20,005
    Trophy Points:
    267
    Ratings:
    +557,393 / -0
    Untungnya saya suka daging..
    dan gak nambah berat badan sebanyak apapun makan.. :))
     
  8. glossy_eye Members

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Feb 1, 2011
    Messages:
    242
    Trophy Points:
    16
    Ratings:
    +32 / -0
    yes yes...dirumah gua lagi ada rendang nih...sungguh trit yang menyenangkan..:hahai:

    tapi bahayanya makan daging itu cuman kalo nyelip aja kok di gigi...apalagi kalo make behel...
    untung gua bangga punya gigi brantakan...alhamdulilah...
    :peace:
     
  9. 0van01 Members

    Offline

    Beginner

    Joined:
    Jul 4, 2010
    Messages:
    208
    Trophy Points:
    16
    Ratings:
    +6 / -0
    bukannya kalo kebanyakan makan daging malah endut ya gan? .__.
     
  10. Michaelis M V U

    Offline

    Post Hunter

    Joined:
    Dec 1, 2010
    Messages:
    2,003
    Trophy Points:
    132
    Ratings:
    +4,152 / -0
    hahah...kalo gw pake behel, ngga sering nyangkut kok, lebih sering nyangkut sayurx :lol:
     
  11. Kemput Members

    Offline

    Silent Reader

    Joined:
    Jan 23, 2011
    Messages:
    117
    Trophy Points:
    16
    Ratings:
    +17 / -0
    wah yang vegetarian berarti gak ya...

    untung saya demen daging.. :matabelo:
     
Thread Status:
Not open for further replies.

About Forum IDWS

IDWS, dari kami yang terbaik-untuk kamu-kamu (the best from us to you) yang lebih dikenal dengan IDWS adalah sebuah forum komunitas lokal yang berdiri sejak 15 April 2007. Dibangun sebagai sarana mediasi dengan rekan-rekan pengguna IDWS dan memberikan terbaik untuk para penduduk internet Indonesia menyajikan berbagai macam topik diskusi.